Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Gone With The Wind Dihapus Sementara dari HBO Max

HBO Max nantinya akan mengembalikan film tersebut ke perpustakaannya dengan "diskusi tentang konteks historisnya."  

Gone With The Wind Dihapus Sementara dari HBO Max

- Layanan streaming HBO Max untuk sementara menghapus film klasik Gone with the Wind dari perpustakaannya karena "isu rasialisme yang terkandung di dalamnya".

- Penghapusan itu terjadi setelah penulis skenario pemenang Oscar, John Ridley mendesak platform itu untuk menarik film tersebut, ia menjelaskan bahwa "film itu mengandung beberapa stereotip paling menyakitkan dari orang-orang kulit berwarna" dalam sebuah op-ed untuk The Los Angeles Times.

- HBO Max berencana untuk mengembalikan film tersebut "dengan diskusi tentang konteks historisnya dan kecaman terhadap penggambaran itu," menurut sebuah pernyataan.


Gone with the Wind karya Victor Fleming sementara waktu telah dihapus dari HBO Max setelah platform tersebut didesak untuk menarik film karena penggambaran perbudakannya yang terkandung di dalamnya.

Sutradara dan penulis skenario, John Ridley, yang juga merupakan pemenang Oscar untuk karyanya yang berjudul 12 Years a Slave, mengajukan permohonan dalam op-ed untuk The Los Angeles Times. Meskipun ia mengakui bahwa film karya tahun 1939, yang berlatar Perang Sipil Selatan, menggambarkan periode tertentu dalam sejarah, ia menunjukkan bahwa film itu kurang representatif. "Ini adalah film yang kita tidak dapat mengabaikan kengerian dari sebuah perbudakan, jadi berhenti untuk mengabadikan beberapa stereotip paling menyakitkan dari orang kulit berwarna," tulisnya.

Penggambaran tersebut termasuk karakter Mammy (diperankan oleh pemenang Oscar, Hattie McDaniel), yang melahirkan stereotip dangkal dan merugikan bagi perempuan kulit hitam di bioskop, dan penggambaran lain yang berkontribusi pada mitos "budak bahagia".


John Ridley memenagkan Oscar untuk kategori Skenario Adaptasi Terbaik pada tahun 2014.


John menambahkan bahwa Gone with the Wind "meromantisasi Konfederasi dengan cara yang terus memberi legitimasi pada anggapan bahwa gerakan separatis adalah sesuatu yang lebih baik, atau lebih mulia daripada apa adanya - sebuah pemberontakan berdarah untuk mempertahankan 'hak' untuk memiliki, menjual dan membeli manusia."

Namun, mengingat penyensoran, John tidak meminta agar film itu dihapus sepenuhnya, tetapi disertai dengan karya-karya lain di HBO Max yang memberikan gambaran yang lebih lengkap tentang perbudakan dan Konfederasi. "Atau, mungkin film itu bisa dipasangkan dengan percakapan tentang narasi dan mengapa penting untuk memiliki banyak suara yang berbagi cerita dari sudut pandang yang berbeda daripada hanya yang memperkuat pandangan budaya yang berlaku," lanjutnya. "Saat ini, bahkan tidak ada peringatan atau penolakan untuk film tersebut."

HBO mengabulkan permintaan John dan merilis pernyataan di bawah ini.

"‘ Gone with the Wind ’ adalah produk dari masanya dan menggambarkan beberapa prasangka etnis dan ras yang, sayangnya, sudah biasa di masyarakat Amerika. Penggambaran isu rasialisme  ini adalah salah, entah pada masa dahulu ataupun saat ini, dan kami merasa bahwa untuk mempertahankan gelar ini terutama di masa-masa ini adalah sesuatu yang tidak bertanggung jawab. Penggambaran ini tentu saja bertentangan dengan nilai-nilai WarnerMedia, jadi ketika kita akan mengembalikan film tersebut ke HBO Max, film ini akan kembali dengan diskusi tentang konteks historisnya dan kecaman atas penggambaran-penggambaran itu, tetapi akan disajikan sebagaimana aslinya dibuat. Jika kita ingin menciptakan masa depan yang lebih adil dan inklusif, pertama-tama kita harus mengakui dan memahami sejarah kita."




(Penulis: Erica Gonzales; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar US)