Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Tas Terbaru Cartier Bernama Double C De Cartier

Label perhiasan Cartier mendesain jinjingan klasik dengan huruf C bertautan.

Tas Terbaru Cartier Bernama Double C De Cartier
Foto: Courtesy of Cartier

Jam tangan dan perhiasan Cartier terkenal dengan desainnya yang indah dan klasik. Maka tak heran jika Cartier kini mendesain tasnya dengan dengan ciri khas rumah mode tersebut. Tidak menghilangkan orisinalitas, kompartemen bernapas modern nan sleek ini memiliki inisial C yang saling bercermin dan bertautan untuk menghasilkan sentuhan emblem klasik yang memiliki nilai historis.

Huruf C yang terkait dan saling dicerminkan pada emblem yang Anda temui tersebut berasal dari sebuah nama keluarga yang melintasi perbatasan Prancis pada awal abad ke-20, di bawah kepemimpinan tiga bersaudara yang berprofesi sebagai tukang perhiasan dan ayah mereka. Emblem ini sudah menjadi tanda tradisi turun menurun dari label prestisius Cartier yang pada awalnya digunakan toko perhiasan untuk menyegel paket hadiah mereka. Foto: Courtesy of Cartier
Foto: Courtesy of Cartier

Tas dengan modernisasi emblem yang meninggalkan garis oval di sekelilingnya ini dihasilkan dengan craftsmanship yang luar biasa. “Saat menghasilkan emblem istimewa ini, kami memperlakukannya seperti sebuah perhiasan, dengan perhatian mendetail pada pembukanya yang dirancang tidak terduga. Untuk pertama kalinya, kami menggabungkan dua karakteristik dalam satu emblem, estetika dan fungsional, belum lagi suara klik yang indah saat ditutup, semakin memancarkan keindahan emblem layaknya jepitan permata,” jelas Marin Yuson, Director of Leather and Leather Accessory Creation Cartier.


Tas ini didesain dengan struktur yang ramping, namun tidak terlalu besar maupun terlalu kecil, sehingga dapat Anda gunakan baik sebagai tas bahu atau tas selempang. Hal tersebut berkat fitur yang dihasilkan dari tali pundak yang dapat diubah sesuai dengan keperluan.

Tas yang dijadikan sebagai the new classic ini dapat Anda padu padankan dengan busana kasual maupun formal, menjadikannya sebuah statement gaya dan keanggunan yang berakhir pada hal-hal menawan, yakni garis emas sederhana yang menghiasi emblemnya, tali bahu dengan proporsi yang tepat, dan balutan kulit halus yang mewah.

Foto: Courtesy of Cartier
Foto: Courtesy of Cartier

Tas Double C de Cartier adalah sinonim dari kecanggihan elegan yang tiada duanya dengan jahitan saddle yang terlihat sempurna. Jinjingan ini hadir dalam empat warna favorit dan timeless; hitam pekat, merah, fuchsia pink, dan dusty pink. Tak hanya opsi warna, pilihan 2 ukuran juga memperbesar jangkauan kebutuhan.

(Penulis: Nursifaa Azzara; Foto: Courtesy of Cartier)