Aroma parfum tak pernah gagal melengkapi tampilan yang bergaya sepanjang hari. Tak heran, banyak orang mengoleksi ragam aroma parfum untuk merepresentasikan personalitas mereka. Begitu pula dengan artis asal Korea Selatan, masing-masing dari mereka memiliki parfum andalan untuk menggambarkan personanya. Simak dan coba kenakan aroma dari 7 parfum ini agar terasa semakin dekat dengan sang idola.
1. Hyun Bin
Aktor dari serial drama “Crash Landing On You” memilih wewangian dari Creed yaitu “Millésime Imperial” untuk merepresentasi kepribadiannya. Diluncurkan pada tahun 1995 untuk merayakan hari jadi Creed yang ke 150 tahun, parfum ini dibuat dari perpaduan berbagai aroma segar dan membawa impresi penuh gaya serta seksi bagi sang pemakai.
2. Park Seo-joon
Bukan rahasia pribadi lagi, banyak penggemar sudah mengetahui bahwa wewangian “Blanche” luncuran dari label Byredo merupakan parfum kesukaan aktor dari serial drama “Itaewoon Class”. Kombinasi aroma merica dan bunga mawar sebagai bahan utama, parfum ini sukses memberikan kesan karakter ekstrem dengan kecantikan yang klasik.
3. Song Hye-kyo
Jika Anda menyukai aroma bunga madu yang berpadu dengan buah jeruk, cobalah wewangian favorit Song Hye-kyo yaitu “Orange Blossom” karya dari label Penhaligon's. Parfum ini sukses memberikan impresi segar dan elegan layaknya sedang berjalan-jalan teduh dalam naungan sinar matahari yang hangat.
4. Jennie Kim anggota grup Blackpink
Terinspirasi dari udara segar pedesaan di sepanjang pantai Normandia, Chanel meluncurkan wewangian “Paris-Deauville” yang berhasil memikat hati Jennie. Parfum dengan aroma citrus ini mampu memberikan kesegaran yang cerah dan alami.
5. Jin (Kim Seok-jin) anggota grup BTS
Kenangan manis di Gunung Pelion, Yunani pada saat musim panas telah menginspirasi label Diptyque untuk merancang parfum “Philosykos Eau De Parfum”. Jin memilih parfum dengan kesegaran aroma dedaunan hijau dan pohon ara ini menjadi kesukaannya.
6. Ji Chang-wook
Desainer Hermès Philippe Mouquet merancang parfum “Voyage d'Hermès” untuk para wisatawan yang sedang bepergian. Dapat dikenakan oleh pria maupun wanita, parfum ini merupakan pilihan favorit dari aktor Ji Chang-wook. Aroma kayu segar yang terkandung, menyiratkan energi bertualang.
7. Song Ji-hyo
Sosok wanita yang sering tampil di layar kaca reality show Running Man ini, tak pernah gagal memukau publik lewat segala aksinya. Melengkapi citra tampilan di setiap kesempatan, Song Ji-hyo memilih wewangian dari Lanvin yaitu “Éclat d'Arpège” sebagai parfum andalannya. Melalui aroma manisnya bunga lilac dan peach yang lembut, parfum ini berhasil mencerminkan sosok pribadi yang spontanitas dan modern.
(Foto: Courtesy of Daria Shevtsova @pexels.com, asianwiki.com, jomalone.co.uk, wowkeren.com, www.creedfragrances.co.uk, kompas.com, www.byredo.com, insertlive.com, www.diptyqueparis.com, time.com, chanel.com, www.penhaligons.com )
- Tag:
- Artis Korea dan Parfum Favoritnya
- Hyun Bin dan Millésime Imperial Creed
- Park Seo-joon dan Blanche Byredo
- Song Hye-kyo dan Orange Blossom Penhaligon's
- Jennie Kim Blackpink dan Paris-Deauville Chanel
- Jin BTS dan Philosykos Eau De Parfum Diptyque
- Ji Chang-wook dan Voyage d'Hermès
- Song Ji-hyo dan Éclat d'Arpège Lanvin