Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Insipirasi Gaya Fall/Winter 2024 dari Givenchy dan Harper's Bazaar Indonesia

Eksplorasi gaya busana eksklusif dalam sesi gaya bersama Yudith Kindangen.

Insipirasi Gaya Fall/Winter 2024 dari Givenchy dan Harper's Bazaar Indonesia
Fotografer: Gustama Pandu

Dalam balutan kemewahan dan inspirasi, Givenchy Indonesia berkolaborasi dengan Harper's Bazaar Indonesia mempersembahkan acara mode eksklusif dengan sesi styling koleksi Fall/Winter 24 terbarunya yang dipandu oleh Sr. Fashion Editor Harper’s Bazaar Indonesia, Yudith Kindangen. Acara yang digelar di Plaza Indonesia Main Atrium Level 1 ini menjadi panggung bagi koleksi Fall/Winter 2024 Givenchy, sekaligus memperkenalkan toko terbaru Givenchy di Plaza Indonesia.

BACA JUGA: Spring/Summer 2024 Givenchy Hadir di Indonesia

Givenchy, rumah mode mewah asal Prancis, menampilkan koleksi Fall/Winter 2024 yang memukau. Koleksi ini menawarkan harmonisasi antara gaya klasik Prancis yang elegan dengan sentuhan modern yang segar. Para tamu undangan yang hadir disuguhkan dengan koleksi Givenchy yang inovatif, memperlihatkan busana-busana yang tidak hanya menawan namun juga fungsional untuk musim dingin.

Fotografer: Gustama Pandu

Salah satu sorotan utama dari koleksi ini adalah Voyou bag. Tas dengan desain unik dan multifungsi ini mencuri perhatian para pencinta mode. Voyou bag menjadi bukti nyata akan kemampuan Givenchy dalam merancang aksesori fashion yang ikonis dan relevan dengan tren terkini.

Fotografi: Gustama Pandu

Courtesy of Givenchy Plaza Indonesia

Bertepatan dengan acara ini, Givenchy meresmikan toko terbarunya di Plaza Indonesia. Toko yang dirancang dengan estetika mewah ini mencerminkan citra dan nilai Givenchy sebagai merek fashion ternama. Menariknya, toko ini tidak hanya menyediakan koleksi dewasa, tetapi juga lini khusus anak-anak, menunjukkan komitmen Givenchy untuk memenuhi kebutuhan berbagai segmen pasar.

Fotografer: Gustama Pandu

Yudith Kindangen, Sr. Fashion Editor Harper's Bazaar Indonesia, dengan cermat memandu sesi gaya eksklusif yang menampilkan empat gaya inspiratif dalam berbusana:

Fotografer: Gustama Pandu
  • Casual Look: Perpaduan kenyamanan dan gaya untuk aktivitas sehari-hari, menampilkan cara mengenakan koleksi Givenchy dalam balutan pakaian santai namun tetap elegan.

Fotografer: Gustama Pandu
  • Evening Look: Tampilan glamor untuk acara formal di malam hari, menampilkan pesona Givenchy dalam balutan gaun dan aksesori yang memukau.

Fotografer: Gustama Pandu
  • Parisian Chic: Sentuhan elegan ala Parisian chic yang abadi, menunjukkan cara memadukan koleksi Givenchy dengan effortless style.

Fotografer: Gustama Pandu
  • Date Night Look: Kombinasi romantis dan chic untuk momen kencan yang istimewa, menampilkan koleksi Givenchy yang menawan dan feminin.

Sesi ini memberikan kesempatan bagi para tamu untuk belajar mix-and-match koleksi Givenchy serta mendapatkan tips dan trik dari Yudith Kindangen.

Fotografer: Gustama Pandu

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh ternama di industri mode dan gaya hidup Indonesia, di antaranya Katherine Prasetio, Bella Clarissa, Roy Ricardo, dan Mita Soedarjo. Kehadiran mereka, bersama dengan para influencer dan artis lainnya, menambah semangat dan inspirasi dalam acara tersebut.

Fotofrafi: Gustama Pandu

Setelah sesi gaya, para tamu diberi kesempatan untuk berinteraksi dan mencoba langsung koleksi Fall/Winter 2024 Givenchy. Momen ini memungkinkan para tamu untuk merasakan kualitas dan desain Givenchy secara langsung, serta menciptakan pengalaman berbelanja yang personal dan eksklusif.

Acara ini lebih dari sekadar peluncuran koleksi biasa. Acara ini merupakan sebuah perayaan mode yang utuh, menghadirkan perpaduan antara fashion, edukasi, dan interaksi sosial. Kolaborasi antara Givenchy Indonesia dan Harper's Bazaar Indonesia berhasil menciptakan acara yang tidak hanya memamerkan produk terbaru, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi para tamu melalui sesi gaya yang informatif dan inspiratif.

BACA JUGA:
Tas Givenchy Terbaru Ini Akan Menyempurnakan Gaya dari Siang ke Malam
Penghapusan Konsep Gender di Panggung Givenchy

(Penulis: Matthew De Jano; Fotografi oleh Gustama Pandu)