
Hollywood sangat gemar menghadirkan kembali kisah-kisah lama yang sukses. Kini, tren tersebut mengarah pada Legally Blonde.
Dengan Legally Blonde 3 yang dikabarkan sedang dalam proses pengembangan, sebuah serial televisi baru dari waralaba ikonik ini juga akan segera hadir di layar kaca. Bekerja sama dengan perusahaan produksi Hello Sunshine milik Reese Witherspoon, Amazon MGM Studios tengah menggarap show prekuel yang akan berfokus pada masa-masa Elle Woods di sekolah menengah.
Reese mengungkapkan inspirasi di balik proyek ini dalam wawancara pada Januari 2025 di The Tonight Show. “Saya menonton acara Wednesday Addams,” ujar Reese, merujuk pada show Netflix yang dibintangi Jenna Ortega, Wednesday. “Saya berpikir, ‘Kita harus buat Elle Woods saat masih di SMA,’ karena saya ingin tahu seperti apa dirinya sebelum kuliah, sebelum sekolah hukum. Lalu saya mulai punya banyak ide, dan para penulis hebat mencetuskan sebuah konsep yang luar biasa. Sekarang Amazon sedang memproduksi show-nya dan judulnya adalah Elle.”
BACA JUGA: Rayakan Keberdayaan Perempuan dengan Lagu-Lagu yang Suportif
Siapa yang akan memerankan Elle Woods muda?
Lexi Minetree telah dipilih untuk memerankan tokoh utama, Elle. Lexi sebelumnya pernah memerankan peran dalam musim ke-26 Law and Order: SVU dan drama Tubi The Murdaugh Murders yang tayang pada tahun 2023.
Reese mengumumkan berita casting ini dalam sebuah video yang diunggah di Instagram pada 13 Februari. "Perkenalkan, ini dia Elle Woods yang baru," tulisnya di caption. "Setelah menonton begitu banyak audisi luar biasa untuk show prekuel Elle yang baru di @PrimeVideo, akhirnya kami menemukan Elle kami. Dan hari ini, saya bisa mengumumkan berita ini sendiri! Kenalkan, @leximinetree 💕🌟💅🏼"
Pada Mei 2025, Reese dan Lexi merilis foto pertama dari show tersebut, yang menunjukkan Lexi duduk di ruang kelas SMA dengan pakaian serba pink. Di atas meja di depannya terdapat buku catatan berwarna merah muda terang dan, tentu saja, pulpen berbulu kesayangannya. "Saya sangat senang memperkenalkan Lexi Minetree sebagai Elle Woods," tulis Reese di caption. "Dia mengenakan sepatu pink ini dengan begitu anggun, penuh ambisi, dan pesona. Elle akan hadir di Prime Video pada Musim Panas 2026! 💖"
Kapan show ini akan tayang?
Amazon mengonfirmasi bahwa show ini akan tayang perdana di Prime Video pada musim panas 2026.
Reese sebelumnya memberikan wawasan mengenai jadwal proyek ini, mengonfirmasi dalam wawancara dengan People bahwa produksi akan dimulai pada Maret 2025.
Show ini akan menunjukkan bagaimana Elle menavigasi dunianya sebagai remaja. Reese sebelumnya telah memberikan bocoran tentang apa yang bisa diharapkan penggemar dari show ini.
“Saya benar-benar tidak bisa lebih bersemangat tentang show ini! Penggemar akan mendapatkan kesempatan untuk mengetahui bagaimana Elle Woods menavigasi dunianya sebagai remaja dengan kepribadiannya yang khas dan kecerdikannya, dengan cara yang hanya bisa dilakukan oleh Elle kesayangan kita,” katanya dalam sebuah pernyataan kepada Deadline. “Apa yang bisa lebih baik dari itu?! Saya sangat bersyukur kepada tim luar biasa di Prime Video dan Hello Sunshine, bersama penulis hebat kami, Laura Kittrell, atas tercapainya impian saya ini. Legally Blonde kembali!”
Laura Kittrell, yang sebelumnya memproduksi Insecure, akan bertindak sebagai showrunner untuk show Elle. Selain Laura dan Reese, Marc Platt, Lauren Neustadter, dan Lauren Kisilevsky akan menjadi produser eksekutif untuk show ini.
BACA JUGA:
Di Balik Larangan Gaun Sheer dan Berkereta Dilarang Di Karpet Merah Festival Film Cannes
14 Film yang Tak Sabar Kami Tonton Musim Panas Ini
(Penulis: Chelsey Sanchez; Artikel ini disadur dari: BAZAAR US; Alih bahasa: Megan Isman; Foto: Courtesy of BAZAAR US)
- Tag:
- Legally Blonde
- Show Baru