Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

4 Hotel Teranyar untuk Liburan Akhir Tahun

It’s the most wonderful time of the year! Ingin merayakannya sambil berlibur? Simak daftar penginapan pilihan Bazaar berikut.

4 Hotel Teranyar untuk Liburan Akhir Tahun

Tak hanya Natal yang berada di depan mata, malam tahun baru pun seperti biasa mengajak Anda untuk keluar dari rumah dan menikmati momen istimewa ini ke tempat-tempat yang di luar biasanya.

Lantas, di mana Anda hendak memesan kamar saat melewatkan penghujung tahun sembari berpelesir? Panduan Bazaar soal hotel-hotel yang belum lama dilansir berikut mungkin bisa menjadi kunci perjalanan Anda selanjutnya.

1. The Renwick, New York City

Apa yang dulu merupakan tempat bersejarah yang melahirkan tokoh-tokoh legendaris seperti F. Scott Fitzgerald dan Thomas Mann, kini telah menjelma menjadi sebuah hotel butik yang masih meniupkan napas seni dan kultural ke dalamnya.

Di bawah arahan desainer berpengalaman Stonehill & Taylor, penginapan ini jadi tampak seperti galeri yang memanjakan panca indera.

Sementara itu, lokasinya pun tak terlampau jauh dari Times Square yang notabene merupakan sentra pesta kembang api nan spektakular di kota megapolitan ini.



2. Sir Savigny Hotel, Berlin

Jika Anda merindukan suasana Natal di Eropa, kunjungi saja Jerman yang sangat terkenal akan pasar malamnya. Bagaimana tidak, mengingat acara tersebut memang dihelat besar-besaran menjelang tanggal 25 Desember setiap tahunnya.

Di Berlin sendiri, tak kurang dari 60 Christmas market siap membuat Anda terpesona saat menyambanginya. Tak usah bingung menginap di mana, karena Sir Savigny Hotel di sana baru saja dibuka.

Kekentalan nuansa urban beserta detail-detail modernnya cocok untuk Anda yang ingin membuka tahun 2017 dengan penuh inspirasi.



3. Jumeirah Al Naseem, Dubai

Hotel terbaru di Uni Emirat Arab ini tak semata-mata menawarkan interior mewah saja, namun juga keunikan yang tiada dua. Saat melangkah masuk ke dalamnya, Anda akan disambut dengan seni patung yang terbalut kaligrafi memukau.

Tak hanya itu, terdapat sebuah laguna tempat penangkaran kura-kura yang terancam punah dan dapat Anda beri makan sebelum dipulangkan ke laut.

Lagipula, Dubai kini telah dikenal sebagai salah satu kota di dunia dengan pertunjukan fireworks yang paling meriah menjelang penghujung tahun!



4. La Granja Ibiza, Sant Mateu

Jangan mengaku partygoer kalau belum pernah menyambangi Ibiza, destinasi yang identik dengan pusatnya pesta. Saat berada di sana, pastikan pula Anda menginap di tempat yang justru dapat menjamin tidur lelap setelah Anda lelah berpesta semalam suntuk.

Salah satu penginapan anyar yang memenuhi syarat tersebut ialah La Granja Ibiza. Tak sampai setengah jam berkendara dari deretan night club, namun Anda akan menjumpai resor eksklusif ini di antara kawasan yang masih tenang dan jauh dari ingar-bingar keramaian. 



(Foto: Instagram @therenwicknyc, Courtesy of Design Hotels, Dok. Jumeirah Group)