Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Gadis Kretek dalam Premiere Global di Busan International Film Festival ke-28

Kreator dan pemeran Gadis Kretek menghadiri Busan International Film Festival (BIFF) 2023.

Gadis Kretek dalam Premiere Global di Busan International Film Festival ke-28
Kredit foto: Busan International Film Festival

Pada Busan International Film Festival (BIFF) ke-28 yang berlangsung di Korea Selatan, serial orisinal Netflix yang dinanti-nantikan, "Gadis Kretek", dipertontonkan secara global untuk pertama kalinya. 

BACA JUGA: Buka-Bukaan Bersama Cast Film "Dear David" di Netflix

Courtesy of Instagram, @shantyharmayn

Acara megah yang berlangsung pada tanggal 4 Oktober ini mempertemukan para kreator dan pemeran utama serial ini, di antaranya Dian Sastrowardoyo, Ario Bayu, Putri Marino, dan Arya Saloka. Keindahan malam pembukaan festival semakin terangkai dengan kehadiran tamu-tamu terhormat, seperti Song Joong-ki, Park Eun-bin, dan Chow Yun-fat.

Kredit foto: Busan International Film Festival

"Gadis Kretek" merupakan adaptasi dari karya novel terkenal karya Ratih Kumala. Serial ini memiliki total lima episode yang mengisahkan kisah Dasiyah (diperankan oleh Dian Sastrowardoyo), seorang perempuan yang memiliki keahlian meracik saus kretek, dan perjalanan cintanya dengan Soeraja (diperankan oleh Ario Bayu).

Kredit foto: Busan International Film Festival

Produksi dari serial ini dilakukan oleh Netflix bekerja sama dengan BASE Entertainment, dengan Shanty Harmayn dan Tanya Yuson sebagai showrunner.

Selain itu, beberapa bintang terkenal seperti Tissa Biani, Ine Febriyanti, Winky Wiryawan, Sheila Dara, Ibnu Jamil, Rukman Rosadi, Nungki Kusumastuti, Dimas Aditya, Pritt Timothy, dan Tutie Kirana juga turut berperan dalam serial ini.

Tentunya, tanggal 2 November nanti akan menjadi momen bersejarah, di mana "Gadis Kretek" akan memulai penayangannya eksklusif hanya di Netflix. Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan sejarah dan kisah cinta yang memikat yang digarap dengan apik dalam serial ini.

BACA JUGA:

Obrolan Dian Sastrowardoyo dan Marsha Timothy Tentang Peran Mereka Sebagai Ibu

Detail Busana Cinta Laura Kiehl dan Putri Marino yang Menyimbolkan Budaya Indonesia saat Mewakili L’Oréal Paris di Cannes Film Festival 2023

(Penulis: Riza Arya; Foto: Courtesy of Busan International Film Festival)