Kulit yang bersih dan sehat selalu jadi dambaan setiap wanita. Sayangnya, jerawat sering kali muncul sebagai pengganggu, biasanya saat menjelang menstruasi, saat kurang tidur dan stres, atau ketika Anda tidak peduli terhadap apa yang Anda masukkan ke dalam tubuh: makanan berminyak, pedas, dairy product, junk food dan soda.
Selain mengontrol pola makan dan stres serta mengurangi rokok, selalu siapkan produk untuk menjadi penolong Anda saat si bintik merah ini hadir. Berikut beberapa rekomendasi Bazaar!
1. Clinique Acne Solutions Clinical Clearing Gel
Solusi untuk kulit yang berjerawat, berminyak dan memiliki pori-pori besar. Mengandung salicylic acid yang terkenal powerful dalam membantu mengusir jerawat. Bebas paraben, minyak dan pewangi.
2. Murad Rapid Relief Acne Spot Treatment
Mengurangi ukuran dan kemerahan pada jerawat dalam waktu empat jam saja! Dapat digunakan siang dan malam hari, tanpa makeup atau di atas makeup, karena teksturnya gel dan tanpa warna.
3. Origins Super Spot Remover Blemish Treatment Gel
Bisa digunakan untuk kulit normal, kering, berminyak, kombinasi maupun sensitif. Memerangi jerawat yang sedang muncul maupun yang sudah mulai menghilang, sekaligus mencegah jerawat baru datang.
4. The Body Shop Tea Tree Oil
Dengan kadar tea tree sebanyak 15%, produk ini wajib dimiliki oleh kulit yang mudah berjerawat. Gunakan setiap malam sebelum tidur pada area yang berjerawat untuk membuat wajah tetap bersih.
5. Sensatia Botanicals Acne Spot Treatment
Perpaduan menyegarkan dari bahan-bahan alami berupa tea tree sebagai antibakteri, minyak peppermint yang memberikan sensasi dingin, dan minyak lemon yang sangat baik untuk detoks dan menyeimbangkan kondisi kulit.
6. Neutrogena On-The-Spot Acne Treatment
Mengandung Benzoyl Peroxide yang teruji ampuh mengeliminasi jerawat sejak pemakaian pertama, namun tidak menyebabkan iritasi karena kandungannya hanya 2,5%. Bebas minyak dan non-comedogenic.
7. Kiehl’s Breakout Control Targeted Acne Spot Treatment
Dengan 10 % sulfur natural, produk ini beraksi cepat pada kulit, bahkan aman digunakan untuk kulit sensitif. Mampu mengurangi kemerahan dan tidak membuat kulit kering dan mengelupas. Gunakan 1-2 kali dalam sehari pada wajah yang sudah dibersihkan.
8. Mario Badescu Drying Lotion
Membantu mengatasi jerawat dalam semalam dengan kombinasi salicylic acid, sulfur, zinc oxide, dan calamine. Dapat digunakan untuk semua jenis kulit, tak hanya di wajah, tetapi juga area lain yang biasanya rawan jerawat seperti leher, punggung dan dada.
Foto: Dok.Bazaar. Layout: Tevia Andriani