Tinggal di Indonesia, bukan berarti lantas melewatkan begitu saja busana koleksi Fall/Winter begitu saja.
Sebab selain menjelaskan kebutuhan berbusana untuk negara empat musim, sejatinya pembagian musim ini juga menjadi penanda tren baru yang muncul, sehingga tetap patut disimak.
Seperti yang Anda ketahui, pada koleksi busana musim Fall/Winter, mayoritas busana yang didesain memang ditujukan untuk proteksi yang lebih kuat terhadap embusan angin dingin bahkan badai salju yang hadir berkat temperatur udara yang sangat rendah.
Maka, material busananya pun dihadirkan lebih tebal dan tahan dingin.
Namun bukan berarti seluruh koleksi musim Fall/Winter tidak dapat dikenakan di Indonesia.
Jika Anda, simak koleksi terbaru dari Uniqlo musim Fall/Winter 2020.
Koleksinya sangat mudah untuk dipadupadankan, dan masih sangat wearable di cuaca tropis.
Coba intip pilihan sederet public figure ini dari koleksi terbaru Uniqlo yang menawarkan tampilan stylish serta dinamis.
Luna Maya
Aktris dan model yang selalu terlihat elegan ini ternyata juga senang akan aktivitas outdoor dan hobi berolahraga.
Tak heran jika Luna memilih jaket parka dengan model oversize sebab menawarkan atmosfer yang adventurous sekaligus modis.
Desain jaket yang minimalis diberi imbuhan kontemporer melalui aksen lipatan di bagian depan yang melebur dengan kantong saku.
Ia juga memilih jaket fleece yang menggunakan material recycled polyester yang sadar lingkungan.
Berkat bahan lembutnya, Anda juga akan merasa nyaman sembari tampil gaya.
Mischa Chandrawinata
Adik dari Nadine Chandrawinata ini memilih look bergaya smart casual yang nampak nyaman sekaligus easy styling.
Pullover pilihannya berwarna off-white dengan detail line palet cokelat yang memberikan kesan rileks.
Item ini tetap terasa nyaman dan hangat, dan juga didukung oleh material tahan angin.
Sesuai untuk iklim Indonesia yang berubah-ubah dan gedung perkantoran/mal yang full AC tentunya.
Billy Davidson
Ciri khas gaya preppy selalu melekat dalam penampilan Billy.
Sehingga ia pun memilih celana formal berwarna hitam ini.
Meski nampak formal, sejatinya item ini sangat versatile, namun juga sangat cocok untuk Anda yang senang tampil rapi dan minimalis.
Ada inovasi baru pada celana ini, yakni two-way stretch fabric yang memudahkan gerakan vertikal terjadi, misalnya mengangkat dan menurunkan kaki.
Alika Islamadina
Feminin dan juga fun adalah karakter Alika dalam berbusana. Sehingga jika Anda amati foto-foto Instagramnya, ia selalu tampil jauh dari kata membosankan.
Alika pun memilih sebuah dress yang menyuarakan esensi folklor yang sangat chill dan super comfy.
Dress ini termasuk dari lini Uniqlo U yang merupakan kolaborasi Uniqlo bersama Christopher Lemaire, salah seorang desainer fashion terkenal yang konsisten dengan gaya minimalis yang modern.
Tak salah jika karakter busana ini memberikan kenetralan untuk segala pihak, serta nyaman melalui bahan viscose.
Michelle Joan
Pilihan Michelle yang hobi pelesir ini jatuh pada rok lipit
Item yang merupakan manifestasi desain artistik Uniqlo yang tidak terpisahkan dari modernisme, minimalis, dan fungsionalis, melalui material yang memiliki tekstur dan sebuah nuansa kontemporer.
Selain itu, rok lipit juga merupakan staple item yang senantiasa klasik dan wajib untuk selalu ada di dalam lemari.
(Foto: Courtesy of Uniqlo)