Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

John Hardy Merilis Serial Video yang Menunjukkan Keajaiban Material Bambu

Diberi judul 'Radical Renewal', video ini menampilkan sosok Elora Hardy, pendiri firma arsitektur IBUKU dan Arief Rabik dari Environmental Bamboo Foundation yang memprakarsai penggunaan bambu pada banyak hal.

John Hardy Merilis Serial Video yang Menunjukkan Keajaiban Material Bambu

John Hardy merilis dua video yang menerangkan betapa bambu memiliki kekuatan yang tidak terduga.

Diberi tajuk 'Radical Renewal', video tersebut menampilkan Elora Hardy selaku pendiri IBUKU dan Arief Rabik dari Environmental Bamboo Foundation. Arief sendiri berhasil melakukan transformasi terhadap lahan gundul dengan menjadikan tempat tersebut sebagai peternakan bambu di Bali dan wilayah lain di Indonesia. Memiliki pandangan yang selaras, kemudian Elora dan Arief memutuskan untuk berkampanye tentang bambu yang memiliki kekuatan untuk dijadikan material alternatif saat mendirikan bangunan ramah lingkungan di Bali. Sekaligus untuk menyembuhkan lanskap bermasalah.

Karakteristik bambu yang kuat, fleksibel, dan memiliki berat yang kuat, dianggap keduanya dapat menjadi jawaban atas kebutuhan mendirikan fondasi saat membangun suatu sekolah, bangunan, atau hotel. Bambu menjadi narasi utama dari kedua video sebagai alat untuk transformasi dunia arsitektur global dan mendukung komunitas pedesaan. "Bambu sangat ajaib," ucap Arief Rabik, "Ia adalah rumput yang sangat besar yang menyatukan lanskap dengan tanah, bambu membawa air kembali dan menstabilkan pollutant untuk menjadi makanan yang baik kepada akar-akarnya."

Dengan latar belakang yang berfokus kepada kerusakan ekosistem, membantu para petani wanita, dan membantu mereka menjual bambu yang mereka panen. Arief bersama Environmental Bamboo Foundation memiliki program bertajuk Bamboo Village Initiative yang sama-sama ingin membantu komunitas pedesaan untuk dapat menikmati profit hasil panen mereka. Sementara itu, Elora Hardy, adalah arsitek yang menjadi bagian dari firma arsitektur IBUKU yang bersama timnya kerap menciptakan desain bangunan intrinsik dengan lekukan yang unik.

Seluruhnya menggunakan material bambu seperti yang sudah terlihat di Green School Bali, Bambu Indah Resort, hingga beberapa hotel seperti Four Seasons, Ritz Carlton, dan Como. "Banyak orang menyadari bambu sangat sustainable, tetapi mereka belum lihat sejauh mana bambu bisa diolah, bagaimana bambu sangat menarik, dan apa yang bambu telah ajarkan kepada kita," ucap Elora.

Akibat inisiasi keduanya yang inovatif dan ramah lingkungan, John Hardy bangga terhadap misi dan tujuan mereka dan merilis koleksi Plant Bamboo Collection. Koleksi ini akan mendukung kerja sama keduanya yang mana setiap perhiasan koleksi ini yang terjual, bibit bambu akan ditanamkan di Indonesia oleh Bamboo Village Initiative.

Didesain dan dibuat dengan tangan, koleksi ini terdiri dari gelang Bamboo Cuff yang merefleksikan fleksibilitas dan keajaiban bambu yang luar biasa dari bahan sterling silver. Membuat gelang cuff ini merepresentasikan arsitektur bambu dengan perhatian hingga detail terkecil. Lalu, kalung Bamboo Bib yang memberi impresi bentuk bambu yang fluid, bergerak dengan alami seiring bertumbuh, dengan 32 bamboo castings yang saling berkaitan menjadi satu sebagai bentuk representasi bambu yang memiliki kebisaan mengantarkan air ke dalam lapisan tanah. 

Setiap perhiasan di koleksi ini kemudian diberi ukiran angka unik bibit bambu yang didonasikan. Kunjungi website Johnhardy.com dan butik John Hardy yang tersebar di Bali, SoHo - New York, dan banyak lagi. Kunjungi Instagram @johnhardyjewelry untuk melihat video dan ketahui lebih dalam tentang IBUKU melalui @ibukubali dan Bamboo Village Initiative lewat @bamboo_foundation.

(FOTO: Courtesy of John Hardy)