Selama bertahun-tahun, banyak rumor beredar bahwa staf sang Ratu mengenakan sepatu barunya, namun kini sang dressmaker telah mengonfirmasi hal tersebut. Sebagai salah satu keuntungan menjadi keluarga kerajaan, ternyata Ratu Elizabeth mempekerjakan seseorang untuk memakai sepatu barunya agar kemudian menjadi lebih nyaman saat sang Ratu kenakan.
Royal dressmaker Angela Kelly mengatakan dalam bukunya, The Other Side of the Coin: The Queen, The Dresser and the Wardrobe (yang sudah disahkan oleh keluarga kerajaan) bahwa hal tersebut dilakukan untuk menghemat waktu dan ia pernah menjadi salah seorang staf yang melakukan hal itu.
"Sang Ratu memiliki waktu luang yang sangat sempit hingga tidak punya waktu untuk membuat sepatunya menjadi lebih nyaman, dan kami memiliki ukuran sepatu yang sama, maka hal itu menjadi masuk akal," ia mengatakan pada salah satu majalah lifestyle ternama.
Kelly, yang sudah bekerja untuk sang Ratu sejak tahun 2002, juga berbicara tentang keputusan atasannya untuk tampil bersama Daniel Craig sang pemeran James Bond di Olimpiade London tahun 2012 lalu. Sang Ratu hanya membutuhkan waktu lima menit untuk mempertimbangkan hal tersebut sebelum menerimanya.
"Sang Ratu sangat suka ide tersebut dan langsung menerimanya," kenang Kelly. "Saya bertanya apakah ia mau mengatakan sesuatu. Tanpa ragu, sang Ratu membalas: Tentu saja saya harus mengatakan sesuatu. Lagipula, ia sudah datang untuk menyelamatkan saya."
"Saya bertanya apakah ia ingin mengatakan: 'Selamat malam, James,' atau: 'Selamat malam, Mr. Bond,' dan dia memilih yang kedua, setelah mengetahui tentang film-film James Bond," lanjut Kelly. "Saya langsung menyampaikan berita baik tersebut pada sang sutradara Danny Boyle, saya pikir ia hampir terjatuh dari kursinya saat saya menyampaikan bahwa sang Ratu ingin mengatakan line ikonik: Selamat malam, Mr. Bond."
(Penulis: Harper's Bazaar UK; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Putri Arifa Malik; Foto: Courtesy of Bazaar UK)