Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

10 Film Terbaru yang Rilis di Bulan Februari

Berikut sejumlah film yang patut Anda dijadwalkan akan rilis pada bulan Februari ini.

10 Film Terbaru yang Rilis di Bulan Februari

War on Everyone

Film ini dibintangi oleh Alexander Skarsgård, Michael Peña, dan Theo James. Dua orang polisi korup di New Mexico berencana untuk menipu setiap kriminal yang mereka temui. Namun, keadaan pun berbalik saat mereka mencoba mengintimidasi seseorang yang ternyata lebih berbahaya dari mereka.



Rings

Film horor buatan Amerika ini merupakan film ketiga setelah The Ring dan The Ring Two dan mengambil latar waktu 13 tahun setelah film pertama. Seorang wanita muda menjadi khawatir saat kekasihnya mulai mengeksplorasi kekuatan gelap yang berpusat pada sebuah video. Video ini dikatakan dapat membuat penontonnya terbunuh dalam waktu tujuh hari setelah menonton video tersebut.



John Wick: Chapter 2

Bagi Anda yang kangen melihat akting Keanu Reeves, film ini akan menjawab kerinduan itu. Seorang hitman legendaris, John Wick, harus kembali dari masa pensiunnya akibat ajakan seorang temannya untuk mengungkap kejahatan sindikat pembunuh internasional. 



The Lego Batman Movie

FIlm ini merupakan spin off film The Lego Movie dan berkisar seputar tokoh superhero DC Comics, Batman. Batman pergi dalam sebuah perjalanan pribadi untuk mencoba menemukan kembali dirinya dan mempelajari pentingnya kerjasama tim dan persahabatan untuk menyelamatkan Gotham City dari jajahan The Joker.



A Cure for Wellness

Seorang eksekutif muda yang ambisius dikirim untuk menjemput CEO perusahaan tempatnya bekerja dari sebuah pusat kesehatan yang misterius dan terletak di lokasi terpencil di pegunungan Alpen, Swiss. Ia lalu menemukan bahwa perawatan spa yang diberikan di tempat itu ternyata mencurigakan. Dan saat ia mulai mencari-tahu apa yang sebenarnya terjadi, ia menemukan bahwa ia ternyata memiliki penyakit aneh yang sama dengan seluruh pasien di pusat kesehatan tersebut.



Fist Fight

Film komedi ini megambil cerita yang mirip dengan sebuah film komedi di tahun 1987 berjudul Three O'Clock High. Kisah film ini bercerita tentang dua orang guru sekolah menengah. Setelah Andy Campbell secara tidak sengaja menyebabkan sesama guru, Ron Strickland, dipecat, Ron yang dikenal cukup beringas, menantangnya untuk berduel setelah jam pulang sekolah. 



I am not Your Negro

Film dokumenter ini mendapat nominasi Oscar untuk Best Documentary Feature dan menggandeng Samuel L. Jackson sebagai pengisi suara. Di tahun 1979, James Baldwin menulis surat kepada agennya menjelaskan tentang buku yang sedang ia tulis berjudul, Remember This House. Buku ini bercerita tentang kehidupan pribadi dan pembunuhan ketiga teman dekatnya, Medgar Evers, Malcolm X, dan Martin Luther King Jr. Namun, James meninggal di tahun 1987 dan hanya sepertiga dari bukunya yang sudah selesai.

Film ini merupakan proyeksi Raoul Peck terhadap buku tersebut. 



Get Out 

Film horor ini telah diputar pertama kali di Sundance Film Festival akhir Januari lalu. Sepasang kekasih, Chris dan Rose, berencana untuk melanjutkan hubungan mereka ke tahap selanjutnya. Rose pun mengundang Chris untuk berakhir pekan bersama orang tuanya. Awalnya, Chris merasa bahwa keluarga Rose hanya bersikap canggung karena harus menghadapinya yang memiliki ras yang berbeda dengan mereka. Namun lama kelamaan, Chris mulai menemukan hal-hal yang semakin ganjil.



Rock Dog

Sebuah film animasi yang lahir atas kolaborasi perusahaan film di Amerika dan China. Mengajak selebriti seperti Luke Wilson, Eddie Izzard, dan J. K. Simmons sebagai pengisi suara, film ini bercerita tentang seekor anjing penjaga yang pergi meninggalkan pegunungan tempatnya tinggal untuk menjadi seorang musisi rock di kota besar.




Collide

Setelah sebuah lelucon berubah menjadi kemalangan, Casey Stein yang diperankan oleh Nicholas Hoult harus kembali ke masa lalunya yang terlibat dengan kriminalitas demi menyelamatkan sang kekasih, Juliette (Felicity Jones). Namun, Casey justru terlibat dalam masalah yang semakin rumit saat terjadi kekacauan saat ia beraksi.


(Foto: Dok. The Lego Batman)