Menggalang Dana bersama Yayasan Kanker Anak Indonesia

Aktivitas beramal dengan berbagai cara, dari pop-up market hingga fashion show Oscar Lawalata.



Yayasan Kanker Anak Indonesia (YKAI) baru-baru ini mengajak sahabat-sahabat YKAI untuk menyambut Hari Kesehatan Nasional tanggal 12 November dalam acara Afternoon Tea for Fund. Perayaan tersebut berlangsung di Senayan National Golf Club at The MAJ Senayan, yang bertujuan mempererat tali silaturahmi antara pemerhati donatur dan kawan-kawan baru yang peduli terhadap masalah penyakit kanker pada anak, dari perawatan hingga penyembuhannya.



Agenda acara ini cukup beragam, sebab undangan dan tamu dapat berkontribusi memberi donasi kepada YKAI dalam beragam cara. Selain donasi secara langsung, terdapat curated pop-up market yang sebagian hasil penjualannya disalurkan untuk penggalangan dana.



Bersama para donatur, YKAI ingin memberikan bantuan kepada anak penderita kanker yang kurang mampu. Dalam acara ini juga, anak-anak tersebut dapat menkmati pertunjukan dongeng dari Jalan Sesama, lengkap dengan karakter-karakternya.



Salah satu acara puncaknya adalah peragaan busana dari Oscar Lawalata yang diperagakan oleh sejumlah muse yang mengenakan pakaian berbasis kain tradisional.


(Foto: Courtesy of YKAI)