Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Tampilan Mewah New Hyundai Palisade, Mobil Terbaru Rilisan Hyundai

Dilengkapi fitur-fitur canggih dengan teknologi inovatif.

Tampilan Mewah New Hyundai Palisade, Mobil Terbaru Rilisan Hyundai
Courtesy of Hyundai Motors Indonesia

Sebagai salah satu merek mobil dengan peminat yang banyak dan tersebar di seluruh dunia, termasuk Indonesia, Hyundai Motors Indonesia (HMID) terus melakukan ekspansi di ranah otomotif untuk mendapatkan perhatian serta menjangkau lebih banyak orang dari berbagai macam kalangan dengan menghadirkan versi terbaru dari SUV Flagship Hyundai, New Hyundai Palisade.

Meskipun baru saja resmi diluncurkan pada 28 Juli 2022 di The Langham, Jakarta, New Hyundai Palisade nyatanya telah menjadi incaran banyak orang. Dengan mendapatkan berbagai macam pembaruan, mulai dari segi eksterior, interior, fitur keselamatan, hingga sistem bantuan pengemudi terdepan, produk terbaru dari Hyundai ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para pencinta otomotif, khususnya mereka yang hendak membeli mobil baru.

Dilengkapi dengan grille cascade yang lebih lebar dan fitur tambahan dari Hyundai SmartSense, mobil ini memberikan kesan kokoh, elegan, dan premium. Sangat cocok untuk digunakan sebagai mobil keluarga, New Hyundai Palisade juga memiliki fitur Hyundai Bluelink, sebuah teknologi konektivitas yang memungkinkan para pengguna dari mobil ini untuk tetap terhubung dan mendapatkan akses penuh pada mobilnya, hanya dengan menggunakan ponsel pintar.

Menurut siaran pers yang dibagikan, Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cha mengatakan bahwa versi terbaru dari SUV Flagship Hyundai, New Hyundai Palisade dirancang untuk memberikan kesan premium yang menakjubkan ke tingkat selanjutnya, di mana hal itu sejalan dengan fokus Hyundai sebagai merek yang berpusat pada pelanggan, yakni dengan menghadirkan fitur dan tampilan terbaru dari Palisade untuk meningkatkan kualitas perjalanan yang nyaman dan terkesan mewah.

Di sisi lain, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, Makmur juga mengatakan bahwa dengan desain terbaru, baik dalam segi eskterior maupun interior yang menampilakn nuansa kemewahan dan dilengkapi oleh sejumlah fitur canggih, New Hyundai Palisade diharapkan dapat turut memberikan kesan Empower Your World sesuai dengan gaya dan minat pelanggan.

New Hyundai Palisade
Courtesy of Hyundai Motors Indonesia

Berbagai macam pembaruan serta fitur canggih dapat Anda temui dalam New Hyundai Palisade, dan yang menarik perhatian Bazaar di antaranya adalah Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), di mana mobil dapat membaca kondisi jalan di depan melalui kamera dan fitur FCA secara otomatis akan melakukan pengereman ketika sensor ini mendeteksi mobil di depan yang berhenti secara mendadak. Selain itu, kami juga tertarik akan fitur Driver Attention Warning (DAW), sebuah fitur yang mampu memberikan peringatan ketika mendeteksi pengemudi tampak kelelahan dan merekomendasikan pengemudi untuk beristirahat jika memang diperlukan.

Untuk membantu menentukan gaya berkendara yang paling sesuai, mobil ini juga memiliki tipe mode berkendara atau drive mode, termasuk Comfort (untuk aktivitas berkendara sehari-hari), Eco (untuk efisiensi penggunaan bahan bakar yang optimal), Sport (untuk akselerasi mobil yang lebih cepat), dan Smart (menggunakan algoritma pembelajaran yang secara otomatis dalam menyesuaikan interval perpindahan gigi berdasarkan pola berkendara dari sang pengemudi).

Sementara itu, New Hyundai Palisade tersedia dengan beragam varian warna eksterior, seperti Creamy White Pearl, Moonlight Blue Pearl, Graphite Gray Metallic, Abyss Black Pearl, dan Shimmering Metallic. Untuk interior, mereka memiliki tiga pilihan warna, mulai dari Black Moontone, Black & Burgundy, hingga Navy & Warm Grey.

New Hyundai Palisade
Courtesy of Hyundai Motors Indonesia

Berikut ini merupakan tiga pilihan varian dari New Hyundai Palisade.

  • Palisade Prime yang dibanderol seharga 842.000.000 Rupiah (On-the-Road Jakarta).
  • Palisade Signature 2WD yang dibanderol seharga 977.000.000 Rupiah (On-the-Road Jakarta).
  • Palisade Signature AWD yang dibanderol seharga 1.110.000.000 Rupiah (On-the-Road Jakarta).

Bagaimana? Berencana mengganti mobil dan tertarik untuk membeli produk terbaru dari Hyundai yang dilengkapi dengan teknologi inovatif? Kini Anda sudah dapat memesannya melalui seluruh dealer resmi Hyundai yang tersebar di seluruh Indonesia.

(Penulis: Christanto Subrata; Foto: Courtesy of Hyundai Motors Indonesia)