Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Berkolaborasi dengan Valentino, Elsa Majimbo Rilis Buku Alfabet Unik yang Dipersembahkan bagi Anak-Anak dan Orang Dewasa

Keunikan yang dimiliki membuat buku tersebut mampu memberi wawasan serta menghibur para pembacanya.

Berkolaborasi dengan Valentino, Elsa Majimbo Rilis Buku Alfabet Unik yang Dipersembahkan bagi Anak-Anak dan Orang Dewasa
Foto: Courtesy of Valentino

Sebagai rumah mode, tentu Valentino aktif dalam merilis berbagai koleksi menawan yang diciptakannya. Namun, tak seperti biasanya, yang mereka rilis kali ini bukanlah busana maupun aksesori, melainkan sebuah buku. Berkolaborasi dengan Elsa Majimbo yang merupakan seorang penulis, aktor, sekaligus komedian, Valentino dengan bangga mempersembahkan buku bertajuk The Alphabet for Kids & Adults. Elsa berperan sebagai penulis atau pengisi konten sang buku, sedangkan Valentino bertanggung jawab akan visual dan presentasi yang ditampilkan.
 
“Saya sangat senang karena mendapat dukungan dari keluarga Valentino dalam mempersembahkan buku istimewa ini kepada dunia. Mereka percaya dan menyukai proyek tersebut dan mendukung saya selama proses pembuatannya,” ujar Elsa Majimbo yang berusia 19 tahun itu.

Elsa Majimbo / Foto: Courtesy of Valentino

Elsa Majimbo / Foto: Courtesy of Valentino

 
Selaras dengan judulnya, buku tersebut menampilkan deretan alfabet secara lengkap, mulai dari A hingga Z. Tiap huruf dilengkapi dengan contoh kata yang mewakilinya, di mana contoh kata tersebut dijadikan sebagai gambar yang membentuk masing-masing huruf. Tak lupa dengan kehadiran keterangan yang berperan sebagai pelengkap serta pemberi unsur komedi.
 
Nampak pula dari sang judul bahwa penulis kelahiran Kenya itu memiliki dua target khalayak yang berbeda, yakni anak-anak dan orang dewasa. Ide tersebut ditumpahkan oleh sang penulis melalui pembedaan kata-kata yang mewakili tiap alfabet beserta keterangan pelengkapnya. Perbedaan tersebutlah yang menjadikan buku ini terasa unik, dipenuhi sisi humor, dan berbeda dari buku alfabet anak lainnya. Secara cermat, ia mampu menyuguhkan buku pengetahuan bagi anak-anak sekaligus buku hiburan bagi orang dewasa, mebuat keduanya dapat menghabiskan waktu bersama sembari tetap dalam dunianya masing-masing. 
 
Berikut adalah beberapa tampilan isi dari buku tersebut:
 
Foto: Courtesy of Valentino

Foto: Courtesy of Valentino

 
Foto: Courtesy of Valentino

Foto: Courtesy of Valentino

 
Foto: Courtesy of Valentino

Foto: Courtesy of Valentino

 
Dibalut dengan hard cover bernuansa merah, The Alphabet for Kids & Adults tampil secara menonjol dan mencolok. Dalam menguntai judul dan nama Elsa sebagai sang penulis, tim Valentino dengan kreatif mengaplikasikan gambar huruf yang terdapat di dalam buku tersebut, seperti A dari apel, T dari rel kereta, H dari beban, dan lain-lain.
 
Tampilan buku / Foto: Courtesy of Valentino

Tampilan buku / Foto: Courtesy of Valentino

 
Buku yang tentunya menghibur tersebut dihadirkan dalam rangka membawa gairah dan tawa pada para pembacanya. Menawarkan konsep autentik dan unik, buku tersebut diliputi pandangan yang menyegarkan yang dapat membuat Anda melihat sisi baru dari sebuah wawasan berbau komedi dan hiburan. 
 
“Saya sangat bersemangat untuk berbagi buku pertama saya dengan dunia dan saya sangat senang karena pintu masuk saya ke dunia mode dilakukan bersama dengan rumah mode yang fenomenal,” ungkap perempuan yang menempuh pendidikan di Strathmore University itu.
 
Seperti yang diketahui, selama tahun 2020, popularitas Elsa Majimbo menjulang tinggi berkat imajinasinya yang ditumpahkan ke dalam sajian potongan video. Hal tersebut mampu menciptakan energi elektrik yang membuat banyak pihak menikmati konten suguhannya.
 
(Penulis: Fatimah Mardiyah; Foto: Courtesy of Valentino)