Kate Middleton Menunjukkan Dukungannya untuk Ukraina Selama Kunjungan ke Pusat Budaya

Ia mengunjungi Pusat Kebudayaan Ukraina di London bersama Pangeran William.

Courtesy of Bazaar UK


Kate Middleton memanfaatkan busananya untuk menunjukkan dukungannya yang terus berlanjut untuk Ukraina.

William dan Kate mengunjungi Pusat Kebudayaan Ukraina di London kemarin, untuk mempelajari upaya dan dukungan yang diberikan kepada mereka yang terkena dampak invasi Rusia.

Keduanya bertemu dengan anggota komunitas Ukraina yang berbasis di London, dan membantu mengkurasi barang-barang yang disumbangkan, untuk dikirim kepada mereka yang membutuhkan.

"Pusat Kebudayaan Ukraina di London menjadi salah satu dari banyak pusat yang mengorganisir donasi, bantuan material dan mendukung warga Ukraina," jelasnya dalam sebuah cuitan. "Pekerjaan yang dilakukan sukarelawan di sini adalah untuk memastikan bahwa bantuan sampai ke tempat yang paling dibutuhkan."

"Begitu juga kemurahan hati yang luar biasa dari publik Inggris. Komite Darurat Bencana telah menerima lebih dari £132 juta sumbangan atau sekitar 2.4 triliun rupiah, dan terus mengumpulkan dana yang terpenting guna mendukung upaya kemanusiaan."

Courtesy of Twitter @kensingtonroyal

Pada kesempatan itu, Kate menggunakan gayanya yang berpengaruh sebagai alat ampuh untuk menunjukkan dukungan, ia mengenakan jumper Alexander McQueen biru yang serasi, seolah memiliki kesamaan warna dengan bendera Ukraina.

Courtesy of Bazaar UK

Kate memadukan sweater dengan celana wide-leg yang chic (ciri khas gaya barunya) keluaran Jigsaw, dan sepatu hak tinggi runcing dari Gianvito Rossi. Baik Kate maupun Pangeran William mengenakan lencana biru dan kuning selama kunjungan mereka untuk lebih menunjukkan dukungan mereka.

Courtesy of Bazaar UK

Keduanya sebelumnya berbagi pesan solidaritas dengan rakyat Ukraina, bahwa mereka "berdiri dengan" Presiden Volodymyr Zelenskyy di tengah invasi Rusia.

"Pada Oktober 2020 kami mendapat hak istimewa untuk bertemu dengan Presiden Volodymyr Zelenskyy dan Ibu Negara guna mengetahui harapan dan optimisme mereka untuk masa depan Ukraina. Hari ini kami berdiri bersama Presiden dan semua rakyat Ukraina saat mereka dengan berani berjuang untuk masa depan itu," bunyi pernyataan itu. Ini merupakan langkah langka karena keluarga kerajaan cenderung tetap netral dalam masalah politik, menurut Reuters.

Courtesy of Bazaar UK

Kate dan William bertemu Presiden Volodymyr dan ibu negara Olena Zelenska di Istana Buckingham tahun lalu, selama kunjungan resmi dua hari Presiden Ukraina ke Inggris.

Pangeran Harry dan Meghan Markle, juga merilis pernyataan yang mengutuk Presiden Rusia Vladimir Putin atas perangnya terhadap Ukraina.

Bunyinya: "Pangeran Harry dan Meghan, Duke dan Duchess of Sussex, dan kita semua di Archewell berdiri bersama rakyat Ukraina melawan pelanggaran hukum internasional dan kemanusiaan ini, dan mendorong komunitas global dan para pemimpinnya untuk melakukan hal yang sama."

Baca juga: Pangeran William & Kate Middlton Deklarasikan Dukungan pada Rakyat Ukraina

Baca juga: Pangeran William & Kate Middleton Membantu Mengemas Donasi untuk Komunitas Ukraina

Baca juga: Kate Middleton & Pangeran William Tampil Kembar dengan Jaket Outdoor Warna Hijau saat Berkunjung ke Wales

(Penulis: Harper's Bazaar UK; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Foto: Courtesy of Bazaar UK)