Tidak hanya suguhan indah tren teranyar pada pekan mode dunia, para penikmat fashion pun dibuat takjub dengan berakhirnya kerjasama beberapa Direktur Kreatif dengan rumah mode ternama. Massimiliano Giornetti mengisi daftar berikutnya setelah Salvatore Ferragamo mendeklarasikan perpisahan sang Direktur Kreatif setelah 16 tahun berkarya.
Mengawali kiprahnya bersama Salvatore Ferragamo sejak tahun 2000 silam, Massimiliano Giornetti dikenal sebagai desainer bertangan dingin yang mampu memberi sentuhan lebih 'berwarna' untuk lini menswear rumah mode Italia ini. Keberhasilannya pun semakin masyhur ketika ia terpilih sebagai Direktur Kreatif pertama untuk kedua lini, termasuk womenswear, pada tahun 2011. Namun, pencapaian tersebut terhenti saat kabar keluarnya sang Direktur Kreatif resmi dibenarkan oleh Michele Norsa, CEO Salvatore Ferragamo group, pekan lalu. Koleksi musim gugur/dingin mendatang menjadi karya terakhir Giornetti untuk Ferragamo dan nama pengganti untuk posisi prestisius ini pun masih menjadi misteri.
(Bungbung Mangaraja. Foto: fashionstock.com/shutterstock/clickphotos, Alessandro Lucioni/Imaxtree)