Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Nikmati Kembali The Super Brunch di The Dharmawangsa

Bulan Desember mendatang, Anda dapat kembali menikmati pengalaman gastronomi mewah di The Dharmawangsa.

Nikmati Kembali The Super Brunch di The Dharmawangsa
Foto: Courtesy of The Dharmawangsa

It’s back! The Dharmawangsa membawa kembali The Super Brunch untuk selebrasi anniversary ke-27 nya. Tahun ini, The Super Brunch akan menghadirkan keajaiban kuliner dari tiga tempat ikonis di The Dharmawangsa Jakarta yaitu The Jakarta Restaurant, The Courtyard yang menawarkan suasana kontemporer, dan The Majapahit Lounge.  

BACA JUGA: Destinasi Mewah untuk Liburan Tak Terlupakan di Puncak

Executive Chef, Emmanuel Julio telah menyiapkan berbagai hidangan penuh cita rasa yang mengundang selera. Salah satu sorotan adalah live corner bertajuk “Indonesia’s Finest Heritage”, yang menampilkan smoked US beef karubi, smoked Raja Ampat jumbo mud crab, dan wild-caught Toba crayfish. Tak ketinggalan, ada Seafood Bar dengan Hokkaido dan Canadian oysters yang terlihat segar dan gurih.

Foto: Courtesy of The Dharmawangsa

Untuk sentuhan hidangan klasik, tersedia pilihan keju dunia, termasuk live-melted raclette dan AOC French cheeses. Sebuah hidangan khas Prancis yang telah mendunia dan sering disajikan sebagai appetizer atau snack. Selain itu, Miyazaki Wagyu A5 sirloin akan disajikan dengan pilihan caviar premium, pan-fried foie gras, dan roasted turkey yang dipadukan dengan aroma memikat dari Alba white truffle dan autumn truffle. Ada juga gỏi cuốn dan beef pho, serta chicken nanban untuk pengalaman kuliner segar bernuansa Vietnam.  

Foto: Courtesy of The Dharmawangsa

Bagian juga menarik dari The Super Brunch adalah penutup manisnya. Nikmati variasi makanan dessert seperti basque cheesecake, kue es teler, dan instalasi “dessert on the wall”. Untuk penggemar cokelat, tersedia galeri cokelat lengkap dengan chocolate fountain. Hidangan penutup lainnya termasuk live fruit flambé serta gelato dan sorbet station.  

Nikmati pengalaman kuliner ini di The Dharmawangsa mulai 1 Desember ini, untuk rasakan bervariasi hidangan yang menyegarkan palette rasa Anda. 

BACA JUGA:

Semua Tentang Tea Time, Tradisi Ikonis Asal Inggris yang Menjadi Simbol Sosial, Budaya, dan Etika

Staycation Dengan Pemandangan Jalur Pesawat Terbang di Sheraton Jakarta Soekarno Hatta Airport