Para bintang berkumpul di Beverly Hilton, California untuk merayakan pencapaian terbaik di dunia film dan televisi dalam ajang Golden Globes 2026, sekaligus membawa deretan tren rambut dan makeup paling menonjol saat ini: lipstik statement, potongan bob berlekuk lembut, hingga kulit bercahaya. Lihat terus ke bawah untuk menemukan beberapa tampilan kecantikan dan glam favorit kami dari Golden Globe Awards ke-83, lengkap dengan detail bagaimana para ahli menciptakan setiap penampilannya.
BACA JUGA: 8 Tren Rambut Terbesar yang Akan Anda Lihat di Tahun 2026
1. Ayo Edebiri
Bob bervolume dan penuh pantulan milik Ayo Edebiri memancarkan pesona klasik Old Hollywood di karpet merah. Sentuhan poni melengkung yang menyentuh alis dan warna merah gelap memberi banyak inspirasi gaya rambut untuk musim mendatang.
2. Emma Stone
Kami jatuh cinta pada bob blow-out dengan belahan tengah yang ditampilkan bintang Bugonia, Emma Stone di Golden Globes tahun ini. Riasan wajahnya tampak segar, bercahaya, dan timeless.
3. Lisa
Bibir berkilau dan blush pink lembut menjadi pelengkap sempurna untuk tampilan kecantikan Lisa yang effortless, dipadu dengan rambut panjang bergelombang ringan dan poni yang disisir halus.
4. Audrey Nuna
Kami pernah bilang lipstik hitam kembali di 2025 dan di 2026 tren ini terus berkembang. Tampilan karpet merah Audrey Nuna, bintang K-Pop Demon Hunters membuktikannya—dipadukan dengan pipi merona tipis dan tatanan rambut kepang yang sculptural.
5. Connor Storrie
Salah satu pemeran Heated Rivalry ini memamerkan perubahan rambut besar di karpet merah, meninggalkan ikal khasnya yang jadi favorit penggemar untuk gaya mullet bergelombang, shaggy, bernuansa retro. Pernahkah ada yang terlihat sekeren ini?
6. Tessa Thompson
Tessa Thompson menghadirkan nuansa putri duyung di karpet merah. Gelombang rambut panjang sebatas punggung milik bintang Hedda ini terlihat serasi dengan gaun metalik bermotif sisik. Rambutnya ditata oleh hairstylist selebriti, Lacy Redway menggunakan rangkaian SheaMoisture Amla Oil Bond Repair.
7. Selena Gomez
Selena Gomez membawa glamor Old Hollywood ke karpet merah dengan bob bergelombang berbelah samping hasil karya hairstylist, Renato Campora untuk Joico dan Parfums de Marly yang dipadukan dengan lipstik ruby tua dari Rare Beauty yang diciptakan oleh makeup artist, Hung Vanngo.
8. Ariana Grande
Ariana Grande resmi kembali menjadi brunette. Bintang Wicked ini memamerkan warna coklat tua baru yang lebih kaya dari rona coklat kemerahan sebelumnya dan berbeda dari pirang tahun lalu, hasil tangan colorist, Alyx Liu—meski tetap mempertahankan high ponytail khasnya. Makeup artist, Michael Anthony menciptakan tampilan smoky eye coklat lembut menggunakan palet eyeshadow R.E.M. Beauty terbaru yang akan diluncurkan besok, serasi dengan warna rambutnya.
9. Justine Lupe
Bintang Nobody Wants This, Justine Lupe mengeksekusi gaya rambut panjang bergelombang yang santai dan effortless dengan sempurna, melengkapi eyeshadow pink etereal dan gaun bohemian berhias manik.
10. Rose Byrne
Lipstik oranye-merah dengan pigmentasi kuat milik Rose Byrne menjadi pilihan sempurna untuk dipadukan dengan gaun hijau zamrudnya. Ditambah lagi, lob bergelombang dengan sapuan ke samping tampil sangat on-trend malam itu.
BACA JUGA:
Manifestasi, Energi & Beauty Ritual Sesuai Zodiak untuk 2026
Lisa Tampil Anggun Sekaligus Berani dalam Gaun Jacquemus di Golden Globes 2026
(Penulis: Jenna Rosenstein, Tiffany Dodson Davis dan Katie Intner; Artikel ini disadur dari: BAZAAR US; Alih bahasa: Kayra Himawan; Foto: Courtesy of BAZAAR US)
