Karya seni bukan berarti sebuah konsep yang tak terjangkau, wujudnya kini dapat ditemui dalam keseharian.
Mungkin itu pula visi yang ditawarkan oleh Art Dept ID, sebab baru-baru ini ia mengajak seniman Eddie Hara untuk berkolaborasi dengan berbagai label lokal seperti Sejauh Mata Memandang, S.RW, Wilsen Willim, dan juga Kandura.
Baca juga: 5 Kolaborasi Paling Ikonis di Fashion
Bersama dengan label arahan Chitra Subyakto yang tekun mengolah pesona tekstil Indonesia, Eddie Hara mendesain motif untuk scarf.
Sedangkan berkat kolaborasinya dengan Syagini Ratna Wulan melalui label S.RW, terciptalahbag strap.
Kemudian bersama desainer fashion muda Wilsen Willim, ia menciptakan bordiran bermotif di atas kemeja putih yang dibuat dalam jumlah terbatas.
Kolaborasi unik lainnya berupa koleksi keramik multifungsi yang datang dari kreasinya bersama Kandura yang menawarkan desain khas Eddie Hara.
Karya-karya tersebut dapat dinikmati di The Goods Dept Pacific Place, yang pada 27 Juli silam telah menggelar acara bertajuk Art Reachable dalam rangka peluncuran koleksi kolaborasi ini.
Baca juga: Batik Semanggi: Kreasi Terbaru Sejauh Mata Memandang
Baca juga: Kolaborasi Terbaru Supreme x Comme des Garçons Shirt
(Foto: Courtesy of Instagram/artdept_ID, kandurastudio, sejauh_mata_memandang)