Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Melihat Karya Pemenang Asal Indonesia Dalam Ajang vivo VISION+ Mobile PhotoAwards 2023

Smartphone vivo berhasil memaksimalkan kamera gawai demi menghasilkan potret menakjubkan.

Melihat Karya Pemenang Asal Indonesia Dalam Ajang vivo VISION+ Mobile PhotoAwards 2023
He Jinyi pemenang kategori "Landscape"

Kamera gawai Anda adalah kamera terbaik yang Anda miliki, sebab perangkat seolah melekat di dalam kehidupan sehari-hari. Dalam genggaman, Anda dapat menangkap setiap memori berharga, kejadian tak terduga, bahkan momen yang mampu memicu perdebatan di sosial media.

BACA JUGA: Smartphone vivo V21 Resmi Diluncurkan dengan Mengandalkan Ketajaman Kamera Mode Malam

Utilitas kamera gawai tidak hanya sebatas menghasilkan jepretan spontan, potensi inilah yang disadari oleh vivo, sehingga diadakanlah ajang lomba vivo VISION+ Mobile PhotoAwards 2023.

Kyaw Kyaw Winn yang menjadi runner-up kategori "Portrait"

Melalui perlombaan ini vivo percaya bahwa kamera gawai mampu menangkap keindahan dengan caranya tersendiri. Selain itu, vivo juga memiliki tujuan untuk menciptakan ekosistem konten visual untuk para pencinta mobile photography. 

Sebenarnya, ajang vivo VISION+ Mobile PhotoAwards pertama kali dilaksanakan pada tahun 2020 lalu, diikuti oleh 9 negara dengan lebih dari 135.000 fotografi. Namun tahun ini perlombaan tersebut diikuti oleh lebih banyak peserta lagi, yakni dari 40 negara dengan lebih dari 380.000 fotografi.

Bermitra dengan Zeiss sebagai perusahaan teknologi lensa terkemuka, untuk merayakan “joy of humanity”, vivo mengangkat konsep ‘create together’. Mereka mengajak para pengguna vivo di seluruh dunia untuk menangkap perasaan manusia yang paling orisinil, juga melalui berbagai macam tangkapan gambar dengan menggunakan device vivo. 

Ada 6 kategori di dalam VISION+ Mobile PhotoAwards 2023, yakni terdiri dari portrait, photo series, landscape, motion, night dan news. Sedangkan pemenang dibagi menjadi satu juara dari category 1st Place, dan dua pemenang untuk category winner. Sehingga total terdapat 18 karya yang menjadi pemenangnya. Selain itu terdapat juga penghargaan spesial berupa Zeiss Professional Imaging Award untuk satu individu, dan X90 Series best Photography Award sebanyak 2 pemenang.

Kenapa vivo seri X90 mendapat posisi spesial dalam lomba ini? Karena kamera seri X90 dilengkapi dengan 22 fitur untuk memaksimalkan hasil pemotretan. Salah satu fitur andalan seri ini adalah Night, yang menggunakan lapisan khusus di bawah naungan ZEISS pada bagian belakang kamera, dan dapat mengurangi noise sebanyak 20% serta mereproduksi warna 15% lebih baik. Tak heran apabila foto yang dihasilkan menjadi lebih jernih walau ditangkap pada malam hari. Selain itu, ada pula fitur potrait yang mampu menangkap foto dengan efek bokeh. Dan fitur zero second delay, yang memastikan Anda menangkap momen tanpa ada delay

SANG JAWARA DARI INDONESIA

Jiehan Herry Saputro pemenang kategori "Motion"

Salah satu pemenang berasal dari Indonesia, yaitu Jiehan Herry Saputro pada kategori Motion, yang mengedepankan menangkap pergerakan manusia. Foto dengan tema Let Me Fly ini ditangkap dengan vivo X70 Pro. Lewat jepretan ini, Jiehan ingin menangkap kebahagiaan anak di Sunda Kelapa yang menjadikan laut sebagai tempat bermain mereka. 

Pada foto itu terlihat loncatan seperti melayang di angkasa yang menggambarkan kebahagian anak-anak tersebut walau mereka bermain di tempat yang ekstrim.   

Bagi Jiehan foto ini merupakan keberuntungan, sebab anak-anak tersebut tidak tinggal di daerah tersebut, melainkan secara kebetulan memutuskan untuk bermain disana sementara. 

Melihat anak-anak ini bermain dengan gembira, Jiehan memanfaatkan kesempatan yang ada, dan dengan mengandalkan kemampuan gawainya yang memiliki fast shutter kamera, serta kemampuannya untuk memahami pencahayaan. Gerakan dinamis nan cepat dapat ditangkap dengan indah oleh Jiehan.

Kebolehan seri X90 ditunjukkan pada pemenang kategori ZEISS Professional Imaging Award, bertema “Opera Dream” oleh Jiang Xinyuan. Foto berupa seorang pemain opera Tiongkok yang sedang bersolek, ditangkap dengan andal olehnya sehingga tak hanya menghasilkan foto bernuansa layaknya mimpi, tetapi juga mampu menangkap impresi pentingnya riasan bagi mereka.

Kepraktisan dan multifungsi merupakan dua aspek yang membuat Kim Yap asal Malaysia untuk memilih vivo daripada gawai lainnya. Ia mengungkapkan bahwa dirinya selalu siap menangkap momen apa pun yang dihadapinya. Kepiawaiannya dalam melihat momen yang indah terjalin dengan pengalamannya menggunakan vivo X90. Gawai yang baginya punya deretan kualitas yang istimewa. Dua di antaranya, seperti Sports Mode dan impressive low-light photography merupakan kualitas yang ia sukai pada seri ini.

Kim Yap runner-up Seri Foto

Jika seri X90 menjadi andalan dalam menangkap foto artistik, maka seri V29 jawaranya dalam menangkap keelokan wajah pengguna. Selfie sudah menjadi rutinitas sehari-hari, menyadari ini vivo mengembangkan seri V29 dengan fitur Aura Light. 

Dilengkapi dengan Aura light terbesar dalam serinya sehingga mampu menciptakan efek cahaya tiga dimensi, dan memastikan cahaya terbagi di setiap sudut. Lewat kecanggihan itu  vivo V29 dapat menangkap warna kulit Anda, sekaligus menutupi ketidaksempurnaan, serta menonjolkan keindahan natural kulit Anda. Fitur ini diimbuh juga dengan integration of Smart Color Temperature Adjustment, yang dapat membuat device beradaptasi dengan temperatur lingkungan, sehingga menghasilkan foto yang dapat menekankan keistimewaan sekitarnya.

Menangkap jiwa manusia melalui foto merupakan upaya yang sulit, tetapi melalui ajang lomba ini, vivo membuktikan bahwa hanya dengan kamera gawai, jiwa tersebut dapat ditangkap dengan indah. 

BACA JUGA:

Intip Rangkuman Serta Inspirasi Seputar Tren dan Seni Tahun Ini!

Perbincangan dengan Nikita Willy Sebagai New Brand Ambassador d'Alba

(Penulis: Angel Lawas; Foto: Courtesy of vivo)

Created by Harper's Bazaar Indonesia for vivo