Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

"Be More Here": Pengalaman Istimewa Menanti di Asia Pasifik Bersama Hyatt

Pengalaman istimewa menanti di setiap sudut Asia Pasifik. Biarkan Hyatt menjadi pemandu Anda.

Courtesy of Hyatt

Hyatt dengan bangga memperkenalkan platform terbarunya yang menarik, "Be More Here", di kawasan Asia Pasifik. Platform inovatif ini mengajak para tamu, anggota, dan pelanggan untuk memaksimalkan perjalanan mereka dan menciptakan pengalaman yang tak terlupakan. Bersamaan dengan program loyalitas World of Hyatt yang telah diperbarui, "Be More Here" mendorong para tamu untuk merangkul momen-momen berharga dan menikmati pengalaman yang bermakna.

BACA JUGA: 5 Properti Baru Hyatt di Asia-Pasifik Selain Park Hyatt Jakarta yang Akan Dibuka Dalam Waktu Dekat!

"Be More Here" hadir sebagai platform merek baru yang mengajak para tamu untuk lebih hadir dan menghargai setiap momen dalam perjalanan mereka. Carina Chorengel, senior vice president - commercial, Asia Pacific at Hyatt Hotels & Resorts, menjelaskan bahwa platform ini mencerminkan komitmen Hyatt untuk memberikan pengalaman perjalanan yang transformatif dan tak terlupakan bagi setiap tamu.

Melalui ajakan untuk menjadi "Be More Foodie", "Be More Immersed", "Be More Celebrated", "Be More Wanderlust", atau "Be More Family", platform "Be More Here" menyajikan cara baru bagi Hyatt untuk menunjukkan kepedulian melalui portofolio yang terus berkembang serta pengalaman unik di seluruh kawasan Asia Pasifik dan portofolio globalnya.

Be More Immersed

Courtesy of Hyatt

Courtesy of Hyatt

Kesehatan holistik menjadi fokus utama Hyatt dalam platform "Be More Here". Para tamu dapat memulai perjalanan spiritual mereka dengan ritual penyembuhan tradisional Bali di Alila Manggis, atau mencari keseimbangan batin di THE BARAI Spa di Hyatt Regency Hua Hin. Untuk pengalaman relaksasi yang mendalam, Sleep at Hyatt Program di hotel-hotel Hyatt di Australia dan Selandia Baru menawarkan paket ritual tidur yang eksklusif dengan produk-produk organik dari iKOU.

Be More Foodie

Courtesy of Hyatt

Hyatt berkomitmen menyajikan hidangan lezat yang juga mempromosikan kesehatan dan keberlanjutan. Nikmati perjalanan kuliner otentik di Black Pearl Two Diamonds Dining Room di Park Hyatt Hangzhou, atau kombinasi unik cita rasa Belanda dan Jepang di Le Pristine Tokyo yang dipimpin oleh Chef Sergio Herman. Untuk pengalaman kuliner yang berkelanjutan, Seasalt di Alila Seminyak, Bali, menyajikan hidangan laut segar dengan garam laut Kusamba organik.

Be More Celebrated

Courtesy of Hyatt

Properti Hyatt di seluruh Asia Pasifik mengajak para tamu untuk merayakan kekayaan budaya dan tradisi unik setiap destinasi. Park Hyatt Kyoto menawarkan akses eksklusif untuk menjelajahi warisan budaya Jepang, termasuk tur berpemandu ke Kiyomizu, Situs Warisan Dunia UNESCO. Taoxichuan Hotel di Jingdezhen, pusat keramik terkenal, mengundang para tamu untuk menikmati seni keramik melalui lokakarya dan pameran seni.

Be More Family

Courtesy of Hyatt

Hyatt menyediakan destinasi yang sempurna untuk menciptakan kenangan keluarga yang tak terlupakan. Di Hyatt Regency Phuket Resort, keluarga dapat belajar tentang kehidupan laut melalui kegiatan edukatif di Marine Biological Centre. Park Hyatt Sanya Sunny Bay Resort mengajak para tamu untuk menjelajahi ekosistem laut melalui aktivitas menyisir pantai dan belajar tentang habitat serta upaya konservasi.

Be More Wanderlust

Courtesy of Hyatt

Hyatt mengundang para tamu untuk memulai petualangan eksplorasi dan penemuan diri di berbagai destinasi yang menawarkan pengalaman budaya yang kaya dan tak terlupakan. Andaz Delhi menawarkan pengalaman yang dikurasi dengan cermat untuk menjelajahi budaya Delhi yang semarak, termasuk hidangan lokal dan eksplorasi mendalam. Hyatt Centric Zhongshan Park Shanghai yang baru saja dibuka mengajak para tamu menyusuri jalan-jalan bersejarah Shanghai dan menemukan permata tersembunyi di kawasan yang sedang naik daun.

World of Hyatt mengundang member untuk mengikuti program Be More Jet-Setter dengan penawaran diskon lebih dari 15 persen saat menginap dari tanggal 12 Juni 2024 hingga 4 Januari 2025 di hampir 220+ hotel yang berpartisipasi.

Bertepatan dengan penjualan musim panas di Asia Pasifik, terdapat juga penawaran Bonus Pertemuan & Acara Asia Pasifik 2024 di mana para tamu diundang untuk melakukan pemesanan untuk acara yang memenuhi syarat di Hotel Hyatt yang berpartisipasi di Asia Pasifik untuk menikmati 20.000 Poin Bonus tambahan dan manfaat kesehatan gratis.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai bagaimana Hyatt mengundang para tamunya pada program “Be More Here” melalui lebih banyak properti, penghargaan World of Hyatt yang telah diperbaharui, dan penawaran wellness terbaik di kelasnya, silakan kunjungi www.hyatt.com

BACA JUGA: 
Grand Hyatt Tokyo Hadirkan Pengalaman Menginap Bernuansa Artwork Takashi Murakami
Resmi Dibuka, Simak Kemewahan dari Park Hyatt Jakarta

(Penulis: Matthew De Jano; Foto: Courtesy of Hyatt)