Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Gelaran Art Jakarta 2023 Mengharumkan Dunia Seni Rupa Internasional di Jakarta

Pekan seni rupa internasional ini berlangsung selama tiga hari, 17–19 November 2023 di lokasi konvensi terkemuka, JIExpo Kemayoran.

Gelaran Art Jakarta 2023 Mengharumkan Dunia Seni Rupa Internasional di Jakarta
Courtesy of Art Jakarta 2023

Art Jakarta 2023 sukses digelar! Acara yang berlangsung selama tiga hari, mulai 17 hingga 19 November 2023, digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, sebagai lokasi konvensi terkemuka, pembukaan ditandai dengan penampilan TRUST Orchestra yang memukau.

BACA JUGA: Intip Rangkuman Serta Inspirasi Seputar Tren dan Seni Tahun Ini!

Art Jakarta, yang pertama kali diadakan pada tahun 2009 dengan nama Bazaar Art Jakarta, terus menunjukkan fleksibilitasnya dengan beralih ke JIExpo Kemayoran untuk gelaran ke-13 ini.

Courtesy of Art Jakarta 2023

CEO MRA Group, Maulana Indraguna, menyatakan bahwa Art Jakarta terus berkembang sebagai respons terhadap dinamika seni rupa Indonesia, menjadi pesta seni rupa kontemporer internasional yang dinantikan.

Dengan luas area sekitar 10.000 m2, Art Jakarta 2023 menampilkan pameran yang lebih besar, melibatkan 68 galeri dari dalam dan luar negeri.

Courtesy of Art Jakarta 2023

Galeri-galeri ini membawa karya terbaru dari seniman-seniman unggul mancanegara, memperkaya ekosistem seni rupa di kawasan ini.

Tiga Mitra Utama, yaitu Julius Baer, UOB Indonesia, dan Bibit, turut mendukung Art Jakarta 2023. Julius Baer memperkenalkan karya pemenang Julius Baer Next Generation Art Prize in Asia 2023 di area khusus Julius Baer VIP Lounge. UOB Indonesia menyelenggarakan UOB Art Space untuk memamerkan karya terbaru para pemenang UOB Painting of the Year dari berbagai negara. 

Courtesy of Art Jakarta 2023

Bibit, sebagai platform investasi digital, menampilkan karya "Memory Mirror Palace" oleh Syagini Ratna Wulan. Taco, brand solusi interior, berkolaborasi dengan Park Jihyun untuk memajang "Thomson 6.1944 S 106.8229 E," sebuah Edisi Khusus dari Thomson Series. Mini, bekerja sama dengan Syaiful Garibaldi, memamerkan konsep mobil seni "Mini x Syaiful Garibaldi" yang menggabungkan harmoni alam, kamuflase, dan adaptasi mimikri.

Art Jakarta 2023 juga menampilkan presentasi istimewa oleh beberapa mitra lainnya, seperti iForte, Blue Label, dan AJX. AJX menyajikan ASEAN-Korea Partnership Project for Innovative Culture dan pameran "Vice Versa" yang menampilkan potret seniman Indonesia oleh Indra Leonardi, bersama respons para seniman terhadap karya potret tersebut.

Courtesy of Art Jakarta 2023

Tidak hanya menghadirkan pameran seni, tetapi Art Jakarta tahun ini juga mempersembahkan serangkaian program unggulan yang telah terbukti menjadi daya tarik. Berikut adalah rangkaian program-program istimewa:

1. GALLERY: Art Jakarta 2023 menyambut 40 galeri dari Indonesia dan 28 galeri internasional. Dalam segmen utama ini, Art Jakarta memberikan peluang kepada ekshibitor baru yang belum pernah berpameran sebelumnya. 

2. SPOT: Platform untuk presentasi istimewa berupa instalasi seni di area publik. Art Jakarta Spot menampilkan sembilan karya terkurasi, termasuk "Order of Things" oleh Jose Santos (Filipina) dan "Neither Body nor Soul" oleh Nipan Oranniwesna (Thailand), yang tampil pertama kali di Indonesia.

3. PLAY by UOB Indonesia: Dirancang khusus untuk anak-anak, Play merupakan area bermain yang mengasah kreativitas, kepekaan, dan imajinasi melalui beragam kegiatan. Play tahun ini dikomisikan kepada Farhan Siki, pemenang UOB Indonesia Painting of the Year 2022, dengan tema "Plant a Tree, Plant a Life."

4. SCENE: Segmen khusus bagi kolektif seniman dan nirlaba untuk menggalang dana. Art Jakarta mendukung prakarsa kreatif dalam penggalangan dana, melibatkan 33 kelompok dari luar Jakarta dan sekitarnya. 

5. AJ TALK: Platform untuk para ahli, pengamat, seniman, kolektor, dan kurator berbagi pengalaman dan pengetahuan. AJ Talk menjadi ajang peluncuran buku-buku seni, diskusi tentang seni pelukis abstrak Nunung WS, kreativitas bersama, dan masih banyak lagi.

Dukungan dari mitra-mitra utama ini semakin memperkuat Art Jakarta sebagai forum internasional bagi pemangku kepentingan utama di Asia, sekaligus melayani ekosistem seni rupa di Indonesia. Art Jakarta 2023 menjadi perhelatan seni yang menggabungkan tradisi, modernitas, dan teknologi, mengawal dinamika seni rupa di tingkat nasional dan internasional.

Art Jakarta tahun ini juga menampilkan sejumlah proyek menarik hasil kolaborasi dengan berbagai seniman kreatif, dengan salah satu sorotan utamanya adalah karya "Memory Mirror Palace" oleh Syagini Ratna Wulan. Karya ini merupakan pengembangan dari "Lost Verses," yang sebelumnya dipamerkan di Indonesia Pavilion di Venice Biennale 2019, dan untuk pertama kalinya dipamerkan untuk umum di Indonesia.

Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbud Ristek, Hilmar Farid, memberikan pengakuan terhadap Art Jakarta 2023 sebagai wujud kreativitas dan inovasi yang menggabungkan tradisi, modernitas, dan teknologi. Pemerintah menilai Art Jakarta sebagai jembatan untuk dialog budaya yang lebih inklusif dan inovatif, memperkaya warisan budaya Indonesia sembari memperkuat ekosistem seni rupa.

BACA JUGA: 

Pameran Judy Chicago Bersama Dior di New York

IDBYTE 2023: Ketika Fashion, Seni dan Teknologi Bertemu

(Penulis: Riza Arya; Foto: Courtesy of Art Jakarta 2023)