Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

7 Tip Mudah untuk Menghemat Baterai Smartphone Anda

Smartphone Anda sering kehabisan baterai? Simak tips berikut untuk menghemat penggunaan baterainya.

7 Tip Mudah untuk Menghemat Baterai Smartphone Anda

Bagaimana caranya agar tetap bisa browsing di ponsel tanpa membuat dayanya turun drastis? Simak kiat Bazaar.

1. Redupkan layar
Hindari pengaturan dengan menggunakan Auto Brightness dan lakukan penyesuaian tingkat kecerahan display Anda secara manual.

2. Matikan vibrate
Hindari memakai getaran sebagai tanda panggilan masuk ataupun notifikasi yang lainnya karena akan mempercepat habisnya baterai.

3. Percepat screen timeout
Lagi-lagi soal layar. Atur display ponsel Anda agar non-aktif sesingkat mungkin jika sudah tidak diberdayakan, biasanya dalam satu menit atau malah kurang daripada itu.

4. Enyahkan aplikasi yang tak perlu
Tutup jendela App yang sudah tidak Anda gunakan sementara serta matikan fitur Wi-Fi maupun Bluetooth saat tak terkoneksi.

5. Non-aktifkan GPS
Aplikasi yang terintegrasi pada pencarian lokasi seperti Google Maps dan lain sebagainya dapat menghisap baterai.

6. Turn off push notifications
Kecuali mungkin untuk aplikasi yang betul-betul Anda butuhkan saat itu seperti pesan instan, notifikasi dari berbagai App lainnya hanya akan menyerap daya baterai.

7. Miliki program untuk membantu menghemat daya
Pastikan Anda sudah mempunyai beberapa aplikasi tertentu seperti Snapdragon BatteryGuru pada sistem operasi Android dan Battery Doctor Pro (seharga 1 dolar Amerika di iTunes) yang dapat melakukan inspeksi terhadap pemakaian baterai sehingga mampu mengoptimalkan daya berdasarkan penggunaan Anda.

 

Selamat mencoba!

 

(Foto: Daniel Jedzura/ShutterStock/click photos)