Menyambut bulan perayaan seni rupa Indonesia, Jakarta Art Week 2019 menghiasi 21 titik halte bus transjakarta dan pintu masuk Stasiun Istora Mandiri di sepanjang Jalan Sudirman dengan beragam karya seni oleh seniman Indonesia. Terdapat 10 seniman perempuan Indonesia yang ikut memajang karya seni mereka di ruang publik tersebut. Bersama dengan MRA Media, pameran ini resmi dibuka oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan di Stasiun Istora Mandiri.
Setelah pembukaan pameran ini diresmikan, acara dilanjutkan dengan mengelilingi daerah seputar sudirman untuk menyaksikan secara langsung karya seni oleh 10 seniman perempuan ini pada beberapa halte bus yang sudah disiapkan. Dimulai dari stasiun MRT Istora Mandiri, Bapak Anies Baswedan ditemani oleh Head of Business Group PT MRA, Iwet Ramadhan, bersama-sama melihat karya seni yang telah ditampilkan.
Salah satu karya seni yang terpasang di kaca pintu masuk Stasiun Istora Mandiri adalah “Rambut Aku Kata Aku” karya dari Patricia Untario. Konsep yang ingin diangkat Patricia mencakup perumpamaan bahwa cara mengeksperikan diri dari setiap individu tidak bisa menjadi penentu atau menjadi halangan dalam mencapai prestasi dan tujuan hidup setinggi-tingginya.
Karya-karya seni ini diposisikan di sisi yang menghadap trotoar untuk memberikan eksposur maksimal ke arah pejalan kaki sehingga mereka mempunyai kesempatan untuk menikmati karya tersebut dan berinteraksi langsung. Pada penghujung acara, Bapak Anies Baswedan dan para tamu undangan menikmati makan malam di Sate Khas Senayan FX Mall Sudirman. Acara ini juga turut dimeriahkan oleh sejumlah influencer tanah air seperti Ayla Dimitri, Cindy Karmoko, Han Chandra, Summer dan April Widira.
Cindy Karmoko, Ayla Dimitri, dan Dave Hendrik.
Summer Widira, Kay Moreno, dan April Widira.
Han Chandra, Kevin Yohanes William, Albert Halim, dan Don Coates.
Tujuan dari pameran yang mengangkat tema “Perempuan Bicara Seni” adalah menarik perhatian para pengunjung penikmat seni rupa tanah air dan internasional. Memasuki tahun ke-11 pelaksanaannya, Art Jakarta juga termasuk dalam keseruan seni rupa ini. Sehubungan dengan acara tersebut, telah dirancang sederet kegiatan seni rupa yang dapat diikuti oleh para wisatawan dan pencinta seni rupa. Hal ini mendukung para pengunjung kota Jakarta untuk menikmati berbagai presentasi seni rupa di berbagai tempat.
(Foto: Courtesy of Hary Subastian)