Tentu Anda tahu lini sepatu asal Jepang, Onitsuka Tiger yang sejak lama sudah dikenal dengan desain-desainnya yang ikonis.
Sebut saja sepatu Mexico 66 yang masih digandrungi hingga kini. Sepatu lansiran Onitsuka Tiger yang dikenal sebagai 'Kill Bill Shoes' tersebut menjadi salah satu sepatu paling berpengaruh di dunia akibat tokoh The Bride yang diperankan oleh Uma Thurman memopulerkannya.
Di akhir tahun ini, Onitsuka Tiger kembali merancang sebuah inovasi di bidang alas kaki dengan melansir sepatu bernama Ecobember Pack.
Desain kontemporer di badan sepatu ini, dibalutkan dengan warna putih yang tersebar secara menyeluruh hingga ke bagian sol sepatu.
Diketahui Onitsuka Tiger selama ini memang terkenal akan komitmen dan konsistensinya dalam mempromosikan gaya hidup sehat kepada para generasi muda di Jepang sejak awal didirikan. Kali ini, Onitsuka Tiger mulai menaruh perhatian kepada alam sekitar dengan lebih memilih material yang digunakan di setiap proses pembuatan sepatu lansirannya.
Ecobember Pack adalah bentuk reformasi sepatu kontemporer yang dibuat menggunakan bahan-bahan hasil daur ulang. Sepatu yang seluruhnya terbuat dari kulit ini, dibuat menggunakan fiber kulit sapi yang biasanya berakhir menjadi sampah pabrik.
Dengan teknologi coating yang canggih, fiber kulit tersebut menjadi terlihat mengilau dan tampak baru. Tak hanya bahan kulit, setiap detail sepatu koleksi ini juga tak ketinggalan di mana tali sepatu di sepatu ini terbuat dari bahan polyester yang sudah didaur ulang serta bahan katun organik yang berfungsi sebagai lining bagian dalam.
Meski sepatu ini adalah sebuah manifestasi baru yang datang dari label Onitsuka Tiger, sepatu ini tetap hadir dalam format sepatu-sepatu ikonis yang dilahirkan brand yang sudah hadir sejak tahun 1949 ini.
Beberapa model tersebut adalah GSM, Tiger Corsair dan Mexico 66 yang ikonis. Anda bisa menemukan keseluruhan koleksi ini di butik Onitsuka Tiger Plaza Senayan, Kota Kasablanka, 23 Paskal Bandung, dan Pakuwon Mall Surabaya.
Temukan koleksi menarik lainnya dari Onitsuka Tiger di website www.onitsukatiger.com atau temukan berita koleksi terbaru dengan follow Instagram @onitsukatigerindonesia dan Facebook Onitsuka Tiger.
(Foto: Courtesy of Onitsuka Tiger)