Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Konsul Kehormatan Prancis Hadir di Surabaya

Salah satu bukti jalinan erat hubungan Indonesia dengan Prancis

Konsul Kehormatan Prancis Hadir di Surabaya

Membuktikan itikad baik Indonesia dan Prancis untuk mempererat hubungan bilateral, Duta Besar Prancis untuk Indonesia Jean-Charles Berthonnet menunjuk Han Jayanata sebagai honorary consul untuk Prancis di Surabaya.

Penunjukan Han Jayanata ini juga dibarengi dengan pembukaan kantor konsulat yang terletak di Jayanata Beauty Plaza, tepatnya di lantai 5. Desain bernafaskan Eropa dan beberapa hasil foto sudut Kota Paris yang merupakan karya sang ayah, Beng Jayanata, turut dipajang untuk memperkuat kesan Prancis dalam ruang konsulat.


Pengguntingan pita kantor konsulat kehormatan Prancis di Surabaya bersama Jean-Charles Berthonnet dan Han Jayanata.


Momen pembukaan kantor ini diramaikan dengan kehadiran para media dan staf pusat kebudayaan Prancis di Surabaya. Kemudian acara pun dilanjutkan dengan inagurasi konsul kehormatan yang dihadiri oleh Duta Besar Prancis untuk Indonesia, lalu makan malam dengan konsul kehormatan negara lain dan para tamu penting.


Inagurasi Honorary Consul of France.


Dalam sambutannya, Han Jayanata mengungkapkan optimismenya untuk meningkatkan hubungan baik Indonesia, khususnya Surabaya dengan Prancis. Terutama karena Surabaya dilihat memiliki banyak potensi besar, di mana sekitar 1.000 warga negara Prancis yang kini tengah bermukim di Surabaya dan wilayah Jawa Timur.

Han Jayanata sendiri merupakan direktur dan pemilik dari Jayanata Kosmetika Prima yang telah berdiri sejak 1984. Dengan ditunjukan Han Jayanata sebagai konsul kehormatan, menjadikan dirinya sebagai konsul kehormatan termuda di Surabaya.


(Foto: Saeffie Adjie Badas)