Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Simak Penawaran Staycation Natal dan Tahun Baru di Hotel Mewah di Jakarta

Tak hanya penawaran untuk menginap, beberapa hotel juga menawarkan pengalaman bersantap yang istimewa

Simak Penawaran Staycation Natal dan Tahun Baru di Hotel Mewah di Jakarta

Masa liburan Natal dan Tahun Baru sekarang sudah di depan mata, namun sayangnya pandemi Covid-19 masih belum juga usai. Rencana liburan tahun ini tidak akan sepenuhnya gagal jika Anda tahu tempat yang tepat di untuk merayakan momen kebersamaan bersama orang-orang terdekat tanpa perlu keluar kota. Salah satunya adalah dengan staycation yang sejauh ini menjadi opsi paling memungkinkan. Terutama di akhir tahun, banyak hotel yang berlomba-lomba menawarkan paket staycation dan pengalaman dining istimewa, tentunya dengan protokol kesehatan yang sesuai. Berikut kami rangkum hotel-hotel bintang lima di Jakarta yang memberikan penawaran sekaligus potongan harga yang bisa menjadi pertimbangan Anda nanti. 


Hotel Indonesia Kempinski

Jl. M.H. Thamrin No. 1, Jakarta Pusat 10310


Untuk menginap selama periode tanggal 24 hingga 28 Desember di hotel legendaris Jakarta yang satu ini, Anda bisa mencoba penawaran rate yang dimulai dari 1.795.000++ rupiah termasuk sarapan untuk dua orang dewasa dan dua anak-anak di bawah usia enam tahun, special welcome amenities, dekorasi spesial di suite bagi early booker, potongan 35 persen untuk perawatan spa, diskon 20 persen di outlet F&B, dan F&B Credit hingga 5 juta rupiah. 

Sementara di tahun baru, rate kamar dimulai dengan harga 4.288.000++ rupiah per malam untuk periode tanggal 30 Desember 2020 sampai 1 Januari 2021 dengan fasilitas dan ketentuan yang sama.

Jika makan malam menjadi pilihan Anda untuk melengkapi perayaan Natal, Hotel Indonesia Kempinksi Jakarta menawarkan Christmas Eve Dinner Buffet dan Christmas Day Brunch atau Christmas Day Dinner masing-masing dengan harga 588.000++ rupiah per orang. Penawaran spesial di periode perpanjangan tanggal 28-30 Desember berupa makan siang dan dinner buffet. Keduanya dapat dinikmati mulai harga 425.000++ rupiah per orang.

Sembari bersiap mengucapkan selamat tinggal kepada tahun 2020, hotel di kawasan Bundaran Indonesia ini juga mempersiapkan makan malam di rooftop Sky Pool Bar dengan lima set menu yang disandingkan dengan sparkling wine seharga 2.500.000++ rupiah per pasangan. 


Shangri-La Hotel, Jakarta

Jl. Jend. Sudirman No. Kav. 1, Jakarta Pusat 10220


Shangri-La Hotel menawarkan program menginap Fourth Night On Us di mana Anda hanya perlu mengeluarkan biaya untuk tiga malam dengan ketentuan singgah minimal selama empat malam berturut-turut. Rate per malamnya dimulai dari 79 dolar Amerika Serikat atau sekitar 1.118.000 rupiah, sudah terhitung dengan diskon 30 persen di semua outlet Food and Beverages serta in-room dining termasuk di tanggal 24 Desember, 25 Desember, dan 31 Desember 2020 serta 1 Januari 2021 (diperlukan reservasi sebelumnya), potongan harga laundry sebesar 30 persen, dan tambahan complimentary bed.

Penawaran Fourth Night On Us dapat dinikmati mulai tanggal 18 Desember 2020 sampai 10 Januari 2021.


Alila SCBD Jakarta

SCBD Lot 11, Jl. Jendral Sudirman Kavling 52-53 Jakarta 12910


Letaknya di jantung bisnis kota Jakarta yang dipenuhi dengan bangunan-bangunan perkantoran tinggi dan hotelnya didesain dengan tone yang modern, elegan, serta sophisticating. Dengan demikian, Alila SCBD Jakarta memungkinkan Anda untuk bersantai dengan nyaman sembari menikmati suasana pusat kota yang dinamis. Di liburan akhir tahun, Alila SCBD Jakarta menawarkan paket staycation yang sudah termasuk dengan daily breakfast di VONG Kitchen serta akses menuju Catwalk Pool dan Alila Fitness Center. Rate untuk penawaran ini dimulai dari 1.788.000 rupiah yang tersedia mulai dari tanggal 20 Desember 2020 hingga 3 Januari 2021.


Untuk urusan dining, VONG Kitchen telah mengkurasi hidangan spesial untuk merayakan Natal dan Tahun baru bersama keluarga. Truffle Crusted Norwegian Salmon atau Butter Poached Lobster dan Australian Wagyu dry-age pilihan disiapkan sebagai hidangan Natal yang hanya tersedia pada 24 dan 25 Desember 2020.

Di penghujung tahun, Anda bisa memulai sore dengan menyantap kreasi menu seperti Australian Wagyu, Truffle Crusted Norwegian Salmon, atau Glazed Short Ribs. Cocktail dan Glenmorangie disuguhkan untuk memeriahkan malam terakhir tahun 2020. Menu tahun baru ini hanya tersedia pada 31 Desember 2021.


Ayana Midplaza Jakarta

Jl. Jenderal Sudirman Kav. 10-11, Jakarta Pusat 10220


Masih di kawasan Sudirman, hotel bintang lima lainnya yang bisa menjadi pertimbangan untuk menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat di masa Natal adalah Ayana Midplaza Jakarta. Christmas Package Treats disediakan dengan fasilitas menginap dilengkapi beragam suguhan yakni daily buffet breakfast untuk dua orang dan dua anak-anak berusia hingga 12 tahun, makan malam atau brunch untuk dua orang di Rasa Restaurant, serta potongan harga sebesar 20 persen untuk Food & Beverage, spa, dan laundry. 

Waktu late check-out hingga pukul empat sore memungkinkan Anda untuk cukup bersantai di hari terakhir bermalam. Rate penawaran ini mulai dari 2.188.000 rupiah dan tersedia pada tanggal 24 sampai 25 Desember 2020. Penawaranadalah Christmas dinner dan brunch di Rasa Restaurant. Keduanya tersedia di tanggal yang sama dengan harga 488.000++ rupiah. Penawaran lain adalah Festive Appreciation dining bagi Anda yang ingin menikmati perayaan dengan makan siang atau makan malam di JimBARan Lounge & Garden. Set menu disediakan dengan harga 388.000++ rupiah pada tanggal 10 sampai 23 Desember 2020.

JW Marriott Hotel Jakarta

Jl. DR Ide Anak Agung Gde Agung Kav E.1.2 No 1&2, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta 12950

 

Kamar Deluxe termasuk sarapan dan pilihan brunch atau dinner di Sailendra Restaurant untuk dua orang dewasa dan dua anak di bawah usia enam tahun disediakan bagi Anda yang ingin staycation di JW Marriott Hotel Jakarta. Penawaran ini bisa didapatkan dengan rate mulai dari 2.200.000++ rupiah per malam di periode Natal (check-in pada tanggal 24 atau 25 Desember 2020) dan 2.470.000++ per malam di Tahun Baru dengan ketentuan check-in pada 31 Desember 2020 atau 1 Januari 2021.

Memeriahkan suasana festive, Sailendra Restaurant mempersiapkan sejumlah hidangan spesial untuk para tamunya. Menu tradisional dan klasik khas Natal dapat Anda cicipi untuk makan malam Natal pada tanggal 24 Desember 2020 dan makan siang esok harinya, di antaranya adalah Roasted US Prime Ribs, Roasted Turkey, Oven-Baked Turkey Rica-Rica, Baby Fish, Mussels and Clams, Chicken Lyoner, dan Confit Duck Sliders serta hidangan khas Asia dan Indonesia lainnya. Penawaran Natal ini tersedia mulai dari 499.000 rupiah per orang.


Sementara bagi tamu yang ingin merayakan Tahun Baru dengan makan bersama, restoran ini juga menyediakan beragam menu termasuk Salmon En Croute, Black Pepper Lobster, Turkey & Chicken Shawarma, dan Sushi & Sashimi. Sajian tersebut dapat dinikmati untuk makan malam di tanggal 31 Desember 2020 dan makan siang di tanggal 1 Januari 2021 dengan harga mulai dari 699.000 rupiah per orang.

Raffles Jakarta

Jl. Dr. Prof. Satrio Kav. 3-5, Jakarta 12940 


Holiday Oasis Offer dari Raffles Jakarta ditawarkan dengan rate 2.500.000++ rupiah per malam dengan ketentuan menginap selama dua malam. Dengan harga tersebut, tamu akan mendapatkan fasilitas di antaranya berupa bermalam di Raffles Room, sarapan untuk dua orang dewasa, dan potongan sebesar 25 persen untuk in-room dining. Holiday Oasis Offer terseda mulai tanggal 20 Desember 2020 sampai 10 Januari 2021.

Untuk memuaskan lidah, Raffles Jakarta menyambut tamu yang ingin menikmati hidangan makan malam di tanggal 24 dan brunch esok harinya di Arts Cafe by Raffles. Di malam Natal, Christmas Eve Dinner Buffet tersedia dengan harga 888.000++ rupiah per kepala dan Christmas Brunch dihargai 188.000 ++ rupiah per kepala. 

InterContinental Jakarta Pondok Indah

Jll. Metro Pondok Indah Kav. IV A, Jakarta Selatan 12310


Tahun ini InterContinental Jakarta Pondok Indah bekerja sama dengan Chef Petty Elliot untuk menghadirkan sajian manis berupa minch pie. Yang membuatnya istimewa adalah minch pie tersaji dalam British way dan Manadonese way sesuai dengan tempat tinggal dan tempat kelahiran sang juru masak. Dan tentunya, pie ini dapat Anda temui di hotelnya baik untuk dinikmati sendiri, bersama keluarga atau membagikannya untuk kerabat.


Selain mempermanis Natal dengan kue, InterContinental Jakarta Pondok Indah juga menawarkan beberapa paket staycation termasuk Natal dan Tahun Baru. Pertama adalah Festive Holiday Staycation yang tersedia mulai tanggal 18 Desember hingga 10 Januari 2021. Dengan rate mulai dari 2.088.000++ rupiah, paket ini sudah termasuk dengan akomodasi satu malam di Classic room dan sarapan untuk dua orang dewasa.


Jika Anda berencana untuk merayakan momen Natal, Christmas Staycation ditawarkan hanya selama satu malam menginap di Classic Room pada tanggal 24 hingga 25 Desember dengan rate mulai dari 3.028.800++ rupiah. Paket staycation ini sudah lengkap dengan makan malam untuk dua orang di Sugar & Spice pada malam Natal.


Tak ketinggalan, New Year’s Staycation pun hadir untuk menyambut malam tutup tahun dengan pilihan menginap selama satu atau dua malam selama periode tanggal 31 Desember 2020 hingga 2 Januari 2021. Rate akomodasi di Classic Room selama satu malam dengan sarapan di tanggal 1 Januari 2021 untuk dua orang dimulai dari harga 3.688.000++ rupiah, sementara untuk akomodasi di kamar yang sama selama dua malam dapat dinikmati mulai harga 5.388.000++ rupiah termasuk sarapan di Sugar & Spice dan New Year’s celebration breakfast untuk dua orang.


Hotel Gran Mahakam Jakarta

Jl. Mahakam 1 No. 8, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12130


Beranjak menuju hotel butik di Jakarta Selatan, Hotel Gran Mahakam tak ketinggalan untuk meramaikan suasana liburan akhir tahun. Festive Holiday di penginapan mewah dengan bangunan berarsitektur Eropa ini terbilang ramah bagi Anda yang ingin menginap bersama anak-anak dan tersedia dengan rate terjangkau mulai dari 1.050.000++ rupiah per malam. Ketentuan batas pemesanan hingga 27 Desember 2020 untuk menginap dari tanggal 4 sampai 27 Desember 2020. Festive Holiday ini sudah termasuk dengan sarapan untuk dua orang dewasa dan dua anak-anak di bawah usia enam tahun, complimentary drawing set untuk anak-anak, serta potongan harga 25 persen untuk makanan dan minuman di Le Gran Cafe dan Aoki Restaurant.


Bagi tamu yang menginap di Deluxe Suite dan Gran Suite, paket staycation yang sama memberikan beberapa fasilitas tambahan yakni complimentary buffet lunch atau makan malam untuk satu orang di Le Gran Cafe. Afternoon high tea di The Bar & Lounge juga disuguhkan secara percuma untuk dua orang yang menginap di Deluxe Room hingga Junior Suite.


Hotel Borobudur

Jl. Lapangan Banteng Selatan, PO BOX 1329, Jakarta 10710


Selanjutnya adalah Hotel Borobudur yang menyediakan Joyful Holiday Staycation bagi tamu yang menginap di Garden Wing suite. Dengan rate mulai dari 2.900.000 rupiah per malam, paket staycation ini sudah termasuk dengan sarapan di Bogor Cafe yang terkenal dengan Sop Buntut legendarisnya untuk dua orang dewasa dan dua anak-anak usia di bawah 12 tahun. Selain itu, ada pula potongan harga 25 persen untuk Christmas Lunch di outlet tertentu, diskon 20 persen pembelian F&B di outlet tertentu, dan potongan 10 persen jika Anda memutuskan untuk memperpanjang masa singgah. 

(Foto courtesy of JW Marriott Hotel Jakarta, InterContinental Jakarta Pondok IndahInstagram @hotelindonesia_kempinski, @shangrilajkt, @alilascbd, @ayanajakarta, @jwmarriottjkt, @raffleshoteljakarta, @intercontinentaljakarta, @granmahakamhotel, @hotelborobudurjakarta)