Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Profil Pangeran Harry dan Meghan Markle Dihapus dari Situs Keluarga Kerajaan

Pembaruan ini juga memengaruhi informasi tentang anak-anak mereka.

Profil Pangeran Harry dan Meghan Markle Dihapus dari Situs Keluarga Kerajaan
Courtesy of Bazaar US

Pangeran Harry dan Duchess Meghan baru saja melakukan downgrade pada situs web keluarga kerajaan Inggris.

BACA JUGA: Pangeran Harry dan Meghan Markle Tak Ingin Terlibat dalam Drama Foto Kate Middleton

Sebelum hari ini, Duke dan Duchess of Sussex memiliki biografi individu di situs royal.uk, seperti anggota keluarga lainnya. Namun sekarang, biografi mereka telah disatukan, di bawah bagian untuk Duke dan Duchess of Sussex. Ditambah lagi, pengantar pada bagian tersebut sekarang berbunyi: "Seperti yang diumumkan pada Januari 2020, Duke dan Duchess of Sussex telah mundur sebagai anggota Keluarga Kerajaan. Pasangan ini menikah di Kapel St George, Windsor pada 19 Mei 2018 dan memiliki dua orang anak: Pangeran Archie dari Sussex dan Putri Lilibet dari Sussex."

Biografi Pangeran Archie dan Putri Lilibet juga telah dihapus dari beranda keluarga.

"Situs web Keluarga Kerajaan berisi lebih dari 5.000 halaman informasi tentang kehidupan dan karya Keluarga Kerajaan," kata juru bicara Istana Buckingham dalam sebuah pernyataan pada tahun 2023. "Setelah kematian mendiang Yang Mulia Ratu Elizabeth II, konten telah ditinjau kembali dan diperbarui secara berkala. Beberapa konten mungkin sudah ketinggalan zaman hingga proses ini selesai."

Pembaca tahu bahwa Harry dan Meghan mundur sebagai anggota kerajaan senior pada tahun 2020, dan sejak saat itu tinggal di Montecito, California, bersama anak-anak mereka. Pasangan ini tidak lagi diizinkan untuk menggunakan gaya HRH atau kata kerajaan dalam proyek mereka, dan karenanya Instagram Sussex Royal mereka juga tidak aktif sejak Maret 2020.

Namun, mereka telah meluncurkan banyak proyek mereka sendiri, termasuk badan amal Archewell dan film dokumenter Netflix tentang kisah cinta mereka. Harry juga merilis memoar, Spare, sementara Meghan memiliki podcast sendiri, Archetypes, dan baru-baru ini meluncurkan platform gaya hidup, American Riviera Orchard, tempat ia akan menjual berbagai macam barang, termasuk buku masak, peralatan makan, dan selai alami.

BACA JUGA:
Meghan Markle Mengubah Cara Berpikir Kita Tentang Ibu dengan Mendukung Studi Inovatif Ini
Foto-Foto Perjalanan Pangeran Harry dan Duchess Meghan di Kanada

(Penulis: Rosa Sanchez; Artikel ini disadur dari Bazaar US; Alih Bahasa: Angel Lawas; Foto: Courtesy of Bazaar US)