Usai membuat penasaran para penggemar dengan foto yang menampilkan transformasi Kristen Stewart menjadi Putri Diana pada film biopik yang menceritakan kisah sang Putri Wales beberapa waktu lalu, film bertajuk Spencer yang diperankan oleh Kristen Stewart akhirnya merilis poster resmi pertama mereka.
Dalam poster yang bernuansa kelam ini, aktris yang berusia 31 tahun itu duduk menyamping, dengan bahu yang merosot, ia membenamkan wajahnya. Dari bahasa tubuhnya, sang aktris terlihat mengantarkan emosi kesedihan. Jelas sekali, nantinya film ini akan mengangkat konflik yang cukup dramatis. Selain emosi dari sang pemeran utama, gaun pesta lebar yang dikenakan pada potret juga menuai perbincangan hangat. Gaun berwarna beige yang dihiasi dengan emas dan ragam pernik mewah dalam berbagai bentuk tersebut merupakan gaun lansiran Chanel untuk koleksi Haute Couture Spring/Summer mereka pada tahun 1988.
Demi film yang dibintangi oleh brand ambassador mereka, rumah adibusana asal Prancis tersebut mengkreasikan ulang gaun organza tampilan ke-82 yang berdesain tanpa tali dengan ragam tulle dan juga sabuk satin appliqued ini dan pembuatan ini memakan waktu 1034 jam dengan melibatkan lima orang penjahit penuh waktu yang luar biasa. Maka tidak mengherankan bila gaun yang bernuansa bak dongeng ini juga turut menuai atensi dan menjadi perbincangan hangat dengan keindahannya yang berdetail. Seiringan dengan poster yang mengusik rasa penasaran, rumah produksi Neon juga merilis video cuplikan untuk film yang berpusat pada kehidupan pernikahan pangeran dan putri Wales ini. Dari cuplikan berdurasi satu menit tersebut, dapat terlihat beberapa katalog dari rumah mode Chanel yang menyerupai pakaian ikonis yang dikenakan oleh sang ikon fashion semasa hidupnya, sebut saja coat merah dan topi veil hitam pada cuplikan yang serupa dengan penampilan Putri Diana pada natal tahun 1993.
Sempat dianggap enteng kala pertama kali dikenalkan sebagai pemeran Ibu dari Pangeran William dan Harry, Kristen Stewart dinilai sebagai kandidat terkuat untuk Oscar. Hal ini diungkapkan oleh Scott Menzel, seorang jurnalis hiburan dan juga kritikus film asal Amerika pada laman Twitter-nya. Scott menceritakan usai menonton cuplikan dari kisah biopik tersebut, Scott yakin hal ini akan menjadi momen besar bagi sang pelakon yang terkenal berkat perannya di Twilight itu.
Akan dirilis pada tanggal 5 November 2021 mendatang, film ini akan menceritakan krisis bahtera rumah tangga di balik dinding kerajaan Inggris yang berbanding terbalik dengan kisah pertemuan mereka yang indah. Selain kontribusi besar dari rumah mode besutan Coco Chanel, hal lain yang diyakini akan mengantarkan film ini pada jajaran film dengan wardrobe indah juga datang dari kontribusi Jacqueline Durran, seorang desainer kostum pemenang piala Oscar. Selagi menunggu kisah apik ini hadir ke layar Anda, Anda bisa menyaksikan trailer-nya di sini.
(Penulis : Jeslin L Tang, Foto : Courtesy of Chanel, IMDb)
- Tag:
- Spencer
- Chanel
- Kristen Stewart