Melindungi dan Merevitalisasi Kulit, 7 Serum Ikonis Ini Tepat untuk Usia 40-an!

Bertambah usia bukan berarti keindahan tampilan kulit Anda jadi tak terjaga. Sederet serum ikonis ini punya reputasi tinggi, siap melembapkan dan membuat kulit tampak muda!

Layout by Kania Ardania


Tiada yang bisa melawan waktu yang terus berjalan, namun tampilan kulit yang kenyal dan bercahaya tetap bisa diciptakan. Sebotol serum yang powerful sudah semestinya menjadi sahabat Anda dalam rutinitas skincare sehari-hari. Intip beragam produk serum best-seller di bawah ini untuk membuat tampilan kulit usia 40-an jadi lebih prima dan bercahaya sehat!

Sulwhasoo Concentrated Ginseng Renewing Serum EX

Courtesy of Sulwhasoo

Serum ini dapat membangun kembali fondasi kulit Anda berkat kandungan 1.000 kapsul ginseng, sebuah bahan alami yang terkenal dengan kekuatannya dalam meregenerasi dan memperkuat fungsi kulit. Teksturnya mudah menyerap ke dalam lapisan kulit, mampu memulihkan kolagen yang terus berkurang seiring pertambahan usia, membuat kulit jadi lebih kencang dengan penggunaan secara rutin. Ideal untuk kulit usia 40-an yang mulai kendur dan tampak lelah.

Shiseido Ultimune Power Using Concentrate

Courtesy of Shiseido

Telah meraih sederet penghargaan, kualitas serum ini tak perlu diragukan lagi. Diformulasikan dengan fermented roselle extract dan ginkgo biloba leaf extract yang berpadu dengan teknologi Jepang yang sophisticated, serum dengan tekstur ringan ini akan membuat kulit lebih lembap dan sehat, seraya menghaluskan tanda-tanda penuaan. Untuk hasil yang maksimal, aplikasikan setiap pagi dan malam sebelum penggunaan pelembap kesayangan Anda.

SK-II SKINPOWER Essence

Courtesy of SK-II

Kulit yang lebih lembut dan elastis tentu menjadi dambaan banyak wanita, termasuk Anda. Serum ini bisa membantu Anda mendapatkannya, karena dilengkapi dengan bahan revolusioner SK-II, yaitu PITERA, yang bisa menyalakan kembali kekuatan kulit dan mendukung regenerasi kulit. Ditambah dengan callalilly extract, quercertin extract, dan peony extract, produk ini dapat membuat kulit usia 40-an kembali kencang dan bersinar.

Lancome Advanced Génifique Microbiome Youth Activating Concentrate

Courtesy of Lancome

Telah dipercaya selama bertahun-tahun lamanya, serum ikonis ini dapat membantu Anda mendapatkan kulit yang halus, elastis, dan bercahaya sehat. Tepat untuk kulit usia 40-an yang mulai menghadapi masalah kulit kusam, garis halus, dan kerutan. Formula barunya diperkaya dengan 7 prebiotik dan probiotik untuk menjaga keseimbangan mikrobioma kulit, sehingga menciptakan kulit yang lebih kuat dan tampak lebih muda.

CHANEL Le Lift Serum

Courtesy of Chanel

Siapa yang tidak ingin memiliki kulit yang tampak muda lebih lama? Sebuah terobosan dari Chanel ini akan membantu Anda mendapatkannya setiap hari. Serum ini diperkaya dengan konsentrat tumbuhan alfalfa organik asal Prancis, peppermint hitam, serta vitamin C, sebuah perpaduan penting yang bisa membuat kulit jadi lebih kuat dan terlindungi dari stres okstidatif. Formulanya yang begitu lembut, aman dipakai untuk semua jenis kulit, bahkan kulit sensitif sekalipun. Wajah Anda jadi tampak lebih kencang dan awet muda!

Estee Lauder Advanced Night Repair

Courtesy of Estee Lauder

Perpaduan tidur lelap dengan serum wajah yang memiliki teknologi mumpuni akan menghasilkan kulit yang lebih mengagumkan keesokan paginya. Diperkaya dengan Chronolux™ Power Signal Technology, serum wajah ini dapat memudarkan tanda-tanda penuaan yang disebabkan oleh radikal bebas dan efek buruk kehidupan urban. Aplikasikan secara rutin setiap malam untuk mendapatkan tekstur kulit yang lebih halus, kulit yang lebih cerah, dan elastistas yang terjaga.

L’Occitane Immortelle Divine Youth Oil

Courtesy of L’Occitane

Kulit usia 40-an Anda tampak kusam dan terasa sangat kering? Percayakan pada serum dengan tekskur minyak yang sehalus sutra ini! Diperkaya dengan Immortelle Essenstial Oil dan Immortelle Super Extract, sebuah kolaborasi unggul yang bisa menjadi alternatif alami retinol, kulit akan terasa lebih kenyal, lembap, dan kerutan halus pun tersamarkan. Aplikasikan setiap hari untuk mendapatkan complexion yang lebih sehat dan memukau!

(Foto: Pexels; Courtesy of Sulwhasoo, Shiseido, SK-II, Lancome, CHANEL, Estee Lauder, L’Occitane)