Memasuki tahun ke-7, Asia NewGen Fashion Award atau ANFA kembali digelar dengan format berbeda demi menyiasati pandemi yang tengah terjadi.
Kompetisi ANFA yang diinisiasi oleh majalah Harper's Bazaar di area Asia Tenggara merupakan wadah untuk para desainer muda di Asia Tenggara termasuk Singapura, India, Thailand, dan Indonesia agar para desainer tersebut dapat menyalurkan bakat mereka untuk bersaing di ranah panggung fashion secara global.
Di tahun 2020 ini, ANFA mengusung tema sustainability dan mengajak situs e-commerce JD.ID untuk bekerja sama dalam menyampaikan misi yang selaras untuk industri mode Indonesia dan para desainer muda yang terlibat sebagai peserta ajang pencarian desainer berbakat ini.
"Indonesia adalah bangsa yang begitu kaya akan produk kesenian dan kebudayaan. Begitu banyak potensi yang terpendam di dalamnya, terutama dalam bidang fashion," tutur Stephanie Susilo, head of fashion & toys category JD.ID. Ia pun kemudian menambahkan, "Sebagai bagian dari komunitas lokal yang memiliki hak istimewa untuk menjadi pendorong industri fashion domestik, JD.ID dan Harper's Bazaar Indonesia hendak menampilkan lebih banyak lagi karya fashion dalam negeri kepada dunia. Sebab fashion adalah ekspresi dan refleksi dari apa yang terjadi di Indonesia dan sekitar kita."
Pamor JD.ID yang kerap mendukung dan menghargai buah tangan para insan kreatif termasuk desainer dengan hanya memasarkan produk orisinal rancangan desainer Indonesia dan bukan produk tiruan, membuat Harper's Bazaar Indonesia sangat bangga dapat bekerja sama dengan JD.ID sekaligus mengusung kampanye #Dijaminori secara bersama-sama. Selain sebagai partner yang menyampaikan misi dan bentuk dukungan kepada desainer muda Indonesia, kolaborasi Harper's Bazaar Indonesia dengan JD.ID juga akan diikuti oleh peluncuran koleksi kapsul dari para alumni ANFA, pemenang, dan finalis terpilih ANFA 2020 lewat program ANFA Online Festival. Seluruh koleksi yang nanti akan dirilis untuk festival tersebut akan diproduksi secara khusus oleh perusahaan tekstil terkemuka, Sritex.
"Melalui kolaborasi dengan ANFA, kami berharap JD.ID dan Harper's Bazaar Indonesia dapat menambah rasa semangat desainer muda Indonesia agar lebih giat untuk mengekspresikan karya dan antusiasme mereka di bidang fashion. Karena dengan menjaga semangat dan karya yang authentic dan penuh kejujuran, para finalis dapat membanggakan nama Indonesia hingga ke ranah industri mode global," jelas Stephanie Susilo.
Ajang Asia NewGen Fashion Award yang awalnya pertama kali diadakan pada tahun 2013 ini, kerap melibatkan para tokoh fenomenal dan terkemuka industri mode Indonesia sebagai juri yang tak hanya menilai karya para finalis, namun juga mendidik dan memberikan masukkan berbagai ilmu yang mendukung pertumbuhan brand dan karya setiap finalis. Tahun ini, para sosok terkemuka di industri mode Indonesia yang terlibat adalah Ria Lirungan selaku Editor-In-Chief Harper's Bazaar Indonesia, Michael Pondaag selaku Head of Stylist Harper's Bazaar Indonesia, Sebastian Gunawan, Didi Budiardjo, dan Ria Juwita.
Kerja keras para juri kemudian berhasil menyeleksi beberapa nama desainer muda yang terpilih dan dianggap dapat menjadi desainer nama-nama besar selanjutnya di industri mode Indonesia maupun global. Beberapa nama yang terpilih diantaranya adalah label Stoffe yang diusung Alyza Bachmid, Astrid Nadia dengan lini ANW, Clara Valicia dengan label eponim Clara Valicia, Gracelyn Liauw untuk label NM:GRLI, Stefani Evelyn dengan label Sevelyna, Tanah Le Sae yang diusung Denniel Richard, label Maison Monique Lovita oleh Monique, dan Aulya Akhsan Menswear oleh Akhsan.
Tahun ini, 2 pemenang ANFA 2020 juga akan mendapatkan hadiah beasiswa 330 jam di Instituto di Moda Burgo Indonesia yang dipersembahkan oleh JD.ID, kedua pemenang juga akan dibuatkan koleksi kapsul eksklusif yang akan dilansir melalui JD.ID. Tidak hanya itu, kedua pemenang juga dapat mengikuti ajang kompetisi ANFA ke jenjang selanjutnya yakni di tingkat regional dan bersaing dengan desainer muda lainnya dari 5 negara di Asia yang turut menerbitkan majalah Harper's Bazaar.
Saksikan presentasi koleksi para finalis ANFA 2020 dan 2 alumni pemenang ANFA 2019 yang akan dipersembahkan oleh Kelly Valerie dan Dea Yuliana yang berkolaborasi dengan JD.ID secara virtual hanya di kanal Youtube Harper's Bazaar Indonesia pada tanggal 8 Agustus 2020, pukul 20.00 WIB.
(Foto: Courtesy of Harper's Bazaar Indonesia)