Papermoon Puppet Theatre, kelompok seni pertunjukan boneka akan kembali menggelar Pesta Boneka #5: International Biennale Puppet Festival. Acara dua tahunan ini rencananya akan digelar pada 2-4 Desember mendatang di Yogyakarta dengan mengundang seniman-seniman dari berbagai negara, seperti Britania Raya, Belanda, Thailand, dan Filipina.
Sebagai penggagas sekaligus penyelenggara tunggal dari Pesta Boneka, Papermoon Puppet Theatre kemudian menyelenggarakan acara penggalangan dana sekaligus pameran dengan berkolaborasi bersama Edwin's Gallery. Pentas Setjangkir Kopi dari Plaja dipilih menjadi dongeng yang ditampilkan dalam pementasan yang berlangsung pada 5-9 Oktober 2016.
Setjangkir Kopi dari Plaja sendiri merupakan kisah romantis yang diambil dari kisah nyata tentang percintaan yang kandas karena Peristiwa September 1965. Telah dipentaskan beberapa kali, namun kali ini Papermoon membawakan versi terbaru dari Setjangkir Kopi dari Plaja yang tentunya akan tetap menyentuh dan membuat para penontonnya hanyut dalam kisah Pak Wi.
Selain pementasan teater boneka, Papermoon juga menggelar pameran karya Iwan Effendi sebagai Direktur Artistik Papermoon Puppet Theatre di Edwin's Gallery.
Sedikit mengenai Pesta Boneka #5, tahun ini tema yang diangkat adalah Rumah. Di mana isu mengenai rumah memang tengah hangat dibicarakan saat ini. Pesta Boneka #5 diharapkan mampu mengajak para penonton dan peserta festival untuk membangun dunia yang lebih baik, guna menjadikannya rumah yang nyaman bagi penghuninya.
(Foto: Courtesy of Instagram @papermoonpuppet; Instagram @riapapermoon)