Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Tips Membuat Makeup Natural ala Korea

Ikuti langkah-langkah berikut untuk merubah wajah Anda seperti para selebriti Korea!

Tips Membuat Makeup Natural ala Korea
Layout by Sophie El Fasya

Dalam merias wajah, pastinya Anda miliki gaya tersendiri untuk tampil, bisa dengan gaya natural, bold, ataupun di antaranya. Bagi Anda penggemar gaya riasan natural, mungkin Anda pernah mendengar tren Korean makeup. Orang Korea memang dikenal dengan riasan wajah yang sangat natural, bahkan bisa hingga tidak terlihat bahwa mereka mengenakan produk pada wajahnya. 

Baca juga: Model Poni Korea yang Jadi Favorit Idol Maupun Aktris K-Drama

Sebagian orang akan menyukainya, karena dengan maraknya pengikut selebriti Korea sekarang, banyak penggemar ingin menciptakan kembali tampilan riasan wajah idolanya. Berbeda dengan riasan wajah lainnya, tampilan korean make-up milih langkah dan ciri khasnya sendiri. Jika berminat ikuti langkahnya, seperti di bawah ini:

1. Toner, Krim Mata, dan Moisturizer

Tiga langkah utama pertama adalah untuk mempersiapkan wajah Anda sebelum terpapar oleh produk langsung. Toner akan membantu Anda membersihkan kotoran dan minyak wajah, setelah membersihkan wajah. Krim mata, cukup unik karena jarang sekali ada yang menggunakannya saat sebelum menggunakan riasan wajah. Namun, menurut seorang perias wajah asal Korea Selatan, Park Hye-min, atau yang lebih dikenal dengan Pony Park, mengatakan bahwa penggunaan krim mata yang mengandung antioksidan dapat membantu mengurangi stres oksidatif akibat sinar UV atau polutan, terlebih Anda yang miliki kulit bawah mata yang kering.

Persiapan terakhir adalah moisturizer. Menggunakan moisturizer tidak hanya memberikan hidrasi pada kulit Anda, tetapi juga mempermudah Anda mendapatkan tampilan yang lebih natural, dewy look, dan menyatu pada kulit wajah.

Baca juga: Ketahui Fungsi Moisturizer untuk Seluruh Tubuh dan Kesalahan yang Sering Terjadi

2. Tabir Surya

Ini merupakan salah satu produk yang wajib digunakan, tidak hanya pada Korean makeup saja. Tabir surya akan memproteksi wajah Anda dari paparan sinar UV, khususnya kita yang tinggal di Indonesia dengan matahari yang begitu terik. Jika Anda tidak nyaman dengan teksturnya yang lengket, sekarang sudah banyak sekali produk tabir surya spray atau pun berbasis air. Jadi tidak ada alasan untuk tidak menggunakannya.

Courtesy of Instagram @shiseido
Courtesy of Instagram @shiseido

Baca juga: Cara Benar Mengaplikasikan Produk Tabir Surya atau Sunscreen ke Wajah Anda

3. Cushion Foundation atau BB Cream

Langkah pertama produk dimulai dengan cushion foundation atau bb cream. Pemilihan dua produk ini dikarenakan memiliki tekstur yang lebih tipis dan ringan pada wajah Anda. Sehingga mengurangi peluang terjadinya tampilan cakey. Namun, jika Anda tidak memiliki keduanya, Anda tetap dapat menggunakan foundation biasa dengan jumlah sedikit atau campurkan dengan moisturizer ringan. Biasa mereka terlihat mengaplikasikannya dengan gerakan menepuk-nepuk wajah, seolah ingin membuat foundation lebih terserap dan menyatu ke kulit.

Courtesy of YouTube Liah Yoo
Courtesy of YouTube Liah Yoo

4. Concealer

Banyak dari kita, pasti tidak diberkati dengan kulit yang sempurna, tapi jangan khawatir karena itulah kegunaan concealer. Dalam tampilan Korea, concealer tidak selalu akan digunakan, tetapi Anda bisa mengaturnya sendiri dengan melihat kondisi wajah Anda. Pakailah dengan jumlah yang sedikit jika memang sangat dibutuhkan, biasa mereka menggunakan kuas kecil lancip, untuk menutupi noda atau vlek yang ingin disamarkan. Karena terlalu banyak produk ini akan membuat wajah tampak menor.

Courtesy of YouTube PONY Syndrome
Courtesy of YouTube PONY Syndrome

5. Loose Powder

Untuk mengunci langkah dasar berbasis cair, gunakan loose powder pada langkah selanjutnya. Aplikasikan dengan puff bedak terlebih dahulu, lalu lanjut gunakan powder brush untuk menghapus sisa bedak yang ada pada permukaan wajah. 

Courtesy of Instagram @sooyaaa_
Courtesy of Instagram @sooyaaa_

6. Light Eyeshadow Palette

Pastikan hanya memilih warna cerah dan netral untuk area kelopak mata Anda, karena itulah ciri khas Korean makeup. Warna yang dipilih biasanya adalah peach, pink muda, oranye muda, bronze, dan warna light lainnya. Para selebriti juga biasanya menambahkan shadow mengkilap di area dalam atau bawah mata, yang biasa disebut dengan aegyo sal. Selain mempercantik tampilan mata, ini akan membuat tampilan mata seperti lebih besar dan cerah dari sebelumnya.

Courtesy of Instagram @somsomi0309
Courtesy of Instagram @somsomi0309

7. Pensil Alis

Perhatikan gambar alis Anda! Jika terbiasa dengan tampilan alis runcing di ujung, Anda harus menggantinya dengan gambar alis lurus dengan sedikit lengkungan. Korea dikenal dengan tampilan alisnya yang polos, tipis, dan alami, maka dari itu mereka cenderung akan menggambar alisnya lurus (mengikuti alis aslinya). 

Courtesy of Instagram @dlwlrma
Courtesy of Instagram @dlwlrma
 

8. Eyeliner

Tidak semua Korean make-up akan menggunakan eyeliner saat menampilkan riasan natural. Namun, jika Anda tidak bisa lepas darinya, gunakan dengan garis tipis yang menjulang pada ujung luar mata. Ini hanya diperlukan untuk memberikan definisi lebih pada mata.

Courtesy of Instagram @lalalalisa_m
Courtesy of Instagram @lalalalisa_m

9. Maskara

Maskara dan bulu mata alami juga menjadi salah satu hal wajib untuk melengkapi tampilan Anda. Jepitlah bulu mata dengan penjepit bulu mata dan tahan 5-10 detik dalam satu kali jepitan. Aplikasikan produk maskara jika bulu mata telah mengarah naik ke atas. Menambahkan maskara tidak akan membuat riasan wajah Anda menjadi menor, selama Anda hanya menggunakan bulu mata alami Anda.

Courtesy of Instagram @kyo1122
Courtesy of Instagram @kyo1122

10. Blush

Sekarang, setelah menggunakan semua yang Anda aplikasikan di atas, waktunya untuk memberikan warna dan cahaya wajah Anda kembali. Itu berati pilih dan pakailah blush favorit Anda bisa dalam bentuk bubuk, krim, atau cair. Tetapi pastikan warna yang Anda pilih telah sesuai dengan warna kulit dan undertone, karena jika tidak akan membuat tampilan wajah menjadi kusam. 

Baca juga: Rekomendasi 12 Blush-On untuk Kulit Sawo Matang serta Cara Mengetahui Tone Kulit Anda

11. Perona Bibir

Pipi sudah, lanjut menuju produk bibir. Lagi-lagi pastikan pemilihan warna Anda tetap berada dalam warna natural dan lembut, agar menampilkan hal yang sama. Jika miliki waktu lebih, coba aplikasikan perona bibir Anda dengan teknik ombré, di mana bagian tengah dalam bibir terlihat lebih gelap dibandingkan yang lainnya. 

Courtesy of Instagram @3ce_official
Courtesy of Instagram @3ce_official

Baca juga:

8 Rahasia Kecantikan Kulit Ala Korea Selatan

Parfum Favorit para Artis Korea yang Bisa Anda Coba!

Ide Potongan Rambut Bob Terfavorit dari Para Selebriti Korea

(Penulis: Gracia Sharon, Layout: Sophie El Fasya, Foto: Courtesy of Instagram @shiseido, @sooyaaa_, @somsomi0309, @dlwlrma, @lalalalisa_m, @kyo1122, @3ce_official, YouTube PONY Syndrome, Liah Yoo)