Princess of Wales kembali dengan tampilan liburan yang mencengangkan.
Baca juga: Kate Middleton Membawa Semangat Liburan Pada Malam Christmas Carol Service
Dalam video baru yang dirilis oleh Istana Kensington hari ini, Putri Kate tampil gemerlap untuk video Royal Carols: Together at Christmas.
Tahun ini menandai kedua kalinya Kate menyelenggarakan acara Natal di Westminster Abbey.
Dalam rekaman tersebut (yang difilmkan di sebuah biara pada 14 Desember, sehari sebelum kebaktian berlangsung) Kate tampak mengenakan jaket tweed hitam yang dihiasi glitter berkilauan sambil berdiri di depan pohon Natal yang tinggi dan terang.
"Saya sangat senang bisa kembali ke Westminster Abbey untuk kebaktian kedua kami," ujar sang bangsawan. "Acara tahun lalu mengingatkan saya tentang apa yang paling saya sukai tentang Natal yaitu melihat orang-orang berkumpul, merayakan, dan mengalami momen spesial, sambil mengenang momen yang telah berlalu."
Kate juga memberi penghormatan kepada Ratu Elizabeth II, yang tutup usia di umur 96 tahun pada bulan September lalu.
"Natal kali ini akan menjadi yang pertama tanpa Yang Mulia Ratu Elizabeth," lanjut Kate. "Yang Mulia sangat mencintai nomen Natal dan melihat Natal sebagai momentum untuk menyatukan orang-orang dan mengingatkan kita akan pentingnya iman, persahabatan, keluarga, dan untuk menunjukkan empati serta kasih sayang."
Kebaktian tahun ini bermaksud untuk melanjutkan warisan mendiang Ratu, imbuh Princess of Wales.
"Tahun ini, kami telah mengundang ratusan individu yang menginspirasi ke kebaktian ini. Mereka yang menunjukkan kekuatan, koneksi, dan nilai-nilai komunitas yang memungkinkan kami untuk melanjutkan tradisi Yang Mulia untuk mengakui dan berterima kasih kepada mereka yang telah melangkah lebih jauh untuk mendukung orang lain," Kate berujar. "Yang Mulia meninggalkan warisan yang luar biasa dan yang telah sangat menginspirasi banyak dari kita. Kebaktian carol tahun ini didedikasikan untuknya dan untuk semua orang yang sayangnya tidak lagi bersama kita."
ITV akan menyiarkan layanan carol pada Malam Natal.
Baca juga:
Pangeran William & Putri Kate Rilis Kartu Natal Bersama Tiga Anak Mereka
Anting Milik Mendiang Ratu Elizabeth II Terlihat Dikenakan Putri Kate
(Penulis: Chelsey Sanchez; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)