Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Meghan Markle Menulis Surat Menyentuh untuk Badan Amal Mayhew yang Sempat Berada di Bawah Perlindungannya

"Dukungan emosional dari hewan penyelamat tidak tertandingi—seperti yang akan segera Anda sadari: bukan Anda yang menyelamatkan mereka, merekalah yang menyelamatkan Anda," tulis sang duchess.

Meghan Markle Menulis Surat Menyentuh untuk Badan Amal Mayhew yang Sempat Berada di Bawah Perlindungannya

Sebuah badan amal yang didukung oleh Duchess Meghan Mayhew yang bergerak untuk mendukung kesejahteraan hewan yang berbasis di Inggris secara resmi telah berakhir masa dukungannya.

Baca juga: Meghan Markle Umumkan Seri Podcast Archestypes adalah tentang "Membedah Stereotip yang Mencoba Mendiskreditkan Wanita"

Organisasi tersebut mengumumkan berita tersebut melalui Twitter, menulis dalam sebuah pernyataan, "Sudah tiga tahun yang sibuk dan produktif bersama di mana kami telah memperoleh begitu banyak dukungannya yang baik. Terima kasih kepada Meghan, Duchess of Sussex yang telah menjadi bagian dari keluarga Mayhew."

Duchess Meghan yang bergabung sebagai pelindung kerajaan pertama Mayhew pada tahun 2019, menulis surat yang menyentuh di mana ia merefleksikan pekerjaannya dengan badan amal selama beberapa tahun terakhir, serta menghormati warisan mendiang temannya, ahli perilaku hewan, Oli Juste.

"Hampir empat tahun lalu, ketika saya sedang menjajaki kemungkinan organisasi untuk menjadi sukarelawan, Oli membawa saya ke Mayhew," tulisnya. "Ia tahu bahwa di luar program adopsi dan penyelamatan mereka, pekerjaan internasional mereka untuk menjaga keamanan hewan, dan pekerjaan lokal mereka untuk menemukan rumah hewan peliharaan yang ditinggalkan akan menarik cinta yang mendalam terhadap komunitas, yang melampaui hewan itu sendiridan berkembag ke orang-orang di sekitar mereka. Dan ia sangat benar. Saya jatuh cinta pada Mayhew, dan segera menjadi pelindung Kerajaan mereka."

Duchess Meghan ketika mengunjungi Mayhew di tahun 2019.
Duchess Meghan ketika mengunjungi Mayhew di tahun 2019.

Meghan (yang menulis kata pengantar untuk Tinjauan Tahunan 2019 dan 2020 organisasi itu) mengakui komitmen mendalam Mayhew terhadap misinya, terlepas dari hambatan yang ditimbulkan oleh pandemi. Pada tahun 2020, Meghan dan suaminya Pangeran Harry memberikan sumbangan liburan ke organisasi untuk membantu mereka melewati masa-masa sulit.

“Ketika perlindungan tiga tahun saya untuk Mayhew berakhir awal tahun ini, saya merenungkan pekerjaan yang telah mereka capai di masa-masa tersulit terutama selama pandemi global dengan sumber daya minimal namun harus melindungi staf di stasiun mereka yang berada di Afghanistan, dan masih harus menyelesaikannya untuk tetap teguh dalam pekerjaan vital mereka sehari-hari untuk kesejahteraan hewan dan manusia di seluruh London dan di seluruh dunia," tulis sang bangsawan.

Ia juga memberikan penghormatan kepada sahabatnya Oli yang tutup usia di bulan Januari lalu. "Itu telah membuat saya, dan banyak orang lain berduka dan merenung, mengetahui bahwa warisan yang ia tinggalkan untuk teman-teman berbulu kita sangat sederhana: cintai saja mereka," lanjutnya. "Terutama mereka yang tertinggal atau terlupakan. Untuk mengenangnya, kami akan menciptakan sayap Oli Juste di Mayhew, untuk melindungi hewan-hewan yang mungkin kesulitan menemukan rumah selamanya. Karena seperti Oli, mereka tidak akan pernah dilupakan, dan mereka akan selalu dicintai."

Meghan kemudian mengakhiri suratnya dengan ajakan untuk bertindak bagi orang lain dengan cara mendukung kesejahteraan hewan dengan menulis, "Dukungan emosional dari hewan penyelamat tidak ada bandingannya—seperti yang akan segera Anda sadari: bukan Anda yang menyelamatkan mereka, merekalah yang menyelamatkan Anda."

Baca juga:

Dukungan Meghan Markle dan Pangeran Harry Terhadap Jurnalis Ukraina Melalui Donasi

Meghan Markle Kembali Lanjutkan Produksi Seri Podcast-nya bersama Spotify

(Penulis: Chelsey Sanchez; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)