5 Kafe yang Harus Dikunjungi Saat ke Singapura

Bandingkan rasa dan kualitasnya dengan kepunyaan negeri sendiri.



Tidak jauh berbeda dengan Jakarta dan kota besar lainnya, di Singapura ragam kafe kekinian juga marak tersebar. Dari kawasan jalanan utama hingga ke area chinatown yang menjadi favorit para turis, terdapat ragam pilihan destinasi kafe yang dapat Anda coba.

Bazaar tidak secara acak memilih lima kafe di Singapura berikut. Segalanya didasarkan pada keunggulan konsep kuliner serta atmosfer nyaman yang dihadirkan di sejumlah tempat ini.

Kunjungi lima kafe pilihan Bazaar berikut ketika Anda mendatangi Singapura. Selamat mencoba!


1. Pacamara Boutique Coffee Roasters di Bishan





Seperti negeri sendiri, butik kopi tengah marak di Singapura. Salah satu yang dapat Anda coba bernama Pacamara Boutique Coffee Roaster di kawasan Bishan. Sesuai namanya, racikan kopi unggulan tentu tak luput dari kafe beratmosfer modern serta kasual ini.

2. Kafe Utu di Chinatown





Nama Kafe Utu di Chinatown sering tercetus oleh para pecinta kuliner. Selain nuansa interior yang hangat, kafe ini menyajikan suguhan menu eksklusif yang tertata sempurna di piring Anda.

3. The Affogato Lounge di Chinatown





Masih belum beranjak dari chinatown. Kawasan favorit para turis ini masih memiliki sejumlah titik kuliner berkualitas. Membahas destinasi kafe, seusai menyambangi Kafe Utu. Tutup dengan segelas cocktail menyegarkan racikan tim The Affogato Lounge, Chinatown.

4. Hvala di Somerset Road





Bagi Anda penggemar teh hijau, Hvala di kawasan jalan Somerset harus disambangi. Selain sudut ruangan kafe yang instagrammable, tempat ini juga menyuguhkan varian menu dengan konsep kekinian.

5. The Populus Coffee and Food Co di Outram





Konsep kafe gastro menjadi keunikan tersendiri dari The Populus Coffee and Food Co. Saat berkesempatan mengunjungi kafe di area Outram ini, selain kopi, cobalah cicipi kelezatan menu wagyu serta salmon teriyaki.



(Foto: Courtesy of Instagram @pacamara_sg, @kafeutu, @theaffogatolounge, @hvala_sg, @thepopuluscafe)