Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Simak Tren Rambut yang Diprediksi Akan Berjaya di Tahun 2022

Temukan ragam inspirasi tampilan rambut terbaru untuk mempermanis tampilan di tahun 2022.

Simak Tren Rambut yang Diprediksi Akan Berjaya di Tahun 2022

"New year, new hair, new me" apakah Anda termasuk golongan orang yang selalu merasa antusias untuk melangkah di awal tahun yang baru dengan tak hanya berbekal semangat namun juga tampilan yang baru?

Baca juga: Kenapa Keramas dengan Sampo Saja Tak Cukup, dan Harus Pakai Hair Supplement?

Yes! Jika Anda memiliki tradisi (atau mungkin ingin mencoba memulai tradisi baru ini?) untuk selalu memulai tahun baru dengan sesi hair make over dan juga terlepas tahun 2022 memang digadang-gadang sebagai tahunnya rambut sebagai primadona setelah tahun 2021 yang dijuluki sebagai skincare trend, berikut Bazaar rangkumkan tren rambut yang diperkirakan akan berjaya selama tahun 2022, are you ready?

1. Bangs, Bangs, Bangs

(Foto: Courtesy of Harper's Bazaar US)

(Foto: Courtesy of Harper's Bazaar US)

It’s all about bangs! Poni adalah cara yang paling tepat untuk mentransformasi penampilan secara besar-besaran namun sebetulnya tak perlu usaha yang begitu besar. Namun setelah Anda memiliki poni, penting untuk menjaga agar poni tidak terlihat berminyak. 

2. Easy Braids

(Foto: Courtesy of Instagram @bellahadid)
(Foto: Courtesy of Instagram @bellahadid)

Tren gaya tahun ‘90-an dipastikan tak akan menghilang begitu mudah dan bahkan diprediksi akan terus berjaya selama tahun 2022. Salah satu yang tampaknya akan digandrungi oleh banyak orang adalah tatanan rambut kepang kecil di bagian depan rambut yang akan membingkai wajah 

3. Twisted Topknots

(Foto: Courtesy of Instagram @jennierubyjane)
(Foto: Courtesy of Instagram @jennierubyjane)

Timeless topknot with a twist! Ya, alih-alih mengikat rambut Anda dengan model topknots yang biasa saja, di tahun yang baru ini, tak ada salahnya untuk melangkah lebih jauh dengan mencoba tatanan rambut topknots yang membiarkan bagian ujung rambut tetap terlihat atau tak terikat sepenuhnya. Tak hanya memberikan kesan yang lebih segar, tampilan ini juga menawarkan kesan natural yang memesona. 

4. Big Blown Dry

(Foto: Courtesy of Instagram @adele)
(Foto: Courtesy of Instagram @adele)

Tampilan ikonis dari era tahun ‘60-an ini diperkirakan akan kembali di tahun 2022. Untuk mencoba menciptakan tampilan rambut ini, Anda dapat mengeringkan rambut secara kasar atau natural dan blow dengan tipe sisir round brush sebelum Anda menatanya lebih lanjut dengan rol.

5. Shaggy Layers

(Foto: Courtesy of Instagram @hoooooyeony)
(Foto: Courtesy of Instagram @hoooooyeony)

Model terbaru dari potongan rambut model shaggy kali ini turut dilengkapi dengan tatanan rambut berombak yang natural. Butuh contoh nyata? Contek gaya dari bintang Squid Game Jung Ho Yeon yang patut ditiru dan yang dengan cepat menjadi tampilan ikonisnya. 

6. Seamless Wavy with Center Parts

(Foto: Courtesy of Instagram @beyonce)
(Foto: Courtesy of Instagram @beyonce)

Tampilan rambut center parts memang sangat versatile dan dapat dengan mudah ditata dalam berbagai model. Namun untuk membawa warna yang baru di tahun 2022, coba kombinasikan tatanan rambut belahan center parts dengan tampilan rambut berombak yang alami. Untuk menciptakannya, Anda pun perlu menghadirkan alat penata rambut seperti curling iron, hair straightener, maupun hair dryer

TREN HAIR CARE?

Setelah membahas 6 tren tatanan rambut yang diprediksi akan diminati sepanjang tahun 2022 ini, namun sudah tahukah Anda bahwa tak hanya gaya dan modelnya saja yang perlu diberikan perhatian ekstra? Yes, produk-produk perawatan rambut yang digunakan juga perlu dielevasi agar dapat mendukung gaya rambut baru!

Karena, sampoan saja belum cukup terutama untuk mengubah rambut capek (tidak hanya tubuh yang bisa mengalami kelelahan, rambut juga bisa capek lho!) menjadi ke-charged, Anda pun perlu menghadirkan berbagai produk perawatan lain seperti contohnya suplemen rambut dan juga perawatan mingguan berupa masker rambut yang dapat memberikan asupan nutrisi yang lebih maksimal serta yang dibutuhkan oleh rambut. 

(Foto: Courtesy of Pantene)
(Foto: Courtesy of Pantene)

Pantene Miracles Hair Supplement

(Foto: Courtesy of Pantene)
(Foto: Courtesy of Pantene)

 Pantene Miracles Supplement Hair Mask 

Rekomendasi Bazaar,  gunakan Pantene Miracles Hair Supplement yang dapat digunakan setiap hari setelah keramas menggunakan sampo dan juga perawatan rambut mingguan berupa Pantene Miracles Supplement Hair Mask yang dapat diaplikasikan 1-2 kali seminggu agar rambut capek dapat selalu ke-charged dan tetap sehat serta kuat walaupun Anda mencoba berbagai macam tatanan rambut yang berbeda-beda di tahun 2022 ini!

Baca juga:

Tren Makeup Era '90-an Dihidupkan Kembali Selama Pertunjukan Musim Semi/Panas 2022

Tren Alis yang Akan Banyak Terlihat pada tahun 2022

(Layout: Tevia Andriani)