Pangeran Harry memanfaatkan beberapa keterampilan bahasa menjelang Invictus Games tahun ini.
Dalam klip yang dibagikan ke akun Twitter organisasi tersebut, sang anggota kerajaan menerima pelajaran bahasa Belanda singkat dari anggota tim Belanda (Jelle van der Steen, Wouter Bakker, Fenna Geugjes, dan Alina Zoet) untuk mempersiapkan pertandingan bulan depan. Acara olahraga tahunan kelima, yang mencakup prajurit, prajurit wanita, dan veteran yang menderita cedera atau penyakit yang mengubah hidup dijadwalkan untuk berlangsung pada 16-22 April di Den Haag, Belanda.
Dalam video tersebut, Duke of Sussex berbicara dengan para atlet melalui obrolan video dari ruang kerja yang bagi dengan Meghan Markle di kediaman mereka di Montecito.
"Tolong sekali lagi teman-teman. Kalian tahu saya harus memperbaiki ini, dan saya juga sangat ingin melakukannya dengan benar. Jadi bagaimana saya mengatakan, 'Selamat siang. Anda telah melakukan pekerjaan dengan baik,' dalam bahasa Belanda? " tanyanya, sebelum memberikan ungkapan usaha terbaiknya dan membuat para atlet terkesan.
Ia kemudian mengucapkan istilah "stroopwafel," nama kue karamel Belanda, dan "Scheveningen," yang mengacu pada distrik tepi laut, sebelum memberi tahu tim dalam bahasa Belanda, "Terima kasih, sampai jumpa di Den Haag."
Sang Pangeran kemudian mengakhiri video tersebut dengan melepas hoodie hitamnya dan memperlihatkan pakaian berwarna oranye cerah lengkap dengan kaus, celana pendek, topi, dan kacamata hitam dalam warna nasional Belanda.
Olimpiade bulan depan awalnya akan berlangsung pada tahun 2020, sebelum ditunda hingga 2021 dan kemudian 2022 karena pandemi Covid-19. Menjelang Olimpiade juga akan menjadi subjek proyek pertama Pangeran Harry dan Duchess Meghan dengan Netflix, sebuah dokumenter bernama Heart of Invictus yang mengikuti kisah sekelompok pesaing yang mempersiapkan pertandingan dengan Harry dan penyelenggara lainnya juga turut melakukan penampilan cameo.
"Sejak Invictus Games pertama pada tahun 2014, kami tahu bahwa setiap anggota akan berkontribusi dengan cara mereka sendiri yang luar biasa untuk elemen resistensi dan tekad," ujar sang pangeran dalam sebuah pernyataan. "Serial ini akan memberi komunitas di seluruh dunia sebuah jendela ke dalam kisah mengharukan dan membangkitkan semangat para pesaing ini dalam perjalanan mereka ke Belanda tahun depan."
"Sebagai seri pertama Archewell Productions dengan Netflix, dalam kemitraan dengan Invictus Games Foundation, saya sangat bersemangat untuk perjalanan di masa depan dan semakin bangga dengan komunitas Invictus karena terus menginspirasi penyembuhan global, potensi manusia, dan layanan berkelanjutan," lanjutnya.
Baca juga:
Pangeran Harry Dikabarkan "Merasa Tidak Aman" untuk Membawa Archie & Lili ke Inggris
Pangeran Harry Menghadiri Super Bowl Pertamanya Bersama Sepupunya, Putri Eugenie
(Penulis: Quinci Legardye; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih Bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar UK)