Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Blue Ivy Carter Bergabung Dengan Beyoncé di Atas Panggung Tur Renaissance

Remaja yang memberikan tampilan menawan saat menari bersama ibunya.

Blue Ivy Carter Bergabung Dengan Beyoncé di Atas Panggung Tur Renaissance
Courtesy of Bazaar US

Putri Beyoncé, Blue Ivy Carter baru saja memulai debutnya di panggung Renaissance.

BACA JUGA: Beyoncé Tampak Mengenakan Jas Bergaris dan Sepatu Bot Kulit Setinggi Paha untuk Kencan Malam

Gadis berusia 11 tahun itu tampil mengejutkan di konser malam ini yang di selenggarakan di Paris, ia difilmkan bergabung dengan ibunya untuk membawakan lagu My Power dari film The Lion King: The Gift.

Dalam klip yang direkam oleh penggemar, Blue menari sebentar di samping ibunya, sebelum ia bergabung dengan penari cadangan lainnya saat Beyoncé meninggalkan panggung.

Untuk penampilannya, Blue mengenakan atasan mock-neck yang berkilauan dan celana kargo perak, ditambah kacamata hitam oval saat ia menari di samping ibunya.

“Give it up for Blue," kata Beyoncé kepada penonton yang langsung di sambut dengan tepuk tangan dan sorak penonton.

Selain Blue, beberapa selebriti melakukan perjalanan ke Prancis untuk pertunjukan malam ini, termasuk Selena Gomez, Kris Jenner, Lenny Kravitz, Natalie Portman, dan Pharrell Williams.

Ini menandai kedua kalinya Blue bergabung dengan Beyoncé di atas panggung di salah satu acaranya setelah perilisan album studio ketujuhnya. Januari lalu, anak sulung superstar itu bergabung dengannya di atas panggung di Dubai untuk duet ibu dan anak dengan lagu Brown Skin Girl, di mana Beyoncé tampil sebagai bagian dari acara akhir pekan untuk pembukaan resor Atlantis The Royal.

Untuk malam spesial itu, Beyoncé mengenakan gaun kuning berornamen bulu di bagian belakang yang menempel, sementara Blue mengenakan gaun lengan panjang berkilauan dengan warna merah cerah dan bergandengan tangan dengan ibunya.

Courtesy of Bazaar US

Remaja berbakat itu juga mengambil bagian dalam pertunjukan Beyoncé di Oscar yang mempersembahkan pertunjukan dari lagu soundtrack King Richard, berjudul Be Alive pada Maret 2022.

Para penggemar melihat Blue di tengah kerumunan penari cadangan berpakaian kuning neon yang berlangsung di sebuah lapangan tenis di Compton, California untuk memberi penghormatan kepada Serena dan Venus Williams.

BACA JUGA: 
Intip Setiap Busana Khusus untuk Beyonce di Tur Dunia 'Renaissance'
5 Pelajaran yang Bisa Kita Petik dari Sosok Inspiratif Beyoncé

(Penulis: Quinci Legardye; Artikel ini disadur dari: Bazaar US; Alih bahasa: Farah Armelia Khadijah; Foto: Courtesy of Bazaar US)