20 Lipstik Tahan Lama dan Transferproof yang Cocok Digunakan Saat Pakai Masker Wajah

Jangan biarkan pandemi dan juga masker wajah menghalangi Anda tampil dengan bibir menggoda.



Dahulu, sebelum pandemi merebak, menemukan lipstik yang dapat bertahan lama sepanjang hari dan smudgeproof memang bukanlah hal yang mudah, namun di masa-masa kebijakan wajib penggunaan masker hadir sebagai akibat dari pencegahan Covid-19 ini, menemukan produk lipstik yang juga tak mudah memudar dan juga transferproof (belum lagi mengotori masker Anda) tampaknya menjadi hal yang mustahil.

Kendati demikian, meskipun masker wajah tampaknya akan tetap menjadi bagian besar dari realitas kehidupan sehari-hari kita, namun jangan khawatir dahulu, karena berikut Bazaar telah menemukan 20 lipstik yang telah teruji ketahanannya untuk dikenakan di bawah masker Anda. Berikut daftarnya!

1. Shiseido ModernMatte Powder Lipstick

(Foto: Courtesy of Shiseido)

390.000 rupiah

Terinspirasi dari kehidupan malam kota Tokyo yang hidup, lipstik matte Shiseido ini hadir dalam beberapa varian warna yang memesona. Dengan formula ultra-light matte yang akan mengering dengan mudah di bibir seperti bedak, pulas bibir ini akan meninggalkan hasil akhir warna indah dan tentunya tak akan meninggalkan rasa lengket atau kering.

2. Maybelline Superstay 24 Matte Ink Lipstick

(Foto: Courtesy of Maybelline)

115.000 rupiah

Tersedia dalam rentang warna yang cocok untuk semua warna kulit, formula cair yang dihadirkan pada karya pulas bibir ini akan menempel dengan mudah di bibir Anda dan akan bertahan lebih lama. Selain itu aplikator berupa sebuah stick berbentuk arrow juga membantu Anda ketika pengaplikasian.

3. L'OréalParis Rouge Signature Matte Liquid Lipstick

(Foto: Courtesy of L’Oreal Paris)

150.000 rupiah

Sekarang Anda tak perlu lagi memilih antara ingin lipstik dengan pigmentasi tinggi atau yang dapat bertahan lama karena pulas bibir persembahan L'Oréal Paris yang berbasi cairan ini tidak akan dengan mundah luntur di bibir Anda karena formula khususnya yaitu oil-in-water. Selain itu, lipstik ini juga tidak akan menampilkan garis-garis halus dan kering bibir Anda seperti sedang dehidrasi (kondisi yang cukup umum terjadi ketika memakai masker).

4. Marc Jacobs Beauty Le Marc Lip Creme

(Foto: Courtesy of Marc Jacobs Beauty)

483.000 rupiah

Dengan teksturnya yang kaya dan lembut dan hadir dalam hasil akhir satin, pulas bibir karya Marc Jacobs Beauty ini akan meluncur dengan mudah di bibir Anda sekaligus memanjakannya dengan berbagai nutrisi baik yang terkandung.

5. Dior Ultra Care Matte Liquid Lipstick

(Foto: Courtesy of Dior)

590.000 rupiah

Bagi Anda yang biasanya anti dengan lipstik dalam bentuk cair, maka Anda mungkin perlu mulai mempertimbangkan kreasi lipstik dari Dior ini, diperkaya dengan kandungan shea butter dan minyak almond manis, ini akan memberikan lebih banyak hidrasi yang diperlukan oleh bibir Anda terutama ketika dalam keadaan tertutup masker.

6. Chanel Rouge Allure Ink Fusion

(Foto: Courtesy of Chanel)

580.000 rupiah

Kemasan Chanel yang apik dan ringkas ini tentu akan memastikan bahwa formula ini sempurna untuk diaplikasikan saat bepergian, meskipun sebenarnya pada pengaplikasian pertama saja sudah dapat bertahan tanpa perlu di-retouch.

7. YSL Tatouage Couture Lipstick

(Foto: Courtesy of YSL)

551.000 rupiah

Dengan pigmentasi yang tinggi, lipstik yang hadir dengan tekstur ringan ini tentu akan memberikan warna pada bibir Anda dalam jangka waktu yang panjang sampai-sampai akhirnya alasan utama Anda mengeluarkannya ketika berada di luar adalah hanya untuk sekadar memamerkan kemasannya yang begitu mewah dan memesona.

8. BLP Beauty Lip Coat

(Foto: Courtesy of BLP Beauty)

139.000 rupiah

Jika Anda mencari opsi lipstik buatan dalam negeri, maka lipstik lip coat dari label kosmetik BLP Beauty yang didirikan oleh Lizzie Parra ini nyatanya boleh disandingkan dengan deretan produk-produk internasional yang ada di dalam daftar ini. Hadir dengan rentang 13 pilihan warna yang tentunya sangat cocok digunakan oleh kulit orang Indonesia, formula dan teksturnya pun sangat nyaman dan yang terpenting dapat bertahan dalam jangka waktu yang lama walaupun dikenakan di bawah masker.

9. Stila Stay All Day Liquid Lipstick

(Foto: Courtesy of Stila)

357.000 rupiah

Ketika mendengar namanya “Stila Stay All Day Liquid Lipstick”, memang terdengar sangat berani untuk menyatakan klaim bahwa lipstik ini dapat bertahan sepanjang hari, namun ketika Bazaar mencobanya, rasanya memang tepat untuk mendeklarasikan pernyataan tersebut. Untuk tampilan yang lebih paripurna, aplikasikan produk lip balm sebelumnya untuk menjaga bibir Anda tetap lembap.

10. Nars Cosmetics Powermatte Lip Pigment

(Foto: Courtesy of Nars)

380.000 rupiah

Lipstik Powermatte Lip Pigment karya Nars ini memungkinkan Anda menciptakan tampilan bibir sempurna dengan hasil akhir matte halus yang tidak akan mudah luntur atau terlihat kering pada bibir Anda terutama ketika harus “bergesekan” dengan masker.

11. M.A.C. Matte Lipstick

(Foto: Courtesy of M.A.C. Cosmetics)

275.500 rupiah

Jika transferproof adalah perhatian utama Anda ketika memilih sebuah produk pemulas bibir, maka Anda tentu akan jatuh cinta dengan produk lipstik rilisan label M.A.C. ini. Hadir dengan rentang pilihan warna yang sangat luas, mulai dari warna nude hingga merah paling ikonis, ini tentu akan memuaskan ekspektasi Anda.

12. Make Over Powerstay Transferproof Matte Lip Cream

(Foto: Courtesy of Make Over)

120.000 rupiah

Tersedia dalam rentang 8 pilihan warna, lip cream keluaran Make Over ini tidak hanya terbukti transferproof namun juga memiliki tekstur yang ringan, mudah diratakan, dan tidak lengket.

13. Make Up For Ever Artist Liquid Matte Lipstick

(Foto: Courtesy of Make Up For Ever)

365.000 rupiah

Pulas bibir yang diklaim dapat bertahan hingga 20 jam ini tentu akan melengkapi tampilan riasan Anda. Dan yang terpenting di antara semua kelebihan yang dimiliki, perona bibir ini tidak akan meninggalkan tampilan kering pada bibir walaupun hadir dalam hasil akhir ultra matte.

14. Wardah Exclusive Matte Lip Cream

(Foto: Courtesy of Wardah)

62.000 rupiah

Walaupun hadir dengan tekstur creamy velvet, namun lip cream ini memiliki hasil yang ringan lembut,dan tidak lengket dengan hasil matte yang akan bertahan sepanjang hari.

15. Bobbi Brown Luxe Matte Lip Color

(Foto: Courtesy of Bobbi Brown)

551.000 rupiah

Lipstik matte mewah persembahan Bobbi Brown ini didukung dengan oil-infused powders dan pure matte powder yang akan memberikan hasil akhir yang nyaman, ringan, dan warna yang akan bertahan walaupun dikenakan seharian.

16. Clé de Peau Beauté Radiant Liquid Rouge Matte

(Foto: Courtesy of Clé de Peau Beauté)

725.000 rupiah

Hadir dengan teksturnya yang lembut seperti krim, ini akan sangat mudah diaplikasikan pada bibir Anda. Kemudian, lipstik ini juga turut didukung dengan kemampuan untuk menjaga kelembapan bibir tetap terhidrasi dan mampu bertahan hingga 8 jam.

17. WCKD Lip Envy Matte

(Foto: Courtesy of WCKD)

149.000 rupiah

Dengan tingkat pigmentasinya yang luar biasa, ucapkan selamat tinggal pada bibir yang luntur akibat penggunaan masker wajah! Tidak hanya teruji transferproof, perona bibir rilisan label lokal WCKD ini juga memiliki kandungan yang dapat melembapkan, sehingga Anda tak perlu takut bibir mengalami masalah dehidrasi.

18. Lancome L’Absolu Rouge Drama Matte

(Foto: Courtesy of Lancome)

530.000 rupiah

Walaupun hadir dengan formula baru yang lebih canggih dan kuat, L’Absolu Rouge Drama Matte tetap memperhatikan kenyamanan penggunanya oleh sebab itu dengan sekali sapuan, Anda sudah dapat melihat hasilnya.

19. Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat

(Foto: Courtesy of Dear Me Beauty)

109.000 rupiah

Tidak hanya menawarkan pulas bibir dengan hasil yang memesona, produk lip coat ini juga turut diperkaya dengan minyak argan untuk menjaga bibir tetap terhidrasi dan lembut. Diformulasikan agar dapat bertahan lama, sekarang Anda tak perlu lagi repot-repot retouch lipstik Anda ketika berada di luar.

20. Lakme Absolute Matte Melt Liquid Lip Color

(Foto: Courtesy of Lakme)

150.000 rupiah

Tersedia dalam 20 varian warna, lipstik ini memiliki tekstur matte yang akan memberikan hasil akhir suede yang menakjubkan. Formulanya yang didesain dapat bertahan lama ini juga ringan serta mudah diaplikasikan, dan yang paling penting adalah benar-benar transferproof!

Baca juga:

15 Lipstik Merah yang Ikonis dan Dicintai Sepanjang Masa

10 Rona Lipstik yang Netral Digunakan untuk Meeting Online

10 Lipstik Lokal dengan Warna Nude Terbaik untuk Pemilik Kulit Sawo Matang

(Layout: Tevia Andriani)