Presentasi Koleksi Musim Panas Lanvin di Jakarta

Koleksi debut Bouchra Jarrar untuk rumah mode Lanvin kini hadir di Jakarta.



Fenomena pergantian direktur kreatif maupun artistik pada sejumlah rumah mode menjadi hal paling menarik untuk diikuti, salah satunya Bouchra Jarrar yang menggantikan Alber Elbaz sebagai direktur artistik baru bagi Lanvin.

Presentasi debutnya pada pekan mode Paris beberapa waktu lalu memberi angin segar bagi rumah mode besutan mendiang Jeanne Lanvin di tahun 1889 tersebut.

Bouchra dikenal akan fokusnya pada seni tailoring, sehingga ia memadukan sisi maskulin dan pakem couture ke dalam nuansa feminin serta klasik yang dimiliki Lanvin untuk koleksi musim ini.

Maka, tak hanya cocktail dress saja yang menjadi fokus utama bagi deretan evening wear-nya, sejumlah pantsuit pun layak menjadi opsi menarik bagi Anda ingin tampil istimewa di sebuah acara.







Misalnya saja oyster charmeuse pantsuit lengkap dengan perpaduan djellaba-like chiffon tunic bermotif garis, sequinned dress, ragam gaun bermaterial silk dalam rupa draperry hadir menghiasi presentasi yang digelar di Sofia, The Gunawarman beberapa waktu lalu.





Divisi aksesori pun tak luput dari tangan dingin desainer berdarah Maroko tersebut. Ia menghadirkan opsi santai, seperti sequinned slides penuh embellishment, bros berwujud bunga, dan gelang tumpuk bertakhta krista yangl patut manjadi pemanis tampilan di musim ini.

Bouchra sukses mendulang kekaguman dari para pencinta label yang hadir pada presentasi sore itu. Berikut para pesohor Tanah Air yang Bazaar temui pada presentasi debut sang desainer ini.


Angel Susinto


Diana Safira


Kelly Tandiono

Dian Sastrowardoyo


Angel Pieters



(Foto: Evan Praditya)