Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Ajang Eksklusif Bazaar Indonesia dan Masari di Surabaya

Jumpa dan tawa sore hari yang merayakan mode dan gaya.

Ajang Eksklusif Bazaar Indonesia dan Masari di Surabaya

Lima host Bazaar Indonesia yakni sosialita Abigail Wenny Sukamto, Lily Stephanie, Michelle Tans, Bellinda Thharu, dan Sansan Liu mengajak para BAZties untuk mengeksplor acara mode eksklusif persembahan Masarishop.com dan Rodo di Surabaya. Agenda ini berlangsung di de Soematra Function House 1910, sebuah bangunan bersejarah yang menjadi pakemnya pergelaran gaya, budaya, dan momen kebersamaan. 

Bellinda Dhharu, Abigail Wenny Sukamto, Ria Lirungan, Lily Stephanie, Michelle Tans, Sansan Liu

Jemmy, Yenny Liliana, Rysha Renne

Siauw Rouline Janiz

Rangkaian koleksi musim gugur/dingin 2023 kreasi label-label naungan Masarishop.com seperti Aje dan Acler dengan motif vibran nan manis, bersanding dengan jajaran estetika minimalis gubahan Proenza Schouler White Label. Lalu semarak artisan Italia turut menjadi pusat perhatian melalui kilauan teranyar dari Rodo, René Caovilla, dan Maouline Souliers. 

Rodo

Acler & Rodo

 
Selain daya tarik international brand, ajang ini juga menyorot rancangan mode lokal dalam edisi khusus. Masshiro&Co. yang kerap menampilkan siluet klasik nan fungsional, terutama kemeja putih dengan konstruksi cermat, begitu menarik para pengunjung sore itu.

MASSHIRO&Co. & Rodo

Kemudian Baha Gia, label Indonesia lainnya, menghadirkan motif-motif urban bohemian dengan potongan bersifat fluid seraya selebrasi keindahan Tanah Air. 

Baha Gia & Rodo

 
Seluruh objek gaya dipamerkan pula lewat trunk show bagai memberi pengalaman langsung kepada tamu, memungkinkan mereka merasakan bagaimana busana dan aksesori tersebut saat dipakai dalam segala kegiatan. 
 
Foto: Angelique Hillary, Retoucher: Andrew Jericho Arismunandar