12 Momen Fashion dari Serial Friends yang masih Relevan hingga Hari ini

Biarkan Rachel, Monica, dan Phoebe menjadi inspirasi Anda untuk penampilan di musim panas ini.



Friends: The Reunion telah membuat banyak dari kita melakukan perjalanan menyusuri jalan kenangan dalam merayakan komedi situasi favorit kita yang tak pernah gagal menghibur kita. Ternyata ada penjelasan psikologis bagi kita yang terus menonton ulang serial favorit lama tersebut yaitu sebagai bentuk nostalgia yang mudah diciptakan kembali yang memberi penghargaan kepada otak Anda dengan perasaan senang alami - sesuatu yang sangat kami butuhkan selama masa penguncian.

Jadi, jika Anda mencari alasan lain untuk menonton lagi semua 10 musim Friends sekali lagi, maka alasan utama adalah: fashion. Menonton satu dekade gaya nostalgia adalah kesenangan tersendiri, tetapi jika dilihat lebih dekat, Rachel, Phoebe, dan Monica sebenarnya adalah pesaing serius untuk menjadi inspirasi gaya abadi. Sementara banyak hal tentang pertunjukan tersebut yang (sayangya) sudah tidak relevan dengan zaman sekarang seperti kurangnya keberagaman, namun setidaknya faktor mode telah bertahan dengan kuat dalam ujian waktu, dan ada banyak pelajaran gaya klasik yang dapat kita pelajari dari tiga wanita terkemuka tersebut. Lihatlah Rachel jika Anda sedang mencari inspirasi gaya pakaian kantor yang sangat baik, pakaian klasik dan sedikit nuansa athleisure. Lalu, lihatlah ke Monica untuk pelajaran tentang monokrom abadi atau daya tarik abadi dari kemeja kotak-kotak, sementara mereka yang lebih suka gaya bohemian tentu akan tertarik pada pakaian rajut oversized milik Phoebe, chunky boots, dan aksesori rambut yang dramatis.

Dari warna es krim hingga atasan sheer, slip dresses, dan teknik tailoring yang serasi, berikut adalah 12 tampilan yang Bazaar telah persiapkan yang dapat Anda tiru dari sitkom favorit semua orang.

Friends: The Reunion sekarang telah tersedia untuk ditonton secara streaming di Now TV.

1. Ice-cream colours

Momen: Season 2, episode 15

Episode dimana Ross dan Rachel akhirnya bersatu untuk pertama kalinya juga membanggakan momen mode yang sangat penting ini. Dengan polo kuning-lemon pastel yang memiliki kesan sporty dan athleisure ini sangat sesuai dengan gaya pasca-pandemi saat ini. Ditambah, warna es krim yang kontras dengan rok mini hitam adalah gaya khas tahun '90-an yang terasa khas juga untuk generasi Z.

2. Oversized knitwear

Momen: Season 2, episode 12

Sebagai ratu gaya kooky dan nyaman, Phoebe memiliki banyak momen pakaian rajut yang luar biasa, salah satunya adalah seperti saat ia mengenakan jumper oversized dengan detail binatang di musim kedua. Dipadu dengan rok maxi floaty, penampilannya adalah salah satu yang muncul berulang kali di catwalk untuk koleksi musim gugur / musim dingin. Poin bonus untuk scrunchie dari Balenciaga.

3. Checked shirts

Momen: Season 4, episode 8

Tentu saja, seperti yang kita ketahui, Monica dengan kemeja kotak-kotaknya adalah sesuatu yang tidak pernah ketinggalan zaman, sesuatu yang ia buktikan di musim keempat. Dipadukan dengan celana denim lightwash, sepatu kets, dan potongna rambut bob yang sempurna, tampilan ini sederhana dan tak lekang oleh waktu.

Jangan lupa juga dengan rok pendek Rachel yang setinggi paha yang dipadu dengan sepatu bot setinggi lutut menjadi busana yang dikenakan oleh Jennifer Aniston dengan sempurna dan tentunya yang juga akan dikenakan dengan senang hati oleh setiap penggemar mode hari ini.

4. Neutral separates

Momen: Season 10, episode 4

Saat Rachel menjalani dunia baru sebagai seorang ibu yang bekerja, gayanya berevolusi untuk menyesuaikannya. Pemisahan warna netral ini memiliki kekuatan lembut yang secara bersamaan memiliki nuansa romantis. Siapa pun yang ingin memperbarui lemari pakaian kerja mereka dengan barang-barang serbaguna yang juga cocok untuk dikenakan di akhir pekan harus memperhatikan gaya busana Rachel ini.

5. Slip dresses and boots

Momen: Season 1, episode 16

Tidak mengherankan, slip dress membuat lebih dari beberapa penampilan gaya selama satu dekade di Friends, tetapi tampaknya gaya pakaian Phoebe yang sangat keren di musim pertama harus menjadi yang pertama di daftar ini. Dipadukan dengan chunky lace-up biker boots, ia menciptakan tampilan grunge yang terasa sangat retro dan modern secara bersamaan.

6. Sheer

Momen: Season 8, episode 9

Mungkin ansambel Thanksgiving terbaik Rachel datang dalam bentuk blus renda dan kamisol tipis yang ia kenakan di musim kedelapan. Tren busana sheer adalah salah satu yang tidak pernah benar-benar hilang, selalu kembali dalam berbagai wujud musim demi musim.

7. Monochrome

Momen: Season 2, episode 15

Meskipun lemari pakaian Monica sebagian besar terdiri dari warna dan motif, ada beberapa momen monokrom klasik - seperti pakaian kerja kateringnya di musim kedua. Sementara rompi putih cerah di atas warna hitam mungkin terasa seperti pelayan, sentimennya tetap ada; warna hitam dan putih adalah sesuatu yang minimalis tidak akan pernah ketinggalan zaman - sesuatu yang secara konsisten terlihat di catwalk milik rumah mode Chanel, Dior, dan masih banyak lagi.

8. Matchy-matchy tailoring

Momen: Season 3, episode 19

Kami bisa melirik berjam-jam tentang pakaian kantor Rachel yang begitu sempurna, terutama setelan rok dan celana panjangnya. Ansambel khusus ini terasa sangat kontemporer dengan warna-warna yang serasi dan bentuk kotak dan tidak berbeda dengan apa yang terlihat di catwalk di Stockholm dan Kopenhagen.

9. String bags

Momen: Season 3, episode 6

Memang bukan tren catwalk, tapi yang pasti ini merupakan obsesi gaya jalanan abadi: tas belanjaan tali. Mereka telah dibawa oleh orang-orang seperti Camille Charriere dan dibayangkan kembali oleh Vetements, tetapi Monica jauh di depan kurva (bahkan jika ia hanya menggunakannya untuk membawa belanjaannya).

10. Gingham

Momen: Season 1, episode 3

Motif picnic muncul kembali beberapa musim yang lalu dan tetap menjadi pesaing kuat untuk musim panas sejak saat itu. Rachel memamerkan gingham school dress dengan sempurna di musim pertama.

11. Playful hair accessories

Momen: Season 10, episode 5

Klip, ikat rambut, slides, jepit rambut, bows, ikat kepala - Phoebe Buffay menyukai aksesori rambut dan jarang terlihat tanpa apa pun yang menghiasi rambut pirangnya. Sementara deretan klip kupu-kupu mungkin terasa sedikit twee, namun aksesori rambut masih merupakan bisnis besar yang sayangnya dampaknya sering kali kurang dihargai.

12. Dorky denim

Momen: Season 2, episode 2

Dungare denim pendek tidak mudah untuk dikenakan terutama saat Anda berusia di atas tujuh tahun, tetapi Rachel membuat kasus yang sangat sulit tersebut terasa sangat mudah ketika ia menggabungkannya dengan Breton, sepatu kets putih dan jaket hitam sederhana di musim kedua. Ceria dan kasual, pesannya sangat jelas: bersenang-senanglah dengan denim Anda.

(Penulis:Amy de Klerk; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Janice Mae; Foto: Courtesy of Bazaar UK)