Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Para Pria, Inilah Tren Jaket dari Men's Fashion Week!

Jaket dengan kantong menjadi tren Men's Fashion Week spring/summer 2021.

Para Pria, Inilah Tren Jaket dari Men's Fashion Week!

Pekan mode khusus busana pria telah selesai dan meski dilakukan dalam format yang lebih banyak menggunakan fitur teknologi virtual, tak mengurangi antusiasme para pencinta mode dan desainer yang berpartisipasi untuk mengeluarkan koleksi dan menciptakan tren terbaik untuk para pria.

Ada banyak desainer yang seketika menyalurkan kreativitas mereka dengan format presentasi yang unik dan berbeda, seperti Celine Homme yang mengusung konsep presentasi di sirkuit dan meluncurkan koleksi yang terinspirasi dari eBoy, Loewe yang memilih membidik manekin yang mengenakan koleksi busana pria mereka tanpa banyak distraksi, hingga Dior Men yang mengusung kolaborasi dengan seniman asal Ghana untuk menciptakan koleksi busana pria yang banyak memainkan unsur floral dengan infusi napas feminin. 

Dari banyaknya variasi dan inovasi desain yang terdapat di pekan mode busana pria musim semi/panas 2021, ada sekelumit tren yang seketika tampak menonjol di setiap brand yang memamerkan koleksi anyar mereka. Jaket dengan kompartemen kantong adalah salah satu hal yang menonjol dari men's fashion week musim ini. Beberapa desainer tampak menelurkan jaket dengan elemen kantong dan menyorot tampilan utilitarian sehingga meresmikan fakta bahwa jaket tersebut dapat dikatakan sebagai tren busana pria untuk Anda aplikasikan dan miliki segera.

Berikut beberapa jaket dengan kompartemen kantong yang dapat menyalurkan keinginan Anda untuk berpartisipasi di tren ini.

Rumah mode Prada meluncurkan koleksi dalam format 5 visualisasi video yang dikreasikan oleh 5 fotografer berbeda, yang menonjol dari koleksi mereka adalah tampilan utilitarian yang diupayakan dalam bentuk luaran blazer dengan kompartemen kantong di sisi kanan dan kiri.

Selain jaket, imbuhan kompartemen subtil juga muncul dalam versi mantel yang dirancang oleh Kim Jones dengan mengupayakan aliran desain minimalis dan bersih. Di mantel yang satu ini, Kim menggunakan kerah imperial yang menciptakan kesan konservatif dan formal.

Selain kompartemen pipih, sematan kompartemen kantong sebagai centerpiece di luaran jaket menjadi penarik atensi di koleksi Sunnei. Kompartemen berukuran besar di bagian depan luaran menghembuskan napas distingtif dan memberikan efek penuh pernyataan.


Reimajinasi terhadap luaran jaket militer dikerahkan label Juun.J yang menyematkan kompartemen kantong sebagai penunjang dan menggabungkan desain kemeja dengan vest yang dijahitkan dalam format terpisah.


Rumah mode Berluti yang dikepalai oleh Kris Van Assche juga tak kalah menonjolkan kompartemen besar di atas luaran jaket parka kemudian dikombinasikan dengan material nylon dan efek leather embossed, nuansa military dan street style yang terkandung di jaket ini menunjukkan betapa kompartemen kantong dapat menciptakan nuansa distingtif dan tak hanya dinilai dari sisi fungsional.

Berikut beberapa jaket dengan kompartemen kantong yang dapat Anda miliki segera.

Valentino / IDR IDR 53,193,000

Uniqlo x JW Anderson / IDR 499,000

Palm Angels / IDR 27,244,650




Canali / IDR 15,200,000


Sasquatchfabrix / IDR 6,682,650

Converse / IDR 2,056,200

Bottega Veneta / IDR 11,600,000


(FOTO: Courtesy of Farfetch, Bobobobo, Uniqlo)