Type Keyword(s) to Search
Harper's BAZAAR Indonesia

Ini Koleksi Terbaru Louis Vuitton Bersama Yayoi Kusama yang Menebar Kebahagiaan

Menilik suguhan karya seni ikonis menjadi objek mode yang populer tahun ini.

Ini Koleksi Terbaru Louis Vuitton Bersama Yayoi Kusama yang Menebar Kebahagiaan

Louis Vuitton dan seniman Jepang Yayoi Kusama bekerja sama lagi tepat 10 tahun setelah kolaborasi ikonis mereka pada masa Direktur Kreatif Marc Jacobs. Kali ini, polkadot warna-warni, para labu berbintik, maupun bunga psikedelik menghiasi lebih dari sekadar tas dan pakaian wanita. Sebanyak 450 kreasi, termasuk busana siap pakai pria, sepatu, perhiasan, trunk ikonis, hingga parfum akan membawa Anda ke dunia fantasi sang maison dan seniman. 

Obsesi dan kekuatan seni Yayoi terhadap titik-titik repetitif yang telah ia dedikasikan sejak tahun 1929 di Matsumoto, Jepang lalu New York dan dunia dengan inspirasi aliran impresionisme abstrak Amerika Serikat, disuguhkan kembali melalui savoir-faire yang begitu presisi. 

Menghipnotis, penuh warna, dan tentunya, avant-garde, kolaborasi ekstensif LV x Yayoi Kusama menjadi pembuka lembaran tahun baru yang begitu menggembirakan. Terbagi menjadi dua arahan tematik berbeda, drop pertama meluncur seluruh dunia pada 6 Januari ini dan berlanjut ke tanggal 31 Maret 2023. 

Dalam Drop 1 yang telah sekilas terungkap di show Louis Vuitton Cruise 2023, menyorot koleksi Painted Dots, Metal Dots, Infinity Dots, dan Psychedelic Flower. Hadir gubahan bola cermin Yayoi disematkan kepada emblematic object bermaterial kulit dalam rona perak yang mewujudkan nuansa sixties futuristic.

Boneka Vivienne tampil dalam dekorasi dot warna-warni yang paling terkenal. Desain klasik ready-to-wear pria mengusung bunga psikedelik sebagai elemen yang eksentrik. Terlebih lagi, mimpi sang Princess of Polka Dots ini akan ketidakterbatasan alam semesta tampak dalam palet hitam dan putih, merah dan putih, kuning dan hitam, hingga hitam dan merah. Titik-titik tak terhingga tersebut menjelma dengan Monogram Louis Vuitton, seperti pada Empreinte Neverfull dan Epi bags, terutama lini Twist atau Taurillon Capucines. Lihat berikut kurasi dari Bazaar


(Foto: Courtesy of Louis Vuitton)