Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Simak, 5 Gaya Stylish ala Win Metawin!

Dari streetstyle hingga preppy, Win Metawin punya segudang gaya.

Simak, 5 Gaya Stylish ala Win Metawin!
Courtesy of @winmetawin

Metawin Opas-iamkajom atau yang kerap dikenal dengan Win, merupakan seorang model dan aktor keturunan Tiongkok yang lahir di Bangkok, Thailand. Namanya sendiri melejit pasca perannya sebagai Tine, pasangan Sarawat yang diperankan oleh Bright. Di film seri 2gether, pada 2020 silam.

BACA JUGA: Percakapan Eksklusif dengan Win Metawin Seputar Perannya Sebagai Brand Ambassador Terbaru Coca-Cola

Tak hanya sebagai aktor, Win juga menggeluti dunia model. Terhitung setidaknya ia telah menjadi brand ambassador untuk 20 merek, termasuk di antaranya ialah Prada. 

Ingin tahu gimana gaya Win? Kali ini Bazaar merangkum 5 gaya Win yang mungkin dapat menginspirasi kamu!

1. Suit it up!

Courtesy of @winmetawin

Ada tiga lapisan klasik ketika memakai jas setelan: Kemeja, rompi, dan jas. Susunan ini biasanya disebut dengan three piece suit. 

Tampaknya Win mengabaikan susunan klasik itu. Ia memakai setelan jas double breasted warna abu tua, tanpa dalaman sama sekali, memamerkan dadanya yang bidang tersebut. Untuk aksesori ia memakai sepatu pantofel dengan ujung berbentuk kotak.

2. Preppy dengan sentuhan formal

Courtesy of @winmetawin

Kali ini Win mengambil gaya konvensional, preppy. Gaya yang terinspirasi dari pakaian ala mahasiswa Ivy League pada 1970-an ini, ia adopsi dengan sentuhan elegan. 

Kemeja putih dipadankan dengan kardigan abu ke-unguan, dengan lengan digulung dan kerah terbuka menciptakan nuansa santai. Ditambah dengan sepatu dan celana hitam formal, memberikan sentuhan berkelas. 

3. Win dengan celana pendek

Courtesy of @winmetawin

Siapa bilang Win tidak bisa memakai celana pendek? Lihat saja bagaimana ia memadankan celana pendek tersebut. Ia padukan dengan sneakers hitam, dan tas crossbody hitam. Disempurnakan dengan atasan jaket abu dengan safari pocket dan dalaman putih. 

Sebuah gaya streetstyle fresh ala Win!

4. Win dengan warna abu

Courtesy of @winmetawin

Lagi-lagi kombinasi warna abu. Untuk outfit ini ia memakai jaket kulit washed dipadankan dengan jeans abu berdetail sobekan. Kacamata hitam dan sneakers hitam putih menjadi pilihannya dalam melengkapi gaya ini. 

5. Serba hitam

Courtesy of @winmetawin

Sepertinya warna abu-abu ditinggalkan pada gaya ini. Kali ini ia memakai atasan dengan bukaan zipper meliuk, dipadukan dengan celana cargo hitam. Bahkan ia tambahkan lagi dengan kacamata hitamnya!

BACA JUGA:
Bright Vachirawit, Burberry, dan Bazaar
8 Alasan Mengapa Anda Harus Mengunjungi Thailand

(Penulis: Angel Lawas; foto: Courtesy of @winmetawin)