Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Apakah Bulan Agustus Tepat Untuk Menjadi "Awal" yang Baru?

Mengapa musim panas adalah waktu yang tepat untuk mengatur ulang tujuan serta pikiran?

Apakah Bulan Agustus Tepat Untuk Menjadi

Bulan Agustus disebut sebagai 'musim konyol' karena tidak banyak yang terjadi.

Saat itulah sekolah dan universitas sedang dalam liburan musim panas, surat kabar jarang mempunyai cerita, gedung parlemen tutup untuk istirahat, dan sebagian besar Eropa menutup tokonya. Biasanya, ini adalah saat dimana kebanyakan orang mengambil liburan mereka. Dan tahun ini, dalam sukacita dan kegembiraan, kita benar-benar bisa jalan-jalan lagi. 

Namun, bagi beberapa orang, laju yang tidak melakukan apa-apa untuk bulan Agustus yang panjang bisa menjadi monoton. Waktu melambat, hari terasa berjalan lebih lama dan berlalu begitu saja tanpa struktur kerja reguler untuk mengatur waktu kita, hidup dapat terasa kabur. Kami tidak akan 'melakukan' Agustus dengan benar jika kami tidak sepenuhnya zone out, bukan?

Tetapi ada aliran pemikiran lain yang mengatakan bahwa Agustus adalah saat yang tepat untuk menyelesaikan sesuatu. Ini adalah waktu yang tepat untuk refleksi diri atau menata kembali rencana hidup. Saat itulah kita memiliki ruang di kepala, cara apa yang lebih baik untuk menggunakan waktu berharga ini dengan pemikiran yang aktif? Bulan Augustus menawarkan kesempatan sempurna untuk membuat rencana, mencoba sesuatu yang baru, atau menetaskan ide untuk masa depan. 

Secara tradisional, kita diharapkan untuk melakukan penilaian kehidupan di bulan Januari yang dingin dan lembap. Bulan pertama setiap tahun adalah bulan untuk memikirkan tentang resolusi tahun baru dan perbaikan diri. Siapa yang membuat ide buruk ini? Januari datang setelah Natal sekaligus biaya yang menyertainya dan juga kesenangan yang berlebihan. Saat itulah kita makan terlalu banyak, memaksimalkan kartu kredit kita, dan bermalas-malasan di depan tayangan ulang sambil merasa bersalah tentang apa yang kita telah atau belum lakukan. 

Dipenuhi dengan terlalu banyak permen jalanan yang berkualitas dan kue pai, kami telah menjadi target untuk para pengiklan yang memangsa anxiety yang datang secara musiman ini. Januari, bulan tradisional 'New You', adalah saat kita berada di bawah tekanan paling besar untuk berubah. Saat itulah, diet baru dimulai dan gym memberships diinvestasikan, tetapi apakah perubahaan ini akan menjadi keterusan, itu adalah sepenuhnya masalah lain. 

Jauh lebih baik untuk mempertimbangkan tujuan sendiri di bulan Agustus yang relatif damai, ketika kita santai dengan waktu untuk berpikir, dan ketika kita mungkin saja dititip paling kreatif. Di buku Rest: Why you Get More Done When You Work Less, oleh Alex Soojung-Kim Pang, menggambarkan 'aktivitas restoratif' yang dikembangkan dalam keadaan tenang. Alex percaya pikiran yang berkeliaran di sekitar masalah dapat membuat tekanan pikiran di berbagai hubungan, ide, dan solusi potensial.

Seharusnya bulan Agustus, bukan Januari, adalah bulan dimana kita harus duduk dan memikirkan ulang kehidupan kita, mengatur ulang tujuan, dan recharge tubuh kita. Saat itulah kita mungkin benar-benar melihat diri kita sendiri sebagai manusia seutuhnya, bukan hanya sebagai pekerja, pasangan, ibu atau anak perempuan. Saat itulah kita dapat mengenal kembali diri kita sendiri dengan siapa kita dan menyentuh dasar dengan impian dan aspirasi kita.

Enam cara untuk memaksimalkan bulan Agustus

Dari pekerjaan kecil dan mengganggu yang sering muncul di daftar tugas selama bertahun-tahun, hingga pertanyaan besar seperti, 'Apakah saya berada di pekerjaan yang tepat?' dan 'Apa yang membuat saya bahagia?', Agustus adalah bulan untuk mengenal diri sendiri, mengerti dimana Anda berada dan berpikir logis dan kreatif tentang arah hidup. 

1. Manjakan diri sendiri

Jangan menunggu manajer Anda memberi tahu apa yang Anda lakukan itu baik dalam ulasan kinerja Anda. Bos Anda tidak melihat keseluruhan orang dan akan memiliki agenda sendiri. Luangkan waktu untuk menuliskan pencapaian tahun ini. Selain kemajuan pekerjaan, apakah Anda menjadi teman atau pasangan yang baik? Apakah Anda berhasil mengunjungi suatu tempat yang selalu Anda inginkan? Atau berhubungan kembali dengan teman lama? Jadilah pribadi holistik semampu Anda dan pertimbangkan semua aspek kehidupan Anda.

2. Apakah pekerjaan membuat Anda bahagia?

Jika kehidupan kerja Anda sangat sibuk, dan hanya ada sedikit waktu untuk merenungkan bagaimana hal itu membuatmu puas atau tidak. Dapatkah kamu melihat masa depan? Atau adakah langkah lain yang mungkin ingin Anda negosiasikan dalam organisasi? Apa prioritas pribadi Anda dan apakah itu sesuai dengan prioritas atasan Anda? Sekarang adalah waktu untuk mempertimbangkan karier Anda dalam putaran dan dengan pandangan masa depan.

Is August the new January?

3. Apakah ini waktunya untuk perubahan?

Saat mengikuti kecepatan tanggung jawab pekerjaan, jarang ada waktu untuk mempertimbangkan alternatif. Jika Anda memutuskan sudah waktunya untuk perubahan, sekaranglah saatnya untuk melakukan sesuatu. Perbarui CV Anda, daftar ke beberapa agensi, pertimbangkan retraining, dapatkan saran dari orang-orang yang Anda percayai dan lihat ada peluang apa saja di luar sana sebelum terhanyut dalam suasana pasca-liburan.

4. Turunkan volume dan declutter 

Bagaimana hidup tiba-tiba terasa begitu rumit? Buat hidup Anda lebih mudah dengan melakukan beberapa hal sederhana. Bersihkan layar Anda. Hapus surel lama. Bereskan dokumen Anda dan buat versi digitalnya bila diperlukan. Penggemar Feng Shui percaya kekacauan mental, fisik, dan digital dapat menahan Anda karena hal itu menghalangi masuknya energi yang penting. Pembersihan semacam ini juga sangat memuaskan. 

5. Lakukan sesuatu yang baru 

Bulan ini mungkinkah menjadi bulan untuk Anda mencoba sesuatu yang tidak biasa Anda lakukan atau untuk membina sebuah gairah. Anda bisa menjadi koki choux, mengambil teater atau mendaki. Ini adalah kesempatan untuk keluar dari kebiasaan lama dan menikmati pengalaman baru. Augustus lalu, Sarah Karmali, editor digital di Harper's Bazaar United Kingdom, melakukan kursus psikologi online dengan Yale. "Itu melibatkan ketekunan saya selama beberapa jam seminggu, untuk enam minggu. Rasanya menyenangkan melakukan sesuatu yang memperkaya dan membuat saya produktif dengan waktu luang tanpa merasa benar-benar kewalahan dan sibuk."

6. Lihat ke depan dan buat diri Anda bucket list

Apakah ada tempat yang selalu ingin Anda kunjungi? Hal-hal yang selalu ingin Anda lihat? Mungkin, selalu ada ide untuk menjadi sukarelawan di waktu luang Anda. Atau mungkin ada alasan politik yang Anda ingin lebih terlibat? Mungkin Anda ingin kembali ke kegiatan yang lebih kreatif? Beberapa ide mungkin tampak fantastis, tetapi untuk menuliskan impian Anda dalam bentuk nyata adalah salah satu prinsip utama manifestasi. Baca The Secret oleh Rhonda Byrne dan dukung rencanamu dengan perencanaan yang matang. Lagipula, tidak ada yang tahu apa yang akan Anda lakukan pada bulan Agustus tahun depan.

Baca juga: 

Apa Mungkin Karier Impian Anda Berubah Menjadi Suatu Mimpi Buruk?

Anya Hindmarch: "Emosi Merupakan Sebuah Wujud Kekuatan"

(Penulis: Nilgin Yusuf; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Aimee Mihardja; Foto: Courtesy of BAZAAR UK)