Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

10 Sepatu Boots Bertali yang Perlu Anda Miliki di Musim Ini

Ini adalah tren sepatu yang sedang digandrungi untuk musim dingin.

10 Sepatu Boots Bertali yang Perlu Anda Miliki di Musim Ini

Mungkin Anda berpikir tren sepatu boots untuk hiking membuat sepatu boots bertali menjadi tren di musim ini, namun nyatanya hal itu terjadi akibat peran desainer Phoebe Philo. Coba ingat kembali koleksi Celine musim semi/panas 2018, ketika sang direktur kreatif mengirimkan modelnya mengenakan sepatu rancangannya. Walau rumah mode tersebut sudah mengalami pergantian pemimpin menjadi Hedi Slimane, sepatu tersebut tetap populer di banyak street style. Tak heran sepatu ini kembali digandrungi para insan mode.

Jika Anda bosan dengan motif animal print dan heels, kami rekomendasikan Anda untuk mengenakan alas kaki lace up yang versatile. Hal itu terlihat di panggung Ann Demeulemeester, Rejina Pyo, Prada, Alexander McQueen hingga Dion Lee.

Dengan sepatu ini, baju apa pun yang menggantung di lemari Anda akan terlihat baru kembali. Baik itu gaun feminin, denim atau busana kerja, semua dapat dipadankan dengan sepatu-sepatu ini. Berikut 10 boots terbaik yang dapat Anda pilih.


1. Most Wanted


Untuk mengenang boots dari koleksi Phoebe Philo terdahulu, desain sepatu ini adalah yang paling banyak dibeli. Label ini baru saja melansirnya dan langsung terjual habis dalam beberapa ukuran. Jadi Anda perlu bergerak dengan cepat jika Anda ingin meraih sepatu ini di tangan Anda. Katherine Ormerod menyukai warna krem, namun versi hitam dan merah sepatu ini juga sama menawannya.

Dahlia lace-up boot, £199 atau sekitar 3.450.000 rupiah, Whistles


2. Best Knee High



Yang satu ini juga dibeli oleh banyak orang. Sepatu boots rancangan Ann Demuelemesster ini memiliki estetika yang gotik. Dijahit dengan alas yang kokoh, sepasang sepatu dengan material kulit yang berkilau ini memiliki aksen buckled dan ritsleting di bagian pinggir. 

Lace-up glossed-leather knee boots, £880 atau sekitar 15.240.000 rupiah, Ann Demuelemeester at Net-a-porter


3. Most Colorful



Musim ini tren mode sedang mengadopsi gaya Marie Antoinette. Siluet baroque, bentuk kurva, french heel, dan siluet almond toes menjadi bentuk pernyataan. Warna merah muda di sepatu Marc Jacobs ini dipastikan akan menarik perhatian. Banyak juga versi lain yang berwarna krem dan hitam untuk Anda miliki.

Patent-leather lace-up boots, £447.50 atau sekitar 7.750.000 rupiah, Marc Jacobs at Shopbop


4. Best Flat


Untuk tampilan yang keren, sepatu boot lace up dengan alas kaki yang datar adalah opsi tepat. Ini akan menginjeksikan kekuatan di tampilan Anda. Label baru Legres semakin menjadi tujuan para penyuka mode, yang kerap menghasilkan sepatu boots yang apik. Sepasang sepatu berwarna krem ini memiliki tali di bagian depan dan alas berwarna hitam kontras serta ritsleting di bagian belakang. Mereka juga hadir dalam warna hitam. 

Tread-sole lace-up leather boots, £565 atau sekitar 9.780.000 rupiah, Legres at Net-a-porter


5. Best Victorians


Sepatu boots dengan aksen lace up ini memiliki efek ala era Victoria. Kenakan boots Emma, yang memiliki heels tegas, bentuk depan persegi dan tali. Jika Anda tidak merasa cocok dengan warna hitam, coba versi '70-an sepatu ini yang berwarna oranye dan memiliki efek kulit buaya.

Emma leather boots, £160 atau sekitar 2.770.000 rupiah, E8 by Miista at YOOX


6. Best Hiking Boots


Jika Anda sudah melihat sepatu boots lansiran Proenza Schouler dan ingin mencoba tren ini, coba miliki versi terjangkau boots ini dari & Other Stories. Bagian cuff dengan bantalan, alas tebal dan bagian tali bergaya industrial membuat boots ini terlihat sangat keren.

Chunky Platform Hiking Boots, £135 atau sekitar 2.330.000 rupiah, & Other Stories


7. Best Block Heel


Kombinasikan dua tren musim gugur/dingin 2019 dengan mengenakan boots lansiran Arket. Boots berwarna karamel ini nyaman untuk dikenakan dan dilengkapi dengan hak berbentuk tebal serta bagian jari yang berstruktur.

Lace-Up leather boots, £175 3.031.000 rupiah, Arket


8. Best Boho


Jika Anda kurang menyukai desain yang terlalu rapi, miliki versi alternatif boots tersebut yang dilansir oleh Rejina Pyo. Terbuat dari bahan kulit berwarna cokelat, bagian haknya memiliki arsitektural dari bahan kayu. Kenakan sepatu tersebut dengan dress gaya bohemian sepanjang tahun.

Simone leather ankle boots, £580 atau sekitar 10.000.000 rupiah, Rejina Pyo at Net-a-porter


9. Best Retro


Boots rancangan By Far terbuat dari kulit glossy yang dilengkapi aksen kulit buaya dan hak bergaya retro. Padankan sepatu tersebut dengan apa pun yang dijahit dari bahan rajutan sebagai bentuk kilas balik ke era '60-an.

Becca croc-effect leather ankle boots, £420 atau sekitar 7.270.000 rupiah, By Far at Net-a-porter


10. Best For Evenings


Boots dari label Whistles ini dapat dikenakan untuk bekerja maupun saat makan malam. Kenakan dengan celana panjang di kantor dan tukar dengan celana denim serta atasan jumper di malam hari.

Celeste kitten heel boot, £225 atau sekitar 3.900.000 rupiah, Whistles



(Penulis: Abigail Southan; Artikel ini disadur dari Bazaar UK; Alih bahasa: Astrid Bestari; Foto: Courtesy of Bazaar UK)