Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Data Statistik Mengenai Dampak Global Fashion Ternyata Salah – Inilah Alasannya

Kesalahan informasi dan berita palsu merusak kemajuan prosesnya.

Data Statistik Mengenai Dampak Global Fashion Ternyata Salah – Inilah Alasannya
Courtesy of BAZAAR UK

Industri fashion menjadi pencemaran terbesar kedua di dunia setelah minyak.

Hal itu juga bertanggung jawab atas 20 persen polusi air. Pada catatan itu, tahukah Anda bahwa memproduksi satu T-shirt sama dengan menggunakan 20.000 liter air? Semua statistik ini memiliki satu kesamaan — mereka salah. Industri fashion telah membaca statistik yang lama, generalisasi liar dan klaim tidak berdasar seperti ini selama bertahun-tahun. Apapun sebutannya — informasi yang salah, berita palsu, atau data yang tidak berdasar — kenyataannya adalah bahwa mereka merusak kemajuan industri mode.

Baca juga: Panduan Utama untuk Membeli Barang Vintage dan Pre-Loved Seperti Tas Chanel Vintage

“Data yang buruk memiliki konsekuensi di dunia nyata,” ucap George Harding-Rolls, campaign manager di Changing Markets Foundation, sebuah kelompok yang mengekspos praktik perusahaan yang tidak bertanggung jawab terkait hal tersebut. Anda dapat mengatakan bahwa statistik itu salah, jelasnya, jika “tidak ada referensi, telah dihapus dari internet, atau tidak ada yang dapat mengakses metodologi di baliknya.”

Fashion itu unik karena bersinggungan dengan banyak industri lain, termasuk pertanian (untuk kulit, kapas, viscose, wol, dan lainnya) dan minyak besar (untuk bahan termasuk polyester, PVC, poliuretan). Belum lagi bahan kimia, transportasi, ritel, pengembalian, daur ulang tekstil, dan pasar pakaian bekas, yang semuanya dapat membawa pakaian ke seluruh dunia dan kembali lagi selama masa pakainya.

Data buruk memiliki konsekuensi di dunia nyata.

“Tidak seperti industri lainnya, fashion terintegrasi ke dalam ekonomi global,” ucap George Harding-Rolls. “Jadi mencoba menemukan data yang akurat tentang salah satu dari hal-hal tersebut adalah sesuatu yang  sulit.” Mengingat kurangnya transparansi bahkan atas informasi yang paling mendasar, tidak mungkin untuk mengemas dampak mode menjadi statistik yang rapi.

Kurangnya penelitian adalah salah satu penyebabnya. “Ini bukan industri di mana ada komunitas ilmiah kuat yang tertarik untuk memelajarinya,” pungkas Alden Wicker, jurnalis mode berkelanjutan dan pendiri EcoCult, yang telah menyanggah sejumlah fakta cerdik sepanjang kariernya. “Seharusnya ada lebih banyak hibah yang diberikan kepada orang-orang yang ingin mempelajari ini dan lebih banyak program universitas yang memungkinkan untuk mereka mempelajari tekstil dengan cara yang tidak mendorong mereka untuk bekerja pada suatu merek.”

Tak bisa dipungkiri, media fashion juga berperan dalam melestarikan fakta-fakta palsu. “Apakah saya berharap jurnalis mode memiliki pendidikan yang lebih dalam tentang beberapa topik ini? Ya tentu. Tetapi saya juga membayangkan bahwa seseorang yang ingin menulis tentang fashion mungkin saja tidak memiliki gelar untuk hal yang berbau kimia— saya juga tidak,” ungkap Alden. 

“Jurnalisme sebuah mode berjalan di atas kaum-kaum muda yang tidak dibayar cukup untuk waktu yang dibutuhkan dalam melakukan kerja keras semacam ini.” Pemeriksa fakta ini semakin jarang, namun penting untuk menghentikan informasi yang salah pada sumbernya.

Tidak seperti industri lainnya, fashion terintegrasi ke dalam ekonomi global.

Ketika sebuah penelitian dilakukan, sering kali hal itu diterbitkan atau didanai oleh brand, membuat temuan-temuan bias. “Jika dari sinilah semua dana itu berasal, maka Anda harus mempertanyakannya,” ucap Nusa Urbancic, direktur kampanye di Changing Markets Foundation. “Akan masuk akal untuk memiliki lebih banyak dana independen bagi akademisi yang dapat memahami dampak industri fashion.”

Tetapi jika statistik dibuat menarik (walaupun tidak akurat) ini akan menyoroti skala dampak fashion dan menginspirasi perubahan, tentu itu hal yang baik, bukan? “Ada banyak diskusi tentang bagaimana “industri paling berpolusi kedua” menggalang tindakan yang terlihat tidak apa-apa, namun nyatanya tidak,” kata Alden. “Ini menggembleng janji dan greenwashing. Itu adalah sosok amorf yang tidak dimiliki siapapun karena sangat tidak spesifik, tidak dapat ditelusuri kembali ke bentuk pengukuran apapun, dan memungkinkan industri untuk membuat janji iklim yang tidak jelas dan tidak terukur yang tidak akan mereka capai.”

Brand dapat menggunakan data yang sudah usang atau tidak akurat (atau tidak ada datanya) untuk membuat keputusan yang mengada-ada, yang berarti mereka dapat benar-benar meningkatkan dampaknya, memanipulasi data agar sesuai dengan agenda mereka, atau menunda komitmen. 

“Semua orang mengatakan bahwa kita membutuhkan data yang lebih baik, sementara itu, percakapan yang lebih luas tentang ketergantungan bahan bakar fosil dan produksi berlebih dengan mudah dihindari sampai beberapa waktu mendatang,” ucap George. “Kita tidak perlu menunggu untuk mendapatkan data yang sempurna karena krisis lingkungan sudah sangat mendesak,” Nusa setuju.

Kita tidak perlu menunggu untuk mendapatkan data yang sempurna karena krisis lingkungan sudah sangat mendesak

Lalu, bagaimana solusinya? “Perundang-undangan benar-benar akan mengubah situasi,” ucap Nusa. “Informasi dasar sulit untuk digali, tetapi begitu kita memiliki undang-undang yang sah, ini akan berubah.” New York Fashion Act adalah salah satu undang-undang yang berpotensi mengubah permainan serupa. “Ini bisa memberikan banyak manfaat karena menggunakan pemerintah untuk memaksa brand melaporkan apa yang terjadi di rantai pasokan mereka sendiri,” tambah Alden. “Pengawas dapat menggunakan ini untuk membuat data yang dapat digunakan jurnalis untuk meminta pertanggungjawaban brand kepada publik.”

Dalam media, Alden ingin melihat lebih banyak jurnalis sains, iklim, dan kesehatan yang tertarik pada mode. “Ini adalah hal yang sangat menyenangkan untuk ditulis, saya tidak berpikir kutu buku sains mengerti betapa menariknya topik fashion,” katanya. “Ada banyak hal yang harus dilakukan, dan itulah mengapa saya menyukainya.”

Baca juga:

Dunia Haute Couture Fashion di Hari ini, Seperti Apa?

Gaya Fashion Bisnis Ala Dua Lipa Mencakup Gaun Belahan Tinggi dan Anting Menawan

(Penulis: Megan Doyle; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Diah Pithaloka; Foto: Courtesy of BAZAAR UK)